
LensaKalbar – Peran media massa dinilai penting dalam menyajikan informasi secara faktual, obyektif dan berimbang. Media massa juga dapat mengedukasi masyarakat serta melakukan kontrol sosial.
“Media massa menjadi kekuatan keempat demokrasi. Media massa menjadi penyeimbang dalam demokrasi. Media massa juga sebagai filter terhadap isu yang ada di masyarakat,” kata Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Sintang, Kurniawan ketika membuka kegiatan Media Gathering dengan mengusung tema ‘Optimaliasi Peran Media Massa dalam Pembangunan Kabupaten Sintang’ di Aula Balai Praja, Kantor Bupati Sintang, Rabu (20/7/2022).
Olehkarenanya, kata Kurniawan, Pemerintah Kabupaten Sintang ingin bersinergi dengan media massa. Tujuannya agar pesan atau informasi terkait pembangunan dan pelayanan publik di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sintang dapat diterima masyarakat secara luas.
“Kami ingin sinergitas media massa dan pemerintah daerah semakin ditingkatkan, karena media massa bisa mendorong dan menyajikan informasi yang dapat membuat Kabupaten Sintang semakin maju,” ujar Kurniawan.
Kepala Bidang Komunikasi Publik, Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Sintang, Syukur Saleh mengatakan, kegiatan Media Gathering ini digelar sebagai ajang silaturahmi dan kemitraan pemerintah daerah bersama media massa dan insan pers yang kesehariannya melakukan peliputan di Kabupaten Sintang.
“Tentunya kita ingin membangun persamaan persepsi terutama berkaitan isu-isu terkini yang ada di Kabupaten Sintang. Namun kita harapkan media massa dapat menyajikan informasi secara faktual, obyektif dan berimbang,” pungkas Syukur Saleh berharap. (Dex)