Breaking News
light_mode

Pemkot Pontianak Salurkan 10.752 Paket Sembako Lewat Operasi Pasar Murah

  • calendar_month Jum, 24 Okt 2025
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Dalam rangka memperingati Hari Jadi ke-254 Kota Pontianak, Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan 10.752 paket sembako melalui kegiatan Operasi Pasar Murah di enam kecamatan.

Program ini menjadi wujud kepedulian pemerintah membantu masyarakat mendapatkan kebutuhan pokok dengan harga terjangkau sekaligus menekan laju inflasi.

Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Pontianak, Amirullah mengatakan, kegiatan ini merupakan hasil kolaborasi antara Pemkot Pontianak, DPRD, PT Bulog, dunia usaha, pelaku UMKM, dan kelompok tani.

“Tujuan utamanya membantu masyarakat meningkatkan daya beli melalui subsidi harga, sekaligus menjaga inflasi tetap stabil,” ujarnya saat membuka kegiatan di Kantor Camat Pontianak Tenggara, Jumat (24/10/2025).

Tahap pertama digelar di Kecamatan Pontianak Tenggara dengan 1.000 paket sembako, berisi beras premium 5 kilogram, gula pasir 1 kilogram, dan minyak goreng 1 liter. Dari harga riil Rp116.000, masyarakat cukup membayar setelah disubsidi Rp32.500.

Kepala Diskumdag Kota Pontianak Ibrahim menambahkan, operasi pasar akan digelar bergiliran di seluruh kecamatan dengan stok yang mencukupi.

Olehkarenanya, Ibrahim mengimbau masyarakat berbelanja dengan tertib dan tidak berlebihan.

“Dukungan dari 21 vendor dan dunia usaha menunjukkan semangat kebersamaan dalam membantu masyarakat. Program ini kami harap dapat menjaga pasokan, kestabilan harga, dan kesejahteraan warga,” pungkasnya. (prokopim/LK1)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Hendrika Minta 1.700 Peserta Memancing Segera Ambil Nomor Undian
    OPD

    Hendrika Minta 1.700 Peserta Memancing Segera Ambil Nomor Undian

    • calendar_month Jum, 27 Okt 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Lomba memancing di Sungai Kapuas yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kabupaten Sintang bakalan berlangsung seru dan ramai. Hal tersebut disampaikan Hendrika Kadis Porapar Kabupaten Sintang, Jumat (27/10/2023). “Pendaftaran sudah kita buka sejak 17 Oktober 2023 yang lalu. Dan hingga pendaftaran kami tutup. Tercatat sudah ada 1.700 orang peserta mendaftar di Dinas Porapar Sintang. Dan […]

  • Bupati Erlina Senang Berbaur dan Bercengkrama dengan Ankol

    Bupati Erlina Senang Berbaur dan Bercengkrama dengan Ankol

    • calendar_month Sab, 6 Mei 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah, Hj Erlina terlihat senang dan bahagia ketika berbaur dan bercengkrama bersama sembari mengenang masa lalu sebagai Anak Kolong (Ankol) pada kegiatan Halal Bihalal Keluarga Besar Ankol Kodim 1201 Mempawah di Taman Teratai Eks Asrama Kodim 1201 Mempawah, Sabtu (6/5/2023). Momen silaturahmi tersebut diharapkannya sebagai ajang mempererat rasa persaudaraan, persatuan dan kesatuan. […]

  • Ancaman Golput Asmidi Mengakhiri Jabatannya Sebagai Ketua PPS Mengkurai

    Ancaman Golput Asmidi Mengakhiri Jabatannya Sebagai Ketua PPS Mengkurai

    • calendar_month Sen, 17 Des 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Asmidi. Namanya tidak asing dikalangan masyarakat pekerja tambang emas.  Mengapa tidak. Lantaran yang bersangkutan menjabat sebagai Ketua Persatuan Masyarakat Pekerja Tambang Emas. Asmidi dikenal vokal dalam menyuarakan aspirasi masyarakat pekerja tambang emas se-Kabupaten Sintang. Terbukti pada Selasa (11/12/2018) lalu. Persatuan Masyarakat Pekerja Tambang Emas mengeluarkan tiga poin kesepakatan untuk ditindaklanjuti oleh Forum komunikasi […]

  • Pemkot Libatkan Akademisi Rumuskan Kebijakan Ekonomi Jangka Panjang

    Pemkot Libatkan Akademisi Rumuskan Kebijakan Ekonomi Jangka Panjang

    • calendar_month Kam, 1 Agu 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak tengah menyusun strategi jangka panjang kebijakan ekonomi dengan melibatkan para pengajar terkait dari seluruh universitas di Kota Pontianak. Pj Wali Kota Pontianak Ani Sofian berharap, diskusi seluruh sektor menghasilkan rekomendasi yang dapat menjawab berbagai tantangan perekonomian, khususnya dalam lima tahun ke depan. “Hingga saat ini Indonesia masih menghadapi risiko […]

  • DKPP Akan Gelar Gerakan Pangan Murah di Hari Besar Agama
    OPD

    DKPP Akan Gelar Gerakan Pangan Murah di Hari Besar Agama

    • calendar_month Kam, 10 Okt 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Sebagai upaya menjaga stabilitas inflasi daerah, Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan (DKPP) Kabupaten Sintang memastikan akan menggelar Gerakan Pangan Murah (GPM) setiap perayaan hari besar. “Gerakan pangan murah atau biasa kita sebut dengan GPM itu, kami laksanakan setiap perayaan hari-hari besar agama, seperti Idul Fitri, Idul Adha, Imlek, Natal dan Tahun Baru,” kata […]

  • Kabid SDA PU Sintang jadi Tersangka Korupsi Embung

    Kabid SDA PU Sintang jadi Tersangka Korupsi Embung

    • calendar_month Sen, 10 Des 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kepolisian Resor (Polres) Sintang telah menetapkan tiga orang tersangka tindak pidana korupsi (Tipikor), pada kegiatan jasa kontruksi pembangunan embung di Desa Landau Kodam, Kecamatan Kelam Permai. Ketiga tersangka Tipikor itupun, adalah Marselus selaku pemilik perusahaan Harry Nopiyanto sebagai Tim Teknis (Konsultan) Kepala Bidang Sumber Daya Air (SDA), Dinas PU Sintang, Suherman alias Fito […]

expand_less