Kapolres Klaim Jumlah Laka Lantas Turun, Korban Meninggal Dunia Meningkat
- calendar_month Jum, 17 Jan 2020
- comment 0 komentar

AKBP Tulus Sinaga, Kapolres Mempawah
LensaKalbar – Angka kecelakaan lalu lintas di wilayah hukum Polres Mempawah cenderung mengalami penurunan. Hasil ‘Operasi Liong Kapuas 2018’ lalu, tercatat 12 kasus laka lantas. Sementara di 2019 tercatat 9 kasus laka lantas.
“Sebetulnya laka lantas pada masa operasi liong kapuas 2018-2019 mengalami penurunan. Namun, itu hanya secara kuantitas. Kalau melihat dari secara kualitas ada peningkatannya terutama pada korban meninggal dunia,” ungkap Kapolres Mempawah, AKBP Tulus Sinaga, Kamis (16/1/2020).
Berdasarkan data, kata Kapolres, tahun 2018 tercatat 1 korban meninggal dunia selama masa operasi liong kapuas. Di tahun 2019 meningkat menjadi 4 korban meninggal dunia. Tentunya, ini menjadi perhatian bersama.
Olehkarenanya, Kapolres mengaku akan melakukan berbagai upaya dalam menekan angka laka lantas di wilayah hukumnya. Agar tahun 2020 mengalami penurunan yang signifikan.
“Berbagai upaya akan kita lakukan mulai dari patroli kita tingkatkan, kemudian melakukan imbau-imbaun kepada para pengendara agar tertib berlalu lintas,” ujarnya.
Mengapa laka lantas masih menjadi perhatian serius?
Kapolres mengaku bahwa kesadaran masyarakat dalam berkendara dan berlalu lintas masih rendah. Selain itu, ruas jalan di wilayah hukumnya masih tergolong sempit dibandingkan jumlah kendaraan yang melintas.
“Juga dari sisi penerangan jalannya masih perlu pembenahan. Dan yang paling penting adalah kepatuhan dan kesadaran masyarakat dalam berkendara,” pungkasnya. (Dex)
- Penulis: Zainuddin
Saat ini belum ada komentar