Breaking News
light_mode

Pelajar Asal Pontianak Wakili Kalbar Menjadi Calon Paskibraka Tingkat Nasional

  • calendar_month Kam, 22 Jul 2021
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Ketua Dekranasda Kota Pontianak, Yanieta Arbiastutie menyerahkan secara simbolis baju batik corak insang yang didesain khusus oleh Oka Zul, Desainer Dekranasda Kota Pontianak kepada Falih Pangestu, Pelajar kelas XI SMU Negeri 1 Pontianak dan Annisa Dwi Fadila, Pelajar Kelas XI SMK Negeri 5 Pontianak di Rumah Dinas Walikota Pontianak, Kamis (22/7/2021).

Falih Pangestu, merupakan anggota Paskibra Kota Pontianak yang terpilih menjadi calon Pasukan Pengibaran Bendera Pusaka (Paskibraka) tingkat Nasional mewakili Kalimantan Barat (Kalbar) tahun 2021.

Selain Falih, Ketiga pelajar asal kota Pontianak yaitu Azzam M. Rais pelajar SMU Negeri 5 Pontianak, Annisa Dwi Fadila pelajar SMK Negeri 5 Pontianak, dan Djamilda SMU Muhammadiyah 1 Pontianak juga berhasil mewakili Kota Pontianak sebagai calon Pasukan Pengibaran Bendera Pusaka (Paskibraka) tingkat Provinsi Kalimantan Barat.

Ketua Dekranasda Kota Pontianak yang juga merupakan istri Walikota Pontianak, Yanieta Arbiastutie, mengaku bangga dengan terpilihnya keempat pelajar ini,

Dia berharap agar keempat pelajar ini dapat membuat harum nama Kota Pontianak dan Provinsi Kalimantan Barat.

“Jaga diri dan jaga kesehatan, protokol kesehatan tetap harus menjadi perhatian selama di sana,” ujar Yanieta kepada Falih dan Annisa.

Dia berpesan kepada Falih sebagai perwakilan Provinsi Kalimantan Barat, harus bisa mengenalkan kearifan lokal yang ada, budaya dan pariwisata terutama yang ada di Kota Pontianak dan pakaian motif corak insang yang akan dipakai oleh Falih pada saat kegiatan di Jakarta.

“Tingkatkan pengetahuan terutama yang terkait dengan Kota Pontianak, jangan sampai ditanya siapa nama Walikota Pontianak dan ketua Dekranasda nggak tau ya,” ucapnya.

Falih Pangestu, mewakili rekan-rekannya mengucapkan terima kasih atas perhatian yang telah diberikan oleh Ketua Dekranasda Kota Pontianak,

Dia berjanji akan memberikan yang terbaik dan menjaga nama baik Kota Pontianak dan Provinsi Kalimantan Barat.

“Apa yang tadi disampaikan oleh ibu, akan kami laksanakan dengan sebaik-baiknya dan kami akan kenalkan corak insang kepada rekan-rekan yang ada disana, ” pungkasnya. (LK1/prokopim)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pontianak Target Raih Juara Umum Popda Provinsi Kalbar

    Pontianak Target Raih Juara Umum Popda Provinsi Kalbar

    • calendar_month Jum, 14 Jun 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Sebanyak 48 atlet Kota Pontianak siap berlaga pada Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) Tingkat Provinsi Kalbar. Kontingen pun dilepas oleh Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono di Ruang Rapat Wali Kota, Jumat (14/6/2019). Edi menargetkan kontingen Pontianak bisa mendulang medali emas sebanyak-banyaknya dan menjadi juara umum pada Popda Tingkat Provinsi Kalbar. Dengan mengikuti […]

  • Rayakan HUT RI Ke 72, FKPPBM Tour Pantura Kalbar

    Rayakan HUT RI Ke 72, FKPPBM Tour Pantura Kalbar

    • calendar_month Rab, 16 Agu 2017
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Dalam rangka merayakan HUT RI Ke-72, Forum Komunikasi Putra Putri Baret Merah (FKPPBM) Kalbar akan menggelar tour dan berbagai kegiatan di wilayah Pantura Kalbar. Adapun kegiatan yang akan dilakukan FKPPBM bersama Organisasi Masyarakat, Organisasi Kepemudaan, Lintas Etnis yaitu mengunjungi Karaton Pontianak, Tugu Khatulistiwa, Makam Pahlawan di Pontianak. Kemudian, rombongan akan melanjutkan perjalanan menuju […]

  • 226 Personil Siap Amankan Natal dan Tahun Baru, Ini Sasarannya…

    226 Personil Siap Amankan Natal dan Tahun Baru, Ini Sasarannya…

    • calendar_month Rab, 19 Des 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Persiapan demi persiapan terus dilakukan Polres Sintang untuk pengamanan Natal 2018 dan Tahun Baru 2019 mendatang. Olehkarenanya, Rabu (19/12/2018). Polres Sintang menggelar rapat lintas sektoral yang dihadiri sejumlah instansi terkait. Kapolres Sintang, AKBP Adhe Hariadi, mengatakan, setiap akhir tahun akan selalu dihadapkan pada dua agenda kegiatan masyarakat. Di antaranya, adalah hari raya Natal […]

  • Melkianus Resmi Dilantik jadi Wabup Sintang, Berikut Harapan Rudy Andryas

    Melkianus Resmi Dilantik jadi Wabup Sintang, Berikut Harapan Rudy Andryas

    • calendar_month Sab, 13 Agu 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Melkianus baru saja dilantik menjadi Wakil Bupati Sintang periode 2021-2026 pada Sabtu (13/8/2022). Terkait hal tersebut diketahui banyak respon dari berbagai kalangan yang muncul, baik masyarakat maupun pemerintah itu sendiri. Salah satunya kalangan Dewan, anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Rudy Andryas memberi masukan terkait tatanan dan tata kelola pemerintahan di […]

  • Disdukcapil Gelar Rakor Sosialisasi Pemanfaatan Data dan Kependudukan

    Disdukcapil Gelar Rakor Sosialisasi Pemanfaatan Data dan Kependudukan

    • calendar_month Rab, 11 Sep 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Mempawah menggelar Rakor Pemanfaatan Data Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil dengan organisasi perangkat daerah (OPD)Tahun 2019 se-Kabupaten Mempawah. Rakor tersebut dibuka Bupati Mempawah, Hj Erlina, Rabu (11/9/2019) di Aula Balairung Setia Kantor Bupati Mempawah. Turut dihadiri Wakil Bupati Mempawah, H Muhammad Pagi, Kepala OPD, Camat, Lurah, […]

  • Bupati, Ketua Dewan dan Sekda Terima Rombongan Komisi III dan V, Ini yang Dibahas…

    Bupati, Ketua Dewan dan Sekda Terima Rombongan Komisi III dan V, Ini yang Dibahas…

    • calendar_month Sen, 9 Mar 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Sintang Jarot Winarno, Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sintang, Florensius Ronny dan Sekretaris Daerah (Sekda) Sintang, Yosepha Hasnah menerima rombongan Komisi III dan V DPRD Provinsi Kalbar, di Pendopo Bupati Sintang. Kedatangan mereka ke Kabupaten Sintang dalam rangka monitoring. Dimana, Komisi III dijadwalkan mengunjungi Bank Kalbar Cabamg Sintang dan Kantor UPTD […]

expand_less