Breaking News
light_mode

Kejurprov Biliar, 5 Kabupaten/Kota Absen

  • calendar_month Sel, 26 Sep 2017
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Kejuaraan Biliar Tingkat Kalbar (Kejurprov) Biliar 2017 yang berlangsung lima hari sejak 25 September di Kabupaten Sintang, minus perwakilan lima kabupaten/kota, yakni Pontianak, Singkawang, Sambas, Bengkayang dan Ketapang.

“Kejurprov ini diikuti sembilan kabupaten di Kalbar,” ungkap Erwan Chandra, Ketua Panitia Kejurprov Biliar 2017, ditemui ketika pembukaan kejuaraan bola Sembilan tersebut, di Leody Billiard Sintang, Senin (25/9).

Erwan tidak merinci penyebab atau alasan dua kota dan tiga kabupaten di Kalbar tersebut tidak mengikuti Kejurprov Biliar tahun ini. Dia hanya menyebutkan kejuraan bola sembilan ini diikuti sembilan kabupaten.

Kriteria Kejurprov Biliar 2017 ini, ungkap Erwan, terdiri atas Single Bola 9 putra- putri, Single 8 putra -putri, Single Bola 10 putraputri, Double bola 9 putra, dan Double mix 10.

Kejurprov Biliar 2017 ini dibuka Asisten Perekonomian dan Pembangunan, Sekretariat Daerah (Setda) Sintang, Henri Harahap yang mewakili Bupati Sintang, dr. Jarot Winarno, M.Med.Ph.

Usai melakukan sodokan pertama sebagai tanda dimulai Kejurprov tersebut, Henri mengatakan, biliar merupakah salah satu cabang olahraga yang banyak diminati masyarakat.

Menurut Henri, alasan meminati biliar tentu cukup beragam. Tetapi apapun itu, biliar ini merupakan olahraga rekreasi dan prestasi yang membutuhkan konsentrasi tinggi, strategi dan skill.

“Saya rasa kita harus memiliki jiwa ketahanan pemahaman mental yang prima, untuk bermain biliar,” katanya.

Dengan Kejurprov Biliar ini, Henri berharap, upaya memasyarakat olahraga dan mengolahragakan masyarakat dapat terwujud, sesuai dengan upaya untuk mewujudkan Kabupaten Sintang yang sehat, seperti tercantum dalam komponen visi pembangunan daerah.

“Dalam upaya mengoptimalkan komponen visi pembangunan Kabupaten Sintang, kita terus mendorong olahraga apapun itu. Sebab, ini semua dapat membentuk karakter masyarakat yang kuat. Olahraga dapat membangun karakter seseorang untuk meningkatkan kebugaran fi sik dan membangun jiwa sportivitas,” papar Henri.

Dia optimis, kejuaraan ini dapat mendukung pembinaan dan pemasyarakatan olahraga biliar dan dapat melahirkan atletatlet berprestasi di masa mendatang.

“Semua peserta diharapkan dapat berjuang sekuat tenaga, dilandasi sikap sportif dan fairplay,” kata Henri.

Para peserta Kejurprov Biliar 2017 ini diharapkan menampilkan permainan terbaiknya. “Jaga suasana tempat pertandingan dengan baik, karena menang atau kalah itu biasa,” ingatnya. (Dex)

  • Penulis: lk-02 lk-02

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bupati Erlina Tinjau Belajar Tatap Muka Perdana di SMPN 1 Siantan,  Ini Pesannya untuk Siswa dan Guru…

    Bupati Erlina Tinjau Belajar Tatap Muka Perdana di SMPN 1 Siantan, Ini Pesannya untuk Siswa dan Guru…

    • calendar_month Sen, 22 Feb 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah, Hj Erlina meninjau sebuah sekolah SMPN 1 Siantan, Kecamatan Jungkat, Senin (22/2/2021). Peninjauan terkait dimulai dibuka kembali sekolah pembelajaran tatap muka dari sebelumnya daring (online) di kabupaten tersebut. Untuk PAUD, SD, dan SMP negeri/swasta merupakan perdana masuk pembelajaran tatap muka selama pandemi Covid-19. Dalam peninjauan tersebut, Bupati Erlina turut didampingi Kepala […]

  • Pemkot Pontianak Peringkat I BKN Award 2023

    Pemkot Pontianak Peringkat I BKN Award 2023

    • calendar_month Sel, 30 Mei 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Manajemen kinerja Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak mendapat apresiasi dari Badan Kepegawaian Negara (BKN). Penghargaan BKN Award 2023 Kategori Implementasi Penerapan Manajemen Kinerja yang dianugerahkan kepada Pemkot Pontianak peringkat pertama menjadi sebuah bukti keberhasilan dalam melaksanakan penyelenggaraan manajemen ASN. Penganugerahan BKN Award diumumkan pada Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) […]

  • Dewan Dukung Beroperasionalnya RSJ Sudiyanto

    Dewan Dukung Beroperasionalnya RSJ Sudiyanto

    • calendar_month Jum, 17 Nov 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Lim Hie Soen mendukung atas beroperasionalnya Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Sudiyanto di Sintang. “Kami mengapresiasi dan mendukung penuh atas beroperasionalnya RSJ Sudiyanto. Jadi, tidak hanya bermanfaat bagi masyarakat Bumi Senentang, tetapi juga memberikan pelayanan kesehatan jiwa untuk kabupaten lain di wilayah timur Kalimantan Barat,” kata […]

  • Kakap Juara Umum MTQ KKR

    Kakap Juara Umum MTQ KKR

    • calendar_month Kam, 1 Agu 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kafilah Kecamatan Sungai Kakap sukses menjadi juara umum MTQ VI Kabupaten Kubu Raya di Kecamatan Teluk Pakedai. Hal ini mengulang sukses pada pergelaran MTQ V dua tahun lalu di Kecamatan Batu Ampar, di mana Sungai Kakap juga menjadi juara umum. Tampil sebagai juara kedua dan ketiga yakni Kecamatan Teluk Pakedai dan Kecamatan Batu […]

  • PDP Asal Sadaniang Negatif Covid-19 dan Diperbolehkan Pulang, Dua PDP Masih Menunggu Hasil

    PDP Asal Sadaniang Negatif Covid-19 dan Diperbolehkan Pulang, Dua PDP Masih Menunggu Hasil

    • calendar_month Sab, 4 Apr 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Setelah menjalani perawatan medis di ruang isolasi RSUD Rubini Mempawah selama 12 hari, akhirnya Pasien dalam Pengawasan (PDP) asal Kecamatan Sadaniang, Kabupaten Mempawah diperbolehkan pulang ke rumahnya setelah hasil uji laboratorium Litbangkes menyatakan pasien tersebut negatif terinfeksi virus Corona atau Covid-19. “Hasil lab-nya sudah keluar, pasien PDP asal sadaniang dinyatakan negatif terinfeksi covid-19, […]

  • Wako Harap Ada Taman Bonsai di Pontianak

    Wako Harap Ada Taman Bonsai di Pontianak

    • calendar_month Ming, 19 Feb 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Penggemar tanaman di seluruh dunia. Bonsai memiliki keindahan dalam bentuk dan keunikannya. Tanaman hias bonsai ini merupakan hasil karya perpaduan antara seni dan tanaman. Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono juga menggemari tanaman bonsai. Ia menyukai ukuran dan keunikan bonsai yang sedap dipandang mata. Menurutnya, bonsai merupakan seni menata pohon berukuran kerdil menjadi […]

expand_less