
LensaKalbar – Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat berencana membangun Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) unggulan di wilayah Kabupaten Kubu Raya. Syaratnya, harus tersedia lahan yang luas untuk lokasi sekolah.
Ihwal tersebut diungkapkan langsung oleh Gubernur Kalbar, Sutarmidji saat kegiatan safari Ramadhan di Aula Kantor Bupati Kubu Raya, Kamis (9/5/2019).
“Bupati harus siapkan lahan, kita bangun gedungnya,” kata Sutarmidji.
Menurtnya, Pemprov Kalbar akan menganggarkan Rp50 miliar untuk pembangunan gedung sekolah SMK lengkap dengan peralatan labnya.
“Jadi tinggal hitung-hitung saja kalau tanah Rp5 miliar akan mendapat (gedung,red) Rp50 miliar,” ucapnya.
Jurusan yang ada di SMK unggulan nantinya, kata Sutarmidji, disesuaikan dengan kebutuhan pasar kerja. “Kita pilih jurusan-jurusan yang bisa menjawab pasaran kerja. Jangan buat jurusan yang setelah selesai , siswa bingung mau kemana. Kita buat yang betul-betul bisa langsung bekerja. Bila perlu langsung menciptakan lapangan kerja,” ungkapnya.
Sutarmdji menilai peluang kerja bagi lulusan sekolah kejuruan di Kubu Raya cukup besar. “Di Kubu Raya ini coba saja lihat ada berapa AC di pemerintah daerahnya? Mungkin ada ribuan. Buat anak-anak muda itu suruh jadi tenaga service AC. Misalnya suruh servis di kantor bupati dulu,” pungkasnya. (Nsr/Humpro)