Breaking News
light_mode

HKN Diharapkan jadi Awal Pulihnya Kesehatan Masyarakat

  • calendar_month Rab, 9 Nov 2022
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke- 58 di Kabupaten Mempawah diharapkan menjadi awal pulihnya kesehatan masyarakat di berbagai sektor, sehingga masyarakat di kabupaten ini bisa kembali sehat dan tumbuh.

Harapan ini disampaikan Wakil Bupati Mempawah, H Muhammad Pagi ketika menghadiri peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-58 di Halaman Kantor Bupati Mempawah, Rabu (9/11/2022).

Di angka 58 tahun ini, banyak tantangan dan pencapaian pembangunan kesehatan yang sudah di raih, khususnya di masa pandemi Covid 19.

Tantangan dalam penyediaan pelayanan kesehatan menguji sistem kesehatan Nasional, kata Wabup Pagi, ternyata tidak siap menghadapi pandemi, namun dengan kolaborasi profesional segala sektor, pandemi ini dapat dilalui.

“Saat ini Indonesia sedang meningkatkan kapasitas global untuk pencegahan, persiapan dan respon terhadap pandemi di masa yang akan datang,” tegasnya.

Dengan tema ‘Bangkit Indonesiaku Sehat Negeriku, menurut Wabup Pagi, membuka peluang bagi seluruh lapisan masyarakat memasuki masa transisi, tentunya hal ini merupakan tantangan tersendiri di bidang kesehatan setelah fokus pada penanganan pandemi Covid 19.

Pandemi Covid-19, lanjut Wabup Pagi, mengajarkan kepada kita semua, bahwa tidak ada satupun orang di dunia ini yang kesehatannya terjamin aman. Karenanya, dibutuhkan pelayanan kesehatan yang lebih siaga, antisipatif, responsif dan tangguh dalam menghadapi ancaman masalah kesehatan yang terjadi saat ini maupun di masa yang akan datang.

“Pemerintah Pusat melalui Kementerian Kesehatan telah menyusun langkah konkret dengan melakukan transformasi kesehatan Nasional yang fokus kepada 6 pilar, sehingga dapat melahirkan generasi kedepan menjadi sumber daya manusia yang berkualitas untuk daerah, bangsa dan negara,” pungkas Wabup Pagi. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Tenaga Kesehatan Ujung Tombak Pembangunan

    Tenaga Kesehatan Ujung Tombak Pembangunan

    • calendar_month Kam, 18 Jan 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Setiap profesi atau pekerjaan memiliki modal dasar atau utama untuk dapat menjalankan tugas dan tanggungjawabnya. Demikian pula halnya dengan tenaga-tenaga kesehatan. “Tenaga kesehatan dituntut memiliki jiwa penolong yang ikhlas melayani orang lain. Inilah modal utama tenaga kesehatan,” kata Asisten Perekonomian dan Pembangunan (Ekbang), Sekretaris Daerah (Setda) Kabupaten Sintang, Henri Harahap, ketika membuka kegiatan […]

  • Rudy Andreas Minta Pemerintah Perhatikan Peralatan Penanggulangan  Banjir

    Rudy Andreas Minta Pemerintah Perhatikan Peralatan Penanggulangan Banjir

    • calendar_month Ming, 12 Nov 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Rudy Andreas mengungkapkan bahwa dalam beberapa tahun terakhir, bencana banjir selalu melanda Kabupaten Sintang. Sejumlah daerah terendam air, mulai dari wilayah hulu hingga bagian tengah dan hilir. Bahkan ada kecamatan yang airnya bertahan hingga sebulan lebih. Tentunya hal ini menjadi keprihatinan semua pihak. “Sintang ini […]

  • Dewan Prihatin dengan Kondisi SMP 6 Pangkal Baru

    Dewan Prihatin dengan Kondisi SMP 6 Pangkal Baru

    • calendar_month Kam, 12 Okt 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP) 6 di Desa Pangkal Baru, Kecamatan Tempunak terpaksa menumpang di Sekolah Dasar (SD), akibat kurangnya ruang kelas. Hal ini diungkapkan Nikodemus, anggota Dean Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, ketika ditemui di Gedung Parlemen Sintang, Kamis (12/10/2023). Pada kesempatan tersebut, Nikodemus mengaku cukup prihatin dengan keadaan SMP 6 […]

  • Wabup Sudiyanto Sampaikan LKPJ Tahun Anggaran 2020

    Wabup Sudiyanto Sampaikan LKPJ Tahun Anggaran 2020

    • calendar_month Sel, 6 Apr 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Bupati Sintang, Sudiyanto menghadiri sekaligus menyampaikan sambutan terkait Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Bupati Sintang tahun 2020 pada Rapat Paripurna ke-5 masa persidangan I tahun 2021 Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang dalam rangka penyampaian Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Bupati Sintang tahun 2020, di Ruang Sidang Kantor DPRD Kab. Sintang, Selasa (6/4/2021). […]

  • Pilkades, Hari Libur untuk Warga 291 Desa
    OPD

    Pilkades, Hari Libur untuk Warga 291 Desa

    • calendar_month Sel, 6 Jul 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Guna meningkatkan partisipasi masyarakat dalam Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Serentak di 291 desa, Bupati Sintang pun mengeluarkan Surat Edaran berkaitan dengan hari libur bagi warga yang desanya melangsungkan Pilkades. Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (DPMPD) Kabupaten Sintang, Herkulanus Roni mengatakan, keluarnya Surat Edaran tersebut agar masyarakat bisa menyalurkan hak pilihnya dan […]

  • Pj Bupati Ismail Salurkan 22.785 Kg Beras untuk Korban Banjir

    Pj Bupati Ismail Salurkan 22.785 Kg Beras untuk Korban Banjir

    • calendar_month Sel, 4 Feb 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Kabupaten Mempawah menyalurkan bantuan sebanyak 22.785 kilogram beras bagi warga terdampak banjir di Kecamatan Mempawah Hilir. Bantuan diserahkan langsung oleh Penjabat (Pj) Bupati Mempawah, Ismail di Kantor Kecamatan Mempawah Hilir, Rabu (4/2/2025) sore. Adapun distribusi Bantuan Beras, sebagai berikut; Kelurahan Terusan: 15.750 kg Kelurahan Tengah: 2.630 kg Desa Penibung: 3.865 kg Desa […]

expand_less