Breaking News
light_mode

Mangkir Mengajar Dua Tahun, Jeffray: Disdikbud dan BKPSDM Segera Tindak Tegas!

  • calendar_month Sel, 5 Feb 2019
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Ketua DPRD Sintang, Jeffray Edward meminta kepada tim pengawas, kepala sekolah, dan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Sintang agar segera mengambil tindakan tegas, terkait sejumlah oknum tenaga pendidik (guru) yang ditemukan tidak menjalankan tugas dan tanggungjawabnya dengan baik atau mangkir mengajar selama dua tahun. Khususnya di wilayah pedalaman Sintang.

“Saya harap ini bisa ditindaklanjuti oleh pengawas, kepala sekolah dan dinas terkait. Bagaimana pun ini sudah merugikan pemerintah daerah dan  masyarakat itu sendiri,” kata Jeffray Edward, Senin (4/2/2019).

Mestinya, kata Jeffray, oknum guru tersebut dapat mendidik anak-anak dengan baik. Bukanya malah tidak menjalankan tugas dan tanggungjawabnya sebagai tenaga pendidik. Oleh sebab itu, instansi terkait melalui pengawas bisa memberikan sanksi terhadap oknum guru yang berangkutan.

“Kalau memang sudah tidak mau bekerja lagi, silahkan mengundurkan diri atau diberhentikan,” tegasnya.

Jika memang ada permohonan pindah, menurut Jeffray, maka harus disesuaikan dengan prosedur yang berlaku. “Jangan tiba-tiba tidak mau bekerja. Perlu diingat bahwa seorang yang diangkat menjadi pegawai baik itu, honor dan PNS dia sudah menandatangani pakta integritas untuk siap ditempati dimana saja. Jadi ini adalah tugas dan tanggungjawab yang harus bersangkutan lakukan. Kalau dia tidak melakukannya maka harus dikenakan sanksi,” pinta Jeffray.

Terkait tunjangan yang sudah diterima, meskipun tidak menjalankan tugas dan tanggungjawabnya sebagai tenaga pendidik di wilayah perbatasan, Jeffray berpendapat bahwa hal tersebut dapat menjadi bahan temuan dari inspektorat.

“Kalau memang fakta dilapangan tidak bekerja, ini bisa jadi temuan. Tidak mungkin juga uang negara itu dikeluarkan, tapi tugas dan tanggungajwabnya tidak dilaksanakan. Saya berharap Disdikbud dan BKPSDM dapat menelusuri ini,” tutupnya. (Dex)

  • Penulis: lk-02 lk-02

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Edi Ajak Swasta Partisipasi Tangani Covid-19

    Edi Ajak Swasta Partisipasi Tangani Covid-19

    • calendar_month Rab, 13 Mei 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono menerima bantuan Alat Pelindung Diri (APD) sebanyak 100 buah dan paket sembako dari Bank BCA di Kantor Wali Kota Pontianak, Selasa (12/5/2020). Bantuan APD tersebut akan disalurkan ke fasilitas kesehatan (faskes) dan tenaga medis yang membutuhkan melalui Dinas Kesehatan Kota Pontianak. Sedangkan bantuan paket sembako disalurkan melalui […]

  • Pemkab Mempawah Gelar Pasar Murah Sambut Imlek 2576 Kongzili

    Pemkab Mempawah Gelar Pasar Murah Sambut Imlek 2576 Kongzili

    • calendar_month Rab, 15 Jan 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mempawah menggelar Pasar Murah dalam rangka menyambut Tahun Baru Imlek 2576 Kongzili di Terminal Jungkat, Kecamatan Jongkat, Rabu (15/1/2025). Peninjauan kegiatan dilakukan oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Mempawah, Abdul Malik, yang mewakili Penjabat (Pj) Bupati Mempawah. Pj Sekda Abdul Malik menyatakan bahwa Pasar Murah merupakan agenda rutin pemerintah setiap menjelang hari […]

  • Ungkap Dua Kasus Narkoba, DPRD Acungi Jempol untuk Polres Sintang

    Ungkap Dua Kasus Narkoba, DPRD Acungi Jempol untuk Polres Sintang

    • calendar_month Kam, 16 Mei 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sintang mengapresiasi dan mengacungkan jempol untuk Kepolisian Resor (Polres) Sintang, atas keberhasilannya dalam mengungkap kasus narkoba di Bumi Senentang. Keberhasilan ini, kata Anggota DPRD Sintang Welbertus, secara tidak langsung menyelamatkan generasi anak bangsa. Tak hanya itu, Polres Sintang dan jajarannya dinilai berhasil menekan dan memperkecil ruang gerak bandar […]

  • Target Satu Minggu untuk Vaksinasi 1.800 Guru di Kecamatan Sintang
    OPD

    Target Satu Minggu untuk Vaksinasi 1.800 Guru di Kecamatan Sintang

    • calendar_month Rab, 24 Mar 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Dinas Kesehatan Kabupaten Sintang terus melakukan vaksinasi pada berbagai profesi di Bumi Senentang. Saat ini, vaksinasi dilakukan pada tenaga pendidik di Kecamatan Sintang. “Vaksinasi sedang dilaksanakan untuk 1.800 guru Kecamatan Sintang. Target kita minggu ini selesai,” kata Kepala Dinas Kesehatan Sintang, Harysinto Linoh, Rabu (24/3/2021). Untuk vaksinasi guru di luar Kecamatan Sintang, Sinto […]

  • Miris, Lima Siswa SDN 18 Dipukul Kepala Sekolah…

    Miris, Lima Siswa SDN 18 Dipukul Kepala Sekolah…

    • calendar_month Sel, 25 Sep 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Diduga, seorang oknum Kepala Sekolah SDN 18 melakukan pemukulan terhadap lima orang siswanya, Sabtu (22/09/2018) lalu. Peristiwa tersebut terjadi, ketika kelima siswa yang menjadi kekerasan seorang Kepala Sekolah (Kepsek) SDN 18 sedang melaksanakan kegiatan Pramuka. Selasa (25/09/2018) sekitar pukul 11.15 WIB, LensaKalbar.com mencoba mengkonfirmasi langsung terkait pemukulan terhadap lima siswanya. Sayangnya, kepala sekolah […]

  • Berharap Mempawah Peringkat 5 Capaian Vaksinasi Covid-19

    Berharap Mempawah Peringkat 5 Capaian Vaksinasi Covid-19

    • calendar_month Sen, 22 Nov 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah, Hj Erlina berharap capaian vaksinasi Covid-19 di wilayah yang dipimpinnya itu dapat masuk 5 besar dari 14 kabupaten/kota di Provinsi Kalbar. “Semoga dengan kerja keras semua pihak selama ini, capaian vaksinasi Kabupaten Mempawah dapat mencapai di peringkat 5 besar nantinya, karena saat ini kita sudah berada di peringkat 11 ” ujar […]

expand_less