Beranda Kota Pontianak Kadisperindagkop Sintang Dirujuk ke RS Antonius Pontianak

Kadisperindagkop Sintang Dirujuk ke RS Antonius Pontianak

Ambulance RSUD Ade M Djoen Sintang saat tiba di RS Antonius Pontianak, Kamis (8/8/2019) pukul 04.00 WIB

LensaKalbar – Setelah mendapatkan penanganan medis di RSUD Ade M Djoen Sintang, akhirnya Kadisperindagkop dan UKM Sintang, H Sudirman terpaksa di rujuk ke RS Antonius Pontianak, Rabu (7/8/2019) pukul 21.30 WIB.

Lantaran cidera yang dialaminya cukup berat pasca kecelakaan tunggal di Dusun Kelangau, Desa Jaya Sakti, Kecamatan Kayan Hilir.

Selain didampingi istri dan anaknya saat menuju ke RS Antonius Pontianak. Dua orang petugas Satpol PP juga turut mengawal ambulance hingga sampai ke Pontianak.

“Iya bg, kami ikut ngawal pak Dirman ke Pontianak. Karena di rujuk ke RS Antonius,” kata Nome satu di antara petugas Satpol PP Sintang, Kamis (8/8/2019).

Menurut Nome, Kadisperindagkop dan UKM Sintang itu dirujuk ke RS Antonius Pontianak oleh pihak RSUD Ade M Djoen. Sebab cidera yang dialami cukup serius.

“Kami berangkat pukul 21.30 wib. Tiba di RS Antonius pukul 04.00 WIB,” ujarnya.

Saat ini, ungkap Nome, Kadisperindagkop dan UKM sedang berada di ruang IGD RS Antonius Pontianak. “Masih belum tahu, masuk ruang mana, karena masih ditangani oleh petugas RS Antonius di ruang IGD,” pungkasnya. (Dex)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here