Breaking News
light_mode

Kalbar Punya 5 Border dan 320 Objek Wisata

  • calendar_month Sab, 28 Sep 2019
  • comment 0 komentar
LensaKalbar – Gubernur Kalimantan Barat, H Sutarmidji menerima kunjungan kerja dari Mentri Utility Serawak Malaysia yang berlangsung di Pendopo Gubernur Kalbar, sabtu (28/9/2019).
Pada Kunker tersebut, hadir Mentri Utility Serawak Malaysia, Dato Sri Stphen Rundi Anak Utom, Menteri Muda Utility, Datok DR Haji Abdul Rahman Bin Haji Junaidi beserta jajaran yang diterima langsung oleh Gubernur Kalbar, H Sutarmidji dan hadir pula beberapa Kepala Dinas Provinsi Kalbar.

Pada pertemuan tersebut, beberapa topik dan isu penting yang dibahas. salah satunya membangun kerjsama antar negara.

Selain itu, Midji mengatakan sejauh ini Kalbar mempunyai 3 border dan tahun ini akan dibangun lagi 2 border, tahun depan ditargetkan selesai, sehingga total ada 5 border di Kalbar.

Dengan dibangunnya border ini, kata Midji, salah satu solusi memajukan ekonomi di kawasan perbatasan. “Mungkin di Malaysia pasarnya model gimana dan kita gimana jangan sampai sama . Kalau sama nanti tidak maju. Misalnya di Malaysia sudah jual buah, kita bisa jual fashion atau tekstil,” ujarnya.

Kemudian banyak produk pertanian dam perkebunan berasal dari Kalbar yang sebenarnya layak eksport. Sayangnya, infrasturkturnya belum siap.

“Sehingga eksportnya bisa lewat Kucing karena ada penerbangan langsung ke Kuala Lumpur maupun Singapura. Ini nanti akan kita kerjasamakan ,” ujarnya.

Kemudian, ungkap MIdji, karena Ibu Kota pindah ke Kalimantan mungkin Kucing dan Kalbar dan lainnya pasti memerlukan kerjasama dan mengambil nilai tambah dari keberadaan pindahnya ibu kota negara.

“Mungkin yang lebih untung kedutaan dan konsul negara asing yang bisa saja memilih Kucing sebagai Homebashnya,” ujarnya.

Kemudian kemajuan dibidang pariwisata membuat Kalbar diuntungkan karena punya objek wisata sekitar 320 yang bisa terjual karena ibu kota pindah ke Kalimantan.

Satu diantaranya Pantai kawasan Temajok yang punya pantai bersih dan luas dan sangat jauh menang dibandingkan Bali dengan terumbu karang yang masih sangat bagus, serta ada penangkaran penyu dan lain sebagainya.

“Dengan Malaysia ada Telok Melano hanya 5 menit dari Rumah Tebalek . Itu potensi kedepan yang bisa dikerjasamakan . Kita akan tindak lanjuti juga dibidang pendidikan, kesehatan,” ujarnya.
Selain itu, untuk energi Kalbar kedepan akan pasok listrik 200 Mega dari Serawak karena belum bisa memenuhi kebutuhan dalam negeri ditambah kemajuan yang cepat dengan adanya pelabuhan Kijing.
“Nanti kawasan industri dibuka pasti memerlukan tenaga listrik yang besar dan Serawak pasokannya masih sangat besar karena menggunakan hidro . Hidro lebih murah sehingga kalau mau dijual atau di ekspor masih sangat top, tapi kalau menggunakan energi fosil pasti mahal dan maintanance mahal karena harus diangkut dari 1 kawasan ke kawasan lain,” pungkasnya. (Nrt/Humpro)
  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • ICMI Sintang Salurkan Bantuan di Dusun Terisolir

    ICMI Sintang Salurkan Bantuan di Dusun Terisolir

    • calendar_month Sab, 25 Mei 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bulan Ramadhan adalan bulan ibadah yang sangat dianjurkan kepada umat Islam untuk berbuat amal kebajikan sebanyak-banyaknya. Selain itu, bulan Ramadhan merupakan saat yang tepat untuk berbagi dan bersedekah, sesuai dengan yang diajarkan Rasulullah SAW. Olehkarenanya, Ikatan Cendikiawan Muslim Indonesia (ICMI) Orda Sintang melaksanakan program ‘Ramadhan For Us’. Tujuanya saling berbagi kepada umat muslim […]

  • Bupati Erlina Ajak Generasi Muda Pertahankan dan Lestarikan Budaya Robo-Robo

    Bupati Erlina Ajak Generasi Muda Pertahankan dan Lestarikan Budaya Robo-Robo

    • calendar_month Sel, 20 Sep 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Budaya daerah adalah budaya yang menggambarkan keadaan dan sifat di setiap daerah. Mengabaikannya bukan termasuk cara melestarikan budaya daerah di sekitar kita. Dengan melestarikan budaya, maka nilai-nilai luhur budaya yang ada di dalam suatu tradisi dapat tetap dipertahankan, meskipun telah melalui proses perubahan bentuk budaya. Banyaknya pulau di Indonesia membawa Indonesia memiliki keberagaman suku dan […]

  • Wabup Ajak Masyarakat Selalu Kompak dan Jaga Persatuan

    Wabup Ajak Masyarakat Selalu Kompak dan Jaga Persatuan

    • calendar_month Ming, 9 Okt 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Bupati Mempawah, H Muhammad Pagi mengajak masyarakat untuk selalu bersatu dan saling menjaga kekompakan agar terhindar dari perpecahan. Antara masayarakat dan pemerintah harus saling mendukung dalam membangun dan memajukan daerah. Ajakan Wakil Bupati Mempawah tersebut diungkapkannya saat memberikan sambutan pada peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1444 H di Masjid Agung Al-Falah Mempawah, […]

  • Wali Kota Tinjau Korban Angin Puting Beliung

    Wali Kota Tinjau Korban Angin Puting Beliung

    • calendar_month Jum, 17 Jul 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Terjangan angin puting beliung memporakporandakan rumah warga di Kelurahan Sungai Beliung Kecamatan Pontianak Barat, Jumat (17/7/2020) petang. Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono turun langsung untuk melihat kondisi warga yang terdampak angin puting beliung. Didampingi Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Pontianak Saptiko, Edi menyusuri Gang Tri Dharma, Sapraja dan Sapta Marga. […]

  • Berikut Jumlah DPT Pilkades Serentak di Sintang
    OPD

    Berikut Jumlah DPT Pilkades Serentak di Sintang

    • calendar_month Sab, 26 Jun 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pesta demokrasi pemilihan pemimpin di desa lewat Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Serentak di Kabupaten Sintang tinggal menghitung hari untuk sampai pada tahap pemungutan suara. Beberapa tahapan sebelum pemungutan suara pun tengah dilakukan. Hal itu diungkapkan Kepala Dinas (Kadis) Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa, Herkulanus Roni, Sabtu (26/6/2021). “Jadi, Pilkades Serentak di Kabupaten Sintang […]

  • 1.500 Tamu STQ Bakal Pijakan Kaki di Bumi Khatulistiwa

    1.500 Tamu STQ Bakal Pijakan Kaki di Bumi Khatulistiwa

    • calendar_month Jum, 14 Jun 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Diperkirakan 1500 tamu dari berbagai daerah provinsi se-Indonesia akan datang ke Kota Pontianak dalam rangka Seleksi Tilawatil Quran (STQ) XXV Tingkat Nasional. Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono menyatakan, peserta STQ yang sudah memastikan keikutsertannya sekitar 600-an peserta, belum termasuk official dan para pendamping masing-masing kontingen. “Tersisa 14 hari lagi acara pembukaan STQ […]

expand_less