Breaking News
light_mode

Fraksi PDI Perjuangan Minta OPD Terkait Hadir untuk Bahas Raperda RDTR BWP Industri Sungai Ringin

  • calendar_month Sen, 6 Apr 2020
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Kendati semua Fraksi di DPRD Sintang menyepakati Raperda Rencana Detail Tata Ruang Bagian Wilayah Perencanaan (RDTR BWP) Industri Sungai Ringin menjadi Peraturan Daerah (Peda). Namun, ada beberapa catatan yang disampaikan dan harus dipenuhi oleh pemerintah.

Dalam sidang paripurna dengan agenda penyampaian pandangan umum Fraksi DPRD Sintang yang dipimpin Ketua DPRD Sintang Florensius Ronny, Senin (6/4/2020), Juru bicara Fraksi PDI Perjuangan Tuah Mangasih menyakini bahwa, penyampain Raperda oleh pemerintah telah melalui pengkajian yang matang dan mendalam.

Akan tetapi, untuk mewujudkan Perda yang lebih baik guna mengakomodir kepentingan masyarakat secara keseluruhan, maka rancangan Perda harus dibahas dalam sidang paripurna. Sehingga pemerintah daerah memiliki payung hukum yang jelas dan tegas dalam melaksanakan putusan-putusan sebagai pemerintah daerah otonom.

“Jadi, terkait Raperda RDTR BWP Industri Sungai Ringin, kami minta Bupati memerintahkan kepala OPD dan instansi terkait agar hadir dalam rapat kerja pembahasan seluruh Raperda. Selain itu, dalam  menetapkan luas kawasan industri harus memperhatikan dampak lingkungan dan harus objektif,” sarannya.

Kemudian, kata Tuah, dalam menentukan tata ruang, pemerintah harus melibatkan banyak elemen masyarakat disekitar kawasan Idustri Sungai Ringin tersebut.

Sementara itu, Fraksi NasDem melalui juru bicara Kartimia Marwani mengatakan, mengingat Sungai Ringin merupakan wilayah pemukiman penduduk. Maka setelah RDTR BWP Industri Sungai Ringin ditetapkan menjadi Perda, instansi terkait harus melakukan sosialisasi hingga ke tingkat paling bawah yakni Rukun Warga (RW).

“Mengingat peraturan dibuat untuk hajat hidup orang banyak, maka penerapan Perda jangan sampai membuat aspek sosial budaya masyarakat hancur,” pungkasnya. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Wali Kota Tinjau Prokes di Pusat Perbelanjaan

    Wali Kota Tinjau Prokes di Pusat Perbelanjaan

    • calendar_month Sen, 3 Mei 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono bersama Kapolresta Pontianak Kota Kombes Pol Leo Joko Triwibowo dan Dandim 1207/BS Kolonel Inf Jajang Kurniawan memantau aktivitas pusat-pusat perbelanjaan di Kota Pontianak menjelang Hari Raya Idulfitri 1442 Hijriyah. Sejumlah pusat perbelanjaan di antaranya A Yani Megamal dan Pasar Tengah menjadi tujuan monitoring oleh Tim Satgas Covid-19 […]

  • MTQ Sintang Ajang Merawat Nilai-nilai Kebangsaan

    MTQ Sintang Ajang Merawat Nilai-nilai Kebangsaan

    • calendar_month Ming, 25 Mar 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Meski diguyur hujan, antusias masyarakat tidak surut, ribuan orang tetap bertahan di tribun Stadion Baning untuk melihat langsung pembukaan Mushabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke XXIII tingkat Kabupaten Sintang, Sabtu (24/3) malam. Kehadiran Qari Internasional, Muammar sebagai tamu yang melantunkan ayat suci Alquran, membuat para penonton yang memadati Stadion Baning Sintang terkagum-kagum. Dalam kesempatan […]

  • Tingkatkan Kreativitas Siswa Lewat GKS

    Tingkatkan Kreativitas Siswa Lewat GKS

    • calendar_month Rab, 7 Sep 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) SMP Kabupaten Mempawah menggelar kegiatan “Gebyar Kreativitas Siswa (GKS) SMP Kabupaten Mempawah”, Rabu (7/9/2022). Kegiatan yang berlangsung di SMPN 2 Mempawah Hilir ini, secara resmi dibuka oleh Bupati Mempawah, Hj Erlina dan dihadiri Ketua DPRD Mempawah, H Ria Mulyadi, Sekda Mempawah, H Ismail, Forkopimda Mempawah serta OPD Pemkab […]

  • SKPD Wajib Contoh PN Sintang

    SKPD Wajib Contoh PN Sintang

    • calendar_month Kam, 26 Okt 2017
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pengadilan Negeri (PN) Sintang ditetapkan sebagai Zona Integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM), Langkah ini hendaknya menjadi menjadi contoh bagi Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Kabupaten Sintang. “Ini dapat dan harus menjadi contoh untuk seluruh SKPD di lingkungan Pemkab Sintang dalam membangun integritas personal dan […]

  • Bupati Erlina Ajak Ankol Wujudkan Visi Misi Mempawah Cerdas, Mandiri dan Terdepan

    Bupati Erlina Ajak Ankol Wujudkan Visi Misi Mempawah Cerdas, Mandiri dan Terdepan

    • calendar_month Rab, 31 Agu 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah mengajak Anak Kolong (Ankol) dapat berkontribusi dan berkolaborasi dengan pemerintah daerah, terutama dalam mewujudkan visi misi Kabupaten Mempawah yang “Cerdas, Mandiri dan Terdepan”. ” Kami harap Ankol dapat mendukung tiap program pembangunan yang ada di Mempawah,” ujar Bupati Erlina ketika menerima audiensi anak kolong (Ankol) di Ruang Kerja Bupati Mempawah, Rabu […]

  • Landak, Pendaftaran Panwascam Mulai Membludak

    Landak, Pendaftaran Panwascam Mulai Membludak

    • calendar_month Rab, 27 Sep 2017
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Memasuki hari kelima pendaftaran Calon Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) sejak dibuka 23 September lalu, yang mendaftar sudah mencapai 78 orang, belum termasuk mereka yang masih sebatas mengambil formulir. “Setiap hari banyak yang mengambil formulir pendaftaran, ada juga yang langsung mendaftarkan diri,” kata Tata, Divisi Organisasi dan Sumber Daya Manusia (SDM), Panitia Pengawas Pemilu […]

expand_less