Breaking News
light_mode

Geger Penemuan Mayat di Pondok Kebun Sayur

  • calendar_month Rab, 9 Mei 2018
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Warga RT03/ RW01 Kelurahan Kedabang, Kecamatan Sintang, Kabupaten Sintang, digegerkan dengan penemuan mayat di pondok dekat kebun sayur milik Miskam, Rabu (9/8) pagi.

Awalnya tidak ada yang mengetahui identitas mayat tersebut. Namun setelah informasi penemuan ini semakin menyebarluas di masyarakat, diketahuilah bahwa sosok tersebut bernama Hendry Hotman Siahaan

Salah seorang warga, Haryono mengaku sempat berbincang-bincang dengan Hendry Hotman Siahaan, Selasa (8/5) malam di pondok kebun sayur itu. Ternyata keesokan paginya sudah ditemukan dalam keadaan meninggal.

Sementara itu, Lurah Kedabang, Ridwansyah yang menerima laporan temuan mayat tersebut, segera melapor ke Polsek Sintang Kota. Tidak beberapa lama petugas pun datang untuk mengevakuasi.

“Jenazahnya dibawa menuju ke Yayasan Gotong Royong Sintang dengan dikawal mobil Patroli Polsek Sintang Kota dan selanjutnya akan dilakukan prosesi pemakaman,” kata Ridwansyah.

Ia mengungkapkan, Hendry Hotman Siahaan diketahui mengidap penyakit paru-paru basah. Pihak Kelurahan Kedabang sudah berkoordinasi dengan Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Sintang, Harysinto Linoh untuk mengupayakan pengobatan gratis.

“Namun pengobatan terkendala oleh tidak adanya pihak keluarga yang bisa menunggu di Rumah Sakit,” ungkap Ridwansyah.

Sementara itu, Kanit Reskrim Polsek Sintang Kota, Ipda Sopar Aritonang mengatakan, kuat dugaan Hendry Hotman Siahaan meninggal karena penyakit yang dideritanya.

“Tidak ada tanda-tanda kekerasan ditubuhnya,” katanya. (Dex)

  • Penulis: lk-02 lk-02

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pastikan Stok Sembako Mempawah Aman, Bupati Sidak Sejumlah Pasar

    Pastikan Stok Sembako Mempawah Aman, Bupati Sidak Sejumlah Pasar

    • calendar_month Kam, 15 Feb 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Guna memastikan ketersediaan barang dan stabilitas harga bahan pokok, Bupati Mempawah, Hj Erlina melakukan inspeksi mendadak (Sidak) di Pasar Sebukit Rama Mempawah dan Pasar Sungai Pinyuh, Kamis (15/2/2024). Bupati Erlina dalam kesempatan tersebut mengatakan, bahwa sidak pasar ini dilaksanakan sebagai upaya memantau stabilitas harga barang pokok di tengah inflasi yang terjadi di Indonesia, […]

  • PKK Mempawah Diperhitungkan di Tingkat Nasional

    PKK Mempawah Diperhitungkan di Tingkat Nasional

    • calendar_month Kam, 13 Feb 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kabupaten Mempawah diminta tetap mempertahankan berbagai prestasi yang diraih. “PKK Mempawah ini banyak menorehkan prestasi, bukan hanya tingkat kabupaten, provinsi, dan Nasional saja, bahkan tingkat Internasional. Makannya, PKK Mempawah diperhitungkan dari tingkat nasional,” ungkap Wakil Bupati Mempawah, H Muhammad Pagi saat membuka rapat persiapan lomba Posyandu […]

  • Proses Aduan Warga 12 Desa dengan Asas Praduga Tak Bersalah

    Proses Aduan Warga 12 Desa dengan Asas Praduga Tak Bersalah

    • calendar_month Sab, 11 Jan 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Warga 12 desa dari Kecamatan Kayan Hulu dan Kayan Hilir mengadu soal dana desa yang diduga disalahgunakan ke Komisi A DPRD Sintang pada, Rabu (8/1/2020) lalu. Mereka berharap lembaga legislatif dapat menindaklanjuti aduannya ke intansi terkait. Ihwal tersebut sontak mengundang perhatian legislator lainnya. Salah satunya adalah Ketua DPRD Sintang, Florensius Ronny. Dimana, Ronny […]

  • Midji Optimis Pelabuhan Kijing Bikin PDRB Kalbar Diposisi Pertama Nasional

    Midji Optimis Pelabuhan Kijing Bikin PDRB Kalbar Diposisi Pertama Nasional

    • calendar_month Sel, 19 Feb 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kendati berada di urutan kedua nasional. Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmidji mengaku optimis di masa pemerintahannya terhadap nilai Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) Provinsi Kalbar bakal menjadi yang pertama secara nasional. Tentunya didukung dengan beberapa indikator yang ada. “Saat ini Kalbar berada di posisi kedua. Tapi saya optimis bisa mengangkat PDRB Kalbar menjadi yang […]

  • Festival Imlek dan Cap Go Meh 2025 Mempawah, Wujud Kebersamaan dalam Keberagaman

    Festival Imlek dan Cap Go Meh 2025 Mempawah, Wujud Kebersamaan dalam Keberagaman

    • calendar_month Sab, 25 Jan 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Suasana semarak menyelimuti Komplek Patoka Sungai Pinyuh, Kecamatan Sungai Pinyuh, saat Penjabat (Pj) Bupati Mempawah, Ismail secara resmi membuka Festival Imlek 2576 dan Cap Go Meh 2025, Sabtu (25/1/2025) malam. Acara ini disambut antusias oleh masyarakat yang hadir untuk menikmati kemeriahan khas Tahun Baru Imlek. Dalam sambutannya, Pj Bupati Ismail menegaskan bahwa perayaan […]

  • Syahyeri Merasa Terbantu dengan Bantuan Sembako

    Syahyeri Merasa Terbantu dengan Bantuan Sembako

    • calendar_month Kam, 14 Apr 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Syahyeri, seorang pekerja lepas yang hari-harinya membersihkan jalanan Kota Pontianak, merasa diringankan dengan bantuan berupa sembako dari Persatuan Wanita Tionghoa Indonesia (Perwati) yang diserahkan oleh Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono. Dia mengatakan bantuan tersebut mengurangi bebannya terlebih saat Ramadan dan menjelang Idulfitri ini. “Apalagi di masa kebutuhan pokok sudah mulai naik. Seperti […]

expand_less