LensaKalbar – Terkait persoalan lampu Penerangan Jalan Umum (PJU) di Kabupaten Sintang banyak ditemui tidak menyala. Wakil Bupati Sintang, Askiman mengatakan, persoalan sebenarnya bukan hanya ada di tangan Pemerintah Kabupaten Sintang. Lantaran, perlu adanya perhatian semua pihak untuk mengawasinya.
“Tidak serta merta tanggungjawab pemerintah. Tetapi, semua pihak harus ikut berperan mengawasinya,” kata Askiman, Senin (16/8).
Terkadang, kata Askiman, ketika semua lampu PJU menyala, ada juga yang dengan sengaja tangan jahil merusaknya. Lalu barang – barang terpasang juga tidak selama-lamanya dalam kondisi baik, pastinya ada tingkat kerusakannya.
Meskipun demikian, Askiman mengaku telah memerintahkan Bagian Umum dan Bagian Pertambangan Setda Kabupaten Sintang untuk melakukan survey dilapangan terkait persoalan tindak menyalanya lampu PJU.
“Untuk lampu penerangan jalan di dalam kota kita ini segera mungkin ditangani dengan sebaik sebagiknya,” ujarnya.