Breaking News
light_mode

Jalan Utama dan Kantor Bupati Mempawah Disemprot Disinpektan Pakai Water Cannon

  • calendar_month Kam, 26 Mar 2020
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Sejumlah ruas jalan di Kabupaten Mempawah disemprot menggunakan cairan disinfektan. Penyemprotan ini menggunakan armada water cannon (AWC) milik Polres Mempawah.

Penyemprotan dilakukan dalam upaya pencegahan penyebaran virus Corona atau Covid -19.

Kapolres Mempawah, AKBP Tulus Sinaga mengatakan tindakan yang dilaksanakan itu sebagai bentuk menindaklanjuti Maklumat Kapolri dalam upaya pecegahan penyebaran Covid-19.

“Kita perang melawan virus yang maha dahsyat ini. Upaya pencegahan kita lakukan pada jalan utama wilayah hukum polres mempawah,” katanya.

Kendati dilakukan penyemprotan, dirinya meminta kepada masyarakat ikut serta membantu dengan cara diam dirumah. Sehingga bisa memotong mata rantai penyebaran virus corona tersebut.

“Jika ada warga yang masih membandel (kumpul-kumpul) dan tidak patuh terhadap himbaun pemerintah, kami tidak akan segan-segan melakukan penegakan hukum,” tegasnya.

Penyemprotan cairan disinpekatan di Kantor Bupati Mempawah, Kamis (26/3/2020)

Selain ruas jalan utama, kata dia, pihaknya juga melakukan penyemprotan disinfektan Kantor Bupati Mempawah. “Mari bersama-sama melawan Covid-19 ini. Jaga kebersihan diri dan lingkungan. Jaga jarak dan gunakan masker,” pungkasnya.

Aksi Penyemprotan ini dipimpin Waka Polres Mempawah Kompol Jovan Reagan Sumual didampingi Kasat Lantas dan Kasat Sabhara.

Selain melakukan penyemprotan Polres Mempawah juga melakukan himbauan kepada masyarakat dengan pengeras suara, untuk tetap menjaga kebersihan dan tinggal di rumah. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Imlek 2572, Pemkab Mempawah Siapkan 2 Ribu Paket Sembako Murah

    Imlek 2572, Pemkab Mempawah Siapkan 2 Ribu Paket Sembako Murah

    • calendar_month Kam, 4 Feb 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Guna meringankan beban masyarakat kurang mampu dalam menyambut tahun baru Imlek 2572, Pemerintah Kabupaten Mempawah menyiapkan 2 ribu paket dalam kegiatan pasar murah. Program yang dilaksanakan Dinas Perindustrian, Perdagangan dan Tenaga Kerja Kabupaten Mempawah itu dimulai sejak tanggal 1-4 Februari 2021. “Sasaran program ini membantu dan meringankan beban masyarakat tidak mampu untuk memenuhi […]

  • Bupati Erlina Resmi Pimpin Mabicab Pramuka Mempawah 2024–2029, Ajak Pramuka Berinovasi Hadapi Tantangan Zaman

    Bupati Erlina Resmi Pimpin Mabicab Pramuka Mempawah 2024–2029, Ajak Pramuka Berinovasi Hadapi Tantangan Zaman

    • calendar_month Kam, 21 Agu 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah Erlina resmi dilantik sebagai Ketua Majelis Pembimbing Cabang (Mabicab) Gerakan Pramuka Kabupaten Mempawah masa bakti 2024–2029. Pelantikan berlangsung di Aula Balairung Setia, Kantor Bupati Mempawah, Kamis (21/8/2025), dipimpin Ketua Kwarda Pramuka Kalbar, Syarief Abdullah Alkadrie. Acara ini dihadiri Asisten Administrasi dan Umum Setda Provinsi Kalbar Alfian Salam yang mewakili Gubernur, Wakil […]

  • Monitoring Ramadan 1444 H di Sadaniang, Bupati Erlina Ingatkan “Sedekah”

    Monitoring Ramadan 1444 H di Sadaniang, Bupati Erlina Ingatkan “Sedekah”

    • calendar_month Sab, 25 Mar 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bulan suci Ramadan adalah bulan penuh berkah. Momentum ini banyak dimanfaatkan tiap orang untuk saling berbagi atau bersedekah, serta melakukan kegiatan positif keagamaan. Tak terkecuali Pemerintah Kabupaten Mempawah. Dimana, memasuki hari kedua bulan suci Ramadan, Pemerintahan yang dipimpin Bupati Mempawah, Hj Erlina dan Wakil Bupati Mempawah, H Muhammad Pagi tersebut menggelar kegiatan “Monitoring […]

  • Bupati Erlina Tinjau dan Berikan Bantuan untuk Korban Kebakaran di Sungai Kunyit

    Bupati Erlina Tinjau dan Berikan Bantuan untuk Korban Kebakaran di Sungai Kunyit

    • calendar_month Rab, 13 Mar 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah, Hj Erlina meninjau serta memberikan bantuan kepada korban kebakaran yang menghanguskan 8 ruko di Desa Sungai Kunyit Laut, Kecamatan Sungai Kunyit, Rabu (13/3/2024). Di sela peninjauannya tersevut, Bupati Erlina berpesan, bahwa insiden kebakaran ini merupakan bentuk kasih sayang dari Allah SWT dan tentunya ini kejadian yang tidak terduga. Karena itu, Bupati […]

  • Wabup Melkianus Tegaskan Ornamen MPP yang Ambruk Akan Dibangun Kembali: Masih Tanggungjawab Kontraktor Pelaksana!

    Wabup Melkianus Tegaskan Ornamen MPP yang Ambruk Akan Dibangun Kembali: Masih Tanggungjawab Kontraktor Pelaksana!

    • calendar_month Jum, 17 Mei 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Bupati Sintang, Melkianus memastikan ornamen hingga kanopi Mal Pelayanan Publik (MPP) Bumi Senentang akan diperbaiki oleh pihak kontraktor pelaksana pekerjaan tersebut. Pasalnya, kata Wabup Melkianus, bangunan tersebut masih dalam masa pemeliharaan. “Ada bahasa yang keluar itu, bangunan MPP ambruk atau roboh. Jadi, bangunan utama masih bagus dan kita lihat semua pelayanan masih […]

  • DPD POM Melawi Siapkan Musda II, Bahas Regenerasi Kepemimpinan

    DPD POM Melawi Siapkan Musda II, Bahas Regenerasi Kepemimpinan

    • calendar_month Sab, 14 Jun 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Dewan Pimpinan Daerah Persatuan Orang Melayu (DPD POM) Kabupaten Melawi tengah mematangkan persiapan pelaksanaan Musyawarah Daerah (Musda) II sebagai upaya regenerasi kepemimpinan dan penyegaran organisasi. Musda dijadwalkan digelar paling lambat sebelum 17 Agustus 2025. Keputusan ini diambil dalam pertemuan pengurus dan anggota DPD POM Melawi di Meet Up Coffee, Nanga Pinoh, Jumat (13/6/2025). […]

expand_less