Breaking News
light_mode

Pentingnya Peran Orangtua Awasi Pergaulan Anak

  • calendar_month Sab, 12 Okt 2024
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Penggunaan narkotika, minuman keras (miras), dan berbagai kenakalan anak di bawah umur masih kerap kali terjadi. Hal ini  menunjukkan masih lengahnya pengawasan orangtua terhadap anak-anaknya.

Karena itu, anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Sebastian Jaba mengimbau peran orang tua dan keluarga untuk selalu mengontrol pergaulan anak agar tidak menyimpang dari norma agama dan norma sosial.

Di samping itu, Politisi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) meminta pihak kepolisian dapat bertindak tegas, sebelum adanya laporan masyarakat jika diduga adanya pelaku peredaran narkotika dan sejumlah kenakalan anak di bawah umur yang dapat membahayakan lingkungan sekitar, sesuai dengan hukum yang berlaku.

“Bagi pengguna diberikan sanksi rehabilitasi, serta memastikan pengguna miras di bawah usia juga diberikan tindakan pembinaan dan disiplin,” saran Sebastian Jaba.

Sebastian Jaba berpendapat saat ini pergaulan  bebas dilkalangan remaja seakan tak terbendung, sehingga menyebabkan dampak yang sangat negatif.

“Perlu diperhatikan lingkungan tempat mereka berkumpul, karena bisa saja mereka berubah karena lingkungan yang tidak baik. Untuk itu,  kontrol keluarga, terutama orang tua menjadi hal yang utama. Jangan sampai anak-ank dibiarkan bebas sesukanya, yang pada akhirnya menjadi penyesalan,” tegas Sebastian Jaba.

Kendati demikian, Sebastian Jaba menghimbau kepada orang tua untuk tidak membiarkan anaknya pulang larut malam kalau tidak ada manfaatnya.

“Oran tua harus mengetahui kegiatan mereka sehari-hari apa saja, lihat mereka bergaul dengan siapa saja. Karena anak – anak terlepas dari kontrol dan pengawasan orang tua, maka akibatnya bisa saja fatal,” pungkas Sebastian Jaba, wakil rakyat dari Daerah Pemilihan (Dapil) Kecamatan Kelam Permai – Kecamatan Dedai – Kecamatan Sungai Tebelian. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kartimia Minta Orang Tua Intens Awasi Anak

    Kartimia Minta Orang Tua Intens Awasi Anak

    • calendar_month Kam, 26 Okt 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Kartimia Mawarni minta kepada orang tua siswa untuk selalu lebih intens dalam mengawasi anak-anaknya. Sebab kenakalan remaja saat ini, kata Kartimia Mawarni, telah menjerumus ke tingkat kriminalitas. “Saya selaku wakil rakyat turut prihatin atas tindakan beberapa oknum anak remaja saat ini, di mana seperti yang […]

  • Wow, Tiga ASN Ini Disebut Calon Kuat Duduki Kursi Kadis

    Wow, Tiga ASN Ini Disebut Calon Kuat Duduki Kursi Kadis

    • calendar_month Rab, 14 Mar 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Proses pengumuman hasil lelang jabatan Eselon II di lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sintang masuk babak final. Tiga nama terbaik untuk dipilih sudah dikantongi Bupati Sintang, Jarot Winarno. Namun sampai dengan pekan Maret 2018, Bupati Jarot belum juga mengumumkan hasil lelang jabatan tersebut. “Tes wawancara sudah. Jadi kita tunggu saja hasilnya,” kata Sekretaris Daerah […]

  • Pilkada Serentak, Ini Pesan Khusus Pj Gubernur Kalbar

    Pilkada Serentak, Ini Pesan Khusus Pj Gubernur Kalbar

    • calendar_month Sen, 19 Mar 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Penjabat (Pj) Gubernur Kalbar, Doddy Riyadmadji berpesan kepada seluruh calon Gubernur, Bupati, dan Walikota untuk selalu menjaga persatuan dan kesatuan selama Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2018. “Saya minta untuk selalu menjaga persatuan dan kesatuan dalam berdemokrasi. Karena ini penting untuk mendinginkan Kalbar selama tahapan Pilkada berlangsung,” kata Doddy, kemarin. Berdasarkan data Pemerintah […]

  • Pengurus PMII Dilantik, Ini Tiga Pesan Kabag Humpro Sintang…

    Pengurus PMII Dilantik, Ini Tiga Pesan Kabag Humpro Sintang…

    • calendar_month Sel, 6 Nov 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Apabila ingin organisasi menjadi yang terbaik, maka harus mampu menciptakan tiga mahasiwa ulung, sehingga kedepanya diharapkan mampu bekerjasama dan membantu Pemerintah Daerah (Pemda) dalam bidang keagamaan. Mahasiswa ulung yang dimaksud itupun, adalah: Mampu menciptakan dan memastikan insan akademis yang memiliki intektual yang mumpuni Bermetamorfosis menjadi aktivis yang mampu melakukan gerakan gerakan perubahan Menempatkan […]

  • Bupati Erlina Serahkan Satu Unit Mobil Ambulance untuk Rutan Kelas II B Mempawah

    Bupati Erlina Serahkan Satu Unit Mobil Ambulance untuk Rutan Kelas II B Mempawah

    • calendar_month Sel, 10 Mar 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Kabupaten Mempawah menyerahkan bantuan satu unit mobil ambulance kepada Rutan Kelas II B Mempawah. Dalam peyerahan mobil tersebut di berikan langsung oleh Bupati Mempawah, Hj Erlina di halaman Kantor Bupati Mempawah, Selasa (10/3/2020). Bupati Erlina mengatakan, bantuan mobil ambulan dari Pemkab bertujuan untuk memberi pelayanan kepada masyarakat. Tak terkecuali warga binaan di […]

  • Pontianak Target Raih Juara Umum Popda Provinsi Kalbar

    Pontianak Target Raih Juara Umum Popda Provinsi Kalbar

    • calendar_month Jum, 14 Jun 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Sebanyak 48 atlet Kota Pontianak siap berlaga pada Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) Tingkat Provinsi Kalbar. Kontingen pun dilepas oleh Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono di Ruang Rapat Wali Kota, Jumat (14/6/2019). Edi menargetkan kontingen Pontianak bisa mendulang medali emas sebanyak-banyaknya dan menjadi juara umum pada Popda Tingkat Provinsi Kalbar. Dengan mengikuti […]

expand_less