Breaking News
light_mode

Khawatir Sebar Virus Corona, Kapolsek Minta 10 Warga Pendatang Tinggalkan Desa Antibar

  • calendar_month Kam, 14 Mei 2020
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Di tengah ke khawatiran masyarakat atas wabah virus Corona atau Covid-19. 10 warga pendatang baru tanpa identitas lengkap tiba-tiba menempati rumah penduduk di  Desa Antibar, Kecamatan Mempawah Timur.

Akibatnya masyarakat di desa tersebut resah dan melaporkan kepada pihak kepolisian.

Mendapat informasi tersebut, Kapolsek Mempawah Timur, anggota DPRD Mempawah, Kepala Desa Antibar serta perangkat desa, dan tokoh masyarakat mendatangi tempat tinggal pendatang baru itu, Rabu (13/5/2020).

Kapolsek Mempawah Timur, Ipda Karnita Pujianto mengatakan bahwa pihaknya mendapatkan informasi adanya 10 warga pendatang yang tidak dikenal menempati rumah kontrakan penduduk setempat.

Setelah didatangi petugas, ternyata 10 warga pendatang yang dicurigai masyarakat itu merupakan penduduk luar Kalimantan Barat (Kalbar). Pasalnya dari 10 orang itu, hanya 3 orang yang dapat menunjukan identitasnya. 7 lainnya tanpa identitas.

Dari hasil pengakuan mereka, kata Kapolsek, rerata beralasan sebagai pedagang keliling alat kesehatan tradisional. Namun, masyarakat setempat meminta agar 10 warga pendatang tersebut angkat kaki dari Desa Antibar.

Permintaan itu bukan tanpa alasan. Sebab mereka berasal dari provinsi, kabupaten/kota yang sudah terkonfirmasi positif Covid-19. Seperti Jawa Barat, Palembang, dan lainnya. Masyarakat menduga kedatangan mereka juga tanpa mengantongi izin tinggal baik dari RT dan Pemerintah Desa (Pemdes) setempat, dan dikhawatirkan membawa virus Corona.

Untuk menjaga situasi Kamtibmas tetap aman dan kondusif di tengah pandemi virus Corona, Kapolsek meminta 10 warga pendatang baru itu agar meninggalkan Desa Antibar. Langkah itu diambilnya agar penduduk setempat tidak terjangkit virus Corona.

“Bukan tidak mungkin salah satu dari mereka itu Orang Tanpa Gejala (OTG) dan bisa menularkan kepada masyarakat setempat. Karena itu, mereka semua kita beri waktu sampai besok pagi pukul 10.00 WIB, untuk meninggalkan desa ini. Apalagi masyarakat sudah resah dengan kehadirian mereka,” kata Kapolsek.

Menurut Kapolsek, 10 warga pendatang baru itu tiba di Desa Antibar, Kecamatan Mempawah Timur sejak 30 April 2020 lalu. Kemudian mereka melakukan aktivitas dagang keliling alat kesehatan tardisonal di beberapa desa Kabupaten Mempawah. Sistemnya door to door ke rumah masyarakat. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pj Bupati Ismail Pimpin Apel Gabungan ASN Mempawah

    Pj Bupati Ismail Pimpin Apel Gabungan ASN Mempawah

    • calendar_month Sel, 16 Apr 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Kabupaten Mempawah menggelar Apel Gabungan dan Halal Bihalal ASN di Halaman Kantor Bupati Mempawah, Selasa (16/4/2024). Apel Gabungan tersebut dipimpin langsung oleh Penjabat (Pj) Bupati Mempawah Ismail. PJ Bupati Mempawah Ismail menyampaikan bahwa pemerintah memberikan amanah untuknya menjadi Pj Bupati Mempawah dalam rangka mengisi kekosongan Bupati saat ini. “Tentunya ini merupakan tantangan […]

  • Tingkatkan Pengawasan Tata Kelola Pemerintah

    Tingkatkan Pengawasan Tata Kelola Pemerintah

    • calendar_month Rab, 28 Sep 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Bupati Mempawah, H Muhammad Pagi bersama Sekretaris Daerah (Sekda) Mempawah, H Ismail dan Ketua DPRD Mempawah, H Ria Mulyadi menghadiri Serah Terima Jabatan (Sertijab) Kepala Perwakilan BPK Provinsi Kalbar di Aula Kantor BPK Kalbar, Rabu (28/9/2022). Acara Sertijab tersebut juga disaksikan langsung Anggota VI BPK RI Dr. Pius Lustrilanang serta bupati/ walikota […]

  • Audiensi BPIW Kementerian PUPR, Bahas Dukungan Infrastruktur untuk Proyek Strategis Nasional

    Audiensi BPIW Kementerian PUPR, Bahas Dukungan Infrastruktur untuk Proyek Strategis Nasional

    • calendar_month Sel, 29 Jul 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah, Erlina, menerima audiensi dari Badan Pengembangan Infrastruktur Wilayah (BPIW) Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) di ruang kerjanya, Selasa (29/7/2025). Pertemuan ini membahas dukungan pengembangan infrastruktur di Kabupaten Mempawah, terutama untuk menunjang dua Proyek Strategis Nasional (PSN) yang tengah berjalan di wilayah tersebut. Dalam audiensi tersebut, Bupati Erlina menyampaikan apresiasi […]

  • Tarik Wisatawan ke Mempawah, Pemkab Luncurkan 38 Event CoE dan Pentas Seni dan Budaya

    Tarik Wisatawan ke Mempawah, Pemkab Luncurkan 38 Event CoE dan Pentas Seni dan Budaya

    • calendar_month Ming, 16 Feb 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Sebanyak 38 event yang terdapat dalam Calender Of Event Tahun 2020 dan Pentas Seni dan Budaya diharapkan dapat menarik wisatawan lokal dan mancanagera untuk berkunjung ke Bumi Galaherang. Hal tersebut bukanlah mustahail bagi Kabupaten Mempawah. Pasalnya Dinas Pendidikan Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Disdikporapar) Kabupaten Mempawah secara resmi meluncurkan Calender Of Event (CoE) Tahun […]

  • Wabup Melkianus Harap Dekranasda Gali Potensi Daerah

    Wabup Melkianus Harap Dekranasda Gali Potensi Daerah

    • calendar_month Jum, 17 Feb 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) dinilai sebagai organisasi nirlaba yang menghimpun pecinta dan peminat seni untuk melestarikan warisan tradisi dan budaya yang tercermin dari berbagai produk kerajinan di daerah. Di Kabupaten Sintang, terdapat produk unggulan berupa kain tenun ikat, anyaman dari rotan, dan anyaman dari bambu. Hal inipun diungkapkan Wakil Bupati Sintang, Melkianus […]

  • Pj Bupati Ismail Teken DHD Pilkada Mempawah 2024

    Pj Bupati Ismail Teken DHD Pilkada Mempawah 2024

    • calendar_month Sel, 4 Jun 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Penjabat (Pj) Bupati Mempawah, Ismail menghadiri dan melakukan Penandatanganan Naskah Perjanjian Dana Hibah Daerah Kelancaran Pelaksanaan Pemilihan Bupati/ Wakil Bupati Mempawah Tahun 2024 bersama Kapolres AKBP Sudarsono Mempawah dan Dandim 1201/Mph Letkol Benu Supriantoko. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Aula Balai Junjung Titah, Kantor Bupati Mempawah, Selasa, (4/6/2024). Dalam kesempatan tersebut, Pj Bupati Ismail […]

expand_less