Breaking News
light_mode

Hj Erlina Dukung Penempatan Brimob Polda Kalbar di Mempawah

  • calendar_month Kam, 6 Feb 2020
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Bupati Mempawah, Hj Erlina menerima kunjungan Satuan Brimob Polda Kalbar di ruang kerjanya, Kamis (6/2/2020).

Kedatangan rombongan Sat Brimob Polda Kalbar yang dipimpin langsung oleh AKP Jhoni Rubi bukan tanpa alasan. Pasalnya, mereka ingin menempatkan Kompi 3 Batalyon B Sat Brimob Polda Kalbar di Mempawah.

Bupati Mempawah, Hj Erlina menyambut baik rencana yang dilakukan Sat Brimob Polda Kalbar. Diharapkan hal tersebut dapat mempercepat mobilitas pihak keamanan dalam mengambil tindakan.

“Ini sebagai bentuk penanganan apabila terjadi ancaman keamanan dan kriminal kelas berat di wilayah kita,” kata Hj Erlina.

Menurut Hj Erlina, wacana penempatan Kompi 3 Batalyon B Sat Brimob Polda Kalbar di Bumi Galaherang sejalan dengan beberapa mega proyek yang sedang berjalan seperti Pelabuhan Internasional Kijing.

“Tentunya pembangunan ini memiliki potensi gangguan keamaanan. Nah, kita harap dengan adanya Sat Brimob Polda Kalbar berbagai gangguan keamanan itu dapat diminimalisir sehingga Mempawah dalam keadaan aman, damai, dan kondusif,” pungkasnya. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Satu Hari, Polisi Ringkus 2 Pengedar dan Pengguna Narkoba

    Satu Hari, Polisi Ringkus 2 Pengedar dan Pengguna Narkoba

    • calendar_month Ming, 24 Mar 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Upaya kepolisian untuk memutuskan mata rantai peredaran narkoba di Bumi Senentang tidak hanya omong belaka. Pasalnya Sabtu (23/3/2019) sekitar pukul 18.30 WIB, Sat Resnarkoba Polres Sintang berhasil mengamankan tiga tersangka narkoba berserta barang bukti jenis sabu-sabu dengan berat 12 gram brutto. Ketiga tersangka tersebut, adalah DE, EY, dan AS. Ketiganya ditangkap petugas dialokasi […]

  • Masalah Jalan di Sintang Masih jadi PR Besar Pemerintah

    Masalah Jalan di Sintang Masih jadi PR Besar Pemerintah

    • calendar_month Kam, 21 Jul 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Program pembangunan infrastruktur selalu menjadi prioritas utama pemerintah. Pembangunan tersebut bertujuan untuk mengurangi kesenjangan antarwilayah dan mewujudkan keadilan ekonomi secara merata. Upaya pemerintah untuk mewujudkan pembangunan infrastruktur yang merata tidak semudah membalikkan telapak tangan. Di tengah ketidakpastian global akibat pandemi Covid-19 dua tahun belakangan ini, menyebabkan penundaan beberapa rencana pembangunan infrastruktur sehingga aktivitas […]

  • DKPP Akan Gelar Gerakan Pangan Murah di Hari Besar Agama
    OPD

    DKPP Akan Gelar Gerakan Pangan Murah di Hari Besar Agama

    • calendar_month Kam, 10 Okt 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Sebagai upaya menjaga stabilitas inflasi daerah, Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan (DKPP) Kabupaten Sintang memastikan akan menggelar Gerakan Pangan Murah (GPM) setiap perayaan hari besar. “Gerakan pangan murah atau biasa kita sebut dengan GPM itu, kami laksanakan setiap perayaan hari-hari besar agama, seperti Idul Fitri, Idul Adha, Imlek, Natal dan Tahun Baru,” kata […]

  • Bupati Erlina Rela Basah Temui Warganya yang Terdampak Banjir

    Bupati Erlina Rela Basah Temui Warganya yang Terdampak Banjir

    • calendar_month Jum, 16 Jul 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Banjir, puting beliung dan tanah longsor (Batingsor) menerjang sejumlah wilayah Kabupaten Mempawah, Kalbar. Ketinggian air mencapai paha orang dewasa dan menenggelamkan rumah penduduk. Di Mempawah banjir ,mengepung wilayah Sungai Kunyit Hulu, Pak Laheng, Terap, Pak Utan, Sepang, Toho Ilir, Peniraman, Sungai Purun Kecil, Galang, Peniti Dalam I, dan Anjongan Melancar. Sedangkan tanah longsor […]

  • Pemkab Mempawah Terima Bantuan Rp 489 Juta dari BNPB untuk Penanganan Banjir

    Pemkab Mempawah Terima Bantuan Rp 489 Juta dari BNPB untuk Penanganan Banjir

    • calendar_month Kam, 30 Jan 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Kabupaten Mempawah menerima Bantuan Dukungan Darurat Bencana dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) RI sebesar Rp 489.455.000 untuk percepatan penanggulangan banjir yang melanda wilayah tersebut. Bantuan ini diserahkan langsung oleh Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) RI, Pratikno, didampingi Kepala BNPB RI, Letjen Suharyanto. Penjabat (Pj) Bupati Mempawah, Ismail […]

  • Inovasi Rumus Bumil Cerdas, Antisipasi Ibu Bersalin Risiko Tinggi

    Inovasi Rumus Bumil Cerdas, Antisipasi Ibu Bersalin Risiko Tinggi

    • calendar_month Ming, 25 Jun 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Untuk mengatasi angka ibu bersalin risiko tinggi dan bayi dengan berat badan lahir rendah akibat bakteri mulut, UPT Puskesmas Perumnas II Pontianak menghadirkan inovasi Rumus Bumil Cerdas. Inovasi ini terbukti mampu menekan jumlah ibu bersalin risiko tinggi termasuk perdarahan dan lain-lain di wilayah kerja mereka, dari 47 di tahun 2021 menjadi 22 orang […]

expand_less