Breaking News
light_mode

Perbaikan Infrastruktur Sesuai Dengan Kondisi Jalan

  • calendar_month Rab, 27 Sep 2017
  • comment 2 komentar

LensaKalbar – DPRD Provinsi Kalbar melakukan paripurna dengan agenda penyampaian jawaban Gubernur Kalbar, Rabu (27/9), di Gedung DPRD Kalbar.

Paripurna dipimpin Wakil Ketua DPRD Provinsi Kalbar, Hj Suma Jenny Heryanti, SH, MH didampingi Ketua DPRD Provinsi Kalbar, M Kebing L dan Wakil Ketua DPRD Provinsi Kalbar, H Suriansyah. Serta dihadiri Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Kalbar, H.M Zeet Hamdy Assovie, anggota DPRD Provinsi Kalbar serta SKPD di jajaran Pemerintah Provinsi Kalbar.

Sekda Kalbar, H. M Zeet Hamdy Assovie mengungkapkan, 2018, Pemerintah Provinsi Kalbar akan mengajukan Perda tentang Ketenagakerjaan yang bersubstansi terhadap pemberdayaan calon tenaga kerja di Kalbar.

Sementara itu, ihwal pandangan umum fraksi-fraksi DPRD Provinsi Kalbar terhadap peningkatan serta perbaikan infrastruktur jalan di Kalbar, Sekda menjelaskan, dalam peningkatan tentang perbaikan infrastruktur jalan. Pemerintah Provinsi Kalbar masih melaksanakan kegiatan yang selalu berpedoman pada RPJMD dan RKPD 2013-2018.

“Untuk itu, perlu disesuaikannya alokasi dana yang tersedia. Dengan cara melakukan kajian mengenai prioritas kondisi jalan provinsi,” katanya.

Kemudian, kata Sekda, dalam upaya peningkatan harga karet, Pemerintah Provinsi Kalbar telah melaksanakan beberapa program kegiatan pengolahan pemasaran sejak 2010.

“Didukung serta diperkuat dengan Pergub Nomor 85 Tahun 2015 tentang petunjuk pelaksanaan pengolahan, pemasaran dan pengawasan bahan olah karet bersih. Serta bahan olah komoditi ekspor Standart Indonesian Rubber yang diperdagangkan di Provinsi Kalbar,” ungkapnya. (Nrt)

  • Penulis: lk-02 lk-02

Komentar (2)

    Silahkan tulis komentar Anda

    Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

    Rekomendasi Untuk Anda

    • Dentuman 157 Meriam Karbit Siap Meriahkan Malam Takbiran di Pontianak

      Dentuman 157 Meriam Karbit Siap Meriahkan Malam Takbiran di Pontianak

      • calendar_month Kam, 6 Apr 2023
      • 0Komentar

      LensaKalbar – Setelah tiga tahun vakum karena pandemi, Festival Meriam Karbit kembali digelar oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak lewat Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Pontianak. Sebanyak 157 balok meriam siap menyemarakkan malam takbiran Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriyah mendatang. Wakil Wali Kota Pontianak Bahasan menilai, Festival Meriam Karbit mengingatkan warga kepada sejarah serta mencerminkan […]

    • Prioritaskan Proses Adminduk Korban Kebakaran

      Prioritaskan Proses Adminduk Korban Kebakaran

      • calendar_month Kam, 14 Jul 2022
      • 0Komentar

      LensaKalbar – Bupati Mempawah, Hj Erlina menyatakan akan memprioritaskan layanan data kependudukan bagi para korban puluhan rumah toko (Ruko) yang terdampak musibah kebakaran di Jalan Raya Sungai Pinyuh – Mempawah. “Korban kebakaran memang sudah menjadi prioritas pemerintah dalam pengurusan dokumen kependudukan,” ucap Bupati Erlina ketika meninjau lokasi kebakaran yang menghanguskan puluhan rumah toko (Ruko) di […]

    • Pantau Vakasinasi Massal di Wilayah Hukumnya

      Pantau Vakasinasi Massal di Wilayah Hukumnya

      • calendar_month Jum, 11 Jun 2021
      • 0Komentar

      LensaKalbar – Memastikan pelaksanaan vakasinasi massal berjalan lancar, Kapolres Mempawah, AKBP Fauzan Sukmawansyah, turun langsung melakukan monitoring. Kapolres menyambangi sejumlah Polsek di wilayah hukum Polres Mempawah yang melaksanakan vaksinasi massal Covid-19, Jumat (11/6/2021). Di Polsek Anjongan, vaksinasi massal dipusatkan di Gedung Serbaguna Kecamatan Anjongan. Sebanyak 115 orang hadir untuk mengikuti vaksinasi. Namun, hanya 95 orang […]

    • Wako Edi: Renstra dan RKPD Jawab Tantangan Pembangunan

      Wako Edi: Renstra dan RKPD Jawab Tantangan Pembangunan

      • calendar_month Sel, 7 Mar 2023
      • 0Komentar

      LensaKalbar – Jabatan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Pontianak akan memasuki purna tugas pada akhir tahun mendatang. Memastikan pembangunan tetap berlanjut, Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak melalui Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak terus berupaya memantapkan program yang mendukung keberlanjutan melalui Forum Lintas Perangkat Daerah di Hotel Golden Tulip, Senin (7/3/2023). Wali Kota […]

    • Cegah Narkoba, Satpol PP dan BNN Razia Rumah Kos
      OPD

      Cegah Narkoba, Satpol PP dan BNN Razia Rumah Kos

      • calendar_month Ming, 26 Nov 2023
      • 0Komentar

      LensaKalbar – Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Sintang bersama Polres Sintang, polisi militer, Satpol PP dan Dinas Kesehatan Kabupaten Sintang melakukan operasi cipta kondisi di berbagai penginapan dan kos sebagai langkah pencegahan penyalahgunaan narkoba. Operasi ini merupakan bagian dari upaya untuk menjaga keamanan dan melindungi masyarakat dari dampak buruk narkoba. Petugas gabungan yang terlibat dalam […]

    • Sudah Dibersihkan, Panitia MTQ Sintang ke-XXIV Ucapkan Terimakasih ke Semua Pihak

      Sudah Dibersihkan, Panitia MTQ Sintang ke-XXIV Ucapkan Terimakasih ke Semua Pihak

      • calendar_month Sen, 9 Des 2019
      • 0Komentar

      LensaKalbar – Pantia Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-XXIV Kabupaten Sintang telah selesai melakukan pembersihan tumpukan sampah di lapangan eks Bandar Udara Susilo Sintang, Senin (9/12/2019). Pembersihan dilakukan sejak pukul 07.00 WIB hingga pukul 11.00 WIB. “Sudah bersih sekarang. Artinya, Islam tidak jorok,” kata Sekretaris Panitia Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-XXIV Kabupaten Sintang, Kurniawan, kepada Lensakalbar.co.id. […]

    expand_less