Breaking News
light_mode

Dulunya Aspal, Sekarang Tanah Kuning

  • calendar_month Kam, 5 Apr 2018
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Kerusakan Jalan Simpang Pandan-Merarai, Kecamatan Tebelian, Kabupaten Sintang makin parah. Jalan yang dulunya aspal, kini bertransformasi menjadi tanah kuning. Mobilitas orang dan barang pun makin sulit.

“Ruas jalan Simpang Pandan-Merarai kurang diperhatikan pihak perusahaan. Padahal mereka kerap menggunakan jalan ini untuk mengangkut sawit. Dulu, jalan ini aspal, sekarang jadi tanah kuning,” ungkap Kepala Desa (Kades) Kajang Baru, Yatiman, kemarin.

Mirisnya, ruas jalan itu berdampingan dengan Bandar Udara (Bandara) Tebelian yang diproyeksikan menjadi Bandara Internasional. Selain itu, ruas jalan yang dimaksud merupakan akses utama dua kecamatan yakni Sungai Tebelian dan Tempunak bagian hulu.

“Sejak puluhan tahun lalu, baru 2017 jalan tersebut dapat bantuan dari pemerintah. Walaupun kurang maksimal. Kami tetap berterima kasih atas kepedulian itu. Tetapi yang kami sesalkan, perusahaan kurang sigap membantu mengatasi masalah kerusakan jalan itu,” kata Yatiman.

Ditambahkan Ketua Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Manter, Sopyan Haryano, meski jalan Simpang Pandan-Merarai merupakan jalan kabupaten, sudah seharusnya pihak perusahaan ikut peduli. Mengingat sekian tahun jalan itu menjadi akses bagi perusahaan perkebunan.

“Seharusnya perusahaan ikut bertanggungjawab merawat jalan tersebut,” tegasnya.

Dia mengungkapkan, terdapat tujuh titik jalan yang mengalami kerusakan parah. Dampaknya, kendaraan roda empat sulit melintas. Tidak jarang harus ditarik mobil lain, agar lancar melewati kubangan yang dalam.

“Kalau mengendarai mobil double gardensih aman-aman saja. Lain halnya kalau menggunakan mobil biasa, siap-siap saja terbenam di lumpur,” ingat Sopyan.

Senada juga disampaikan Tokoh Masyarakat Simpang Manter, Yoki Susanto. Menurutnya, pemerintah seharusnya mengkaji ulang pengalihan fungsi jalan, yakni dari semula jalan kabupaten menjadi jalan perkebunan.

“Jalan yang dulunya aspal kini menjadi tanah, menimbulkan pertanyaan banyak pihak. Apakah jalan tersebut merupakan tanggungjawab pemerintah atau perusahaan. Makanya, alih fungsi jalan perlu dilakukan,” saran Yoki.

Sementara itu, Kades Merarai 1, Paimin juga menyampaikan keinginan masyarakat terkait ruas jalan yang dikeluhkan sejak lama itu. “Intinya masyarakat minta kepada pemerintah dan perusahaan supaya mencari solusi. Dengan memperhatikan kondisi jalan yang semakin hari semakin memprihatinkan itu. Mohon secepatnyalah diperbaiki,” pintanya.

Demikian pula disampaikan Anggota DPRD Sintang Derah Pemilihan (Dapil) IV (Kelam Permai, Dedai, Sungai Tebelian), Anton Isdianto. Ia mengatakan, selama ini masyarakat sangat kesulitan dengan kondisi jalan yang semakin rusak.

“Masyarakat menginginkan jalan Simpang Pandan-Merarai cepat diperbaiki demi lancarnya perekonomian mareka. Kalau jalan bagus, ekonomi masyarakat tentu ikut meningkat,” kata Anton.

Politisi Partai Amanat Nasional (PAN) ini menambahkan, dalam hal perbaikan ini, pemerintah juga harus melibatkan pihak perusahaan yang memang menggunakan jalan itu.

“Perusahaan jangan tutup matalah dengan kondisi jalan itu,” tegas Anton.

Selama ini pihak perusahaan juga menggunakannnya. “Memang itu jalan kabupaten. Tetapi perusahaan wajib peduli. Apalagi jalan ini kan tidak jauh dari Ibukota Kabupaten Sintang juga,” pungkas Anton. (Dex)

  • Penulis: lk-02 lk-02

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bupati Erlina Ajak Warga Tionghoa Rayakan Imlek dengan Sederhana dan di Rumah Saja

    Bupati Erlina Ajak Warga Tionghoa Rayakan Imlek dengan Sederhana dan di Rumah Saja

    • calendar_month Rab, 10 Feb 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kasus Covid-19 masih terus meningkat setiap harinya. Berdasarkan data Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Mempawah, pada Rabu (10/2/2021), setidaknya terdapat 371 orang yang terpapar, 340 sembuh, 22 orang masih dirawat, dan 9 orang meninggal dunia. Untuk itu, menjelang Hari Raya Tahun Baru Imlek 2572 pada 12 Februari mendatang, pemerintah mengimbau kepada masyarakat, khususnya umat […]

  • CASN Formasi Dokter Minim Pelamar
    OPD

    CASN Formasi Dokter Minim Pelamar

    • calendar_month Sen, 7 Okt 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Sintang telah membuka 19 lowongan kerja untuk tenaga dokter, baik itu dokter umum, gigi, dan lainnya. “Tahun ini kita sudah buka lowongan CASN untuk 19 dokter, tapi masih minim pelamar,” kata Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Sintang, Edi Harmaini. Edi Harmaini nengatakan lowongan untuk 19 dokter yang dibuka pada tahun […]

  • Lesehan, Ini Gaya Bupati Sintang Membaur

    Lesehan, Ini Gaya Bupati Sintang Membaur

    • calendar_month Sel, 27 Feb 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Duduk lesehan di Kopel Taman Bungur depan Pendopo, Bupati Sintang, Jarot Winarno membaur bersama sejumlah komunitas anak muda di Bumi Senentang yang memperingati Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) 2018. Di hadapan anak muda tersebut, Jarot mengatakan, saat ini Kota Sintang dihuni sekitar 70 hingga 80 Ribu jiwa. Warga yang beraktivitas siang dan malam […]

  • Euforia Hari Jadi, Ribuan Masyarakat Tumpah dan Berjepin Massal

    Euforia Hari Jadi, Ribuan Masyarakat Tumpah dan Berjepin Massal

    • calendar_month Ming, 23 Okt 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Tumpah ruah ribuan warga mulai dari anak-anak hingga orang dewasa, berbalut busana telok belanga dan baju kurung ikut berjepin dengan tamu undangan, untuk merayakan Hari Jadi ke-251 Kota Pontianak, di Jalan Rahadi Usman depan Taman Alun Kapuas, Minggu (23/10/2022). Berjepin massal menjadi puncak perayaan rangkaian acara menyemarakkan HUT ke-251 Kota Pontianak. Wali Kota […]

  • Sadis! Berawal dari Pinjam Uang Rp150 Ribu dan Tersinggung, Roni Habisi Nyawa Bosnya

    Sadis! Berawal dari Pinjam Uang Rp150 Ribu dan Tersinggung, Roni Habisi Nyawa Bosnya

    • calendar_month Sen, 27 Jun 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kepolisian Resor (Polres) Sintang menggelar press release kasus pembunuhan Tjin Tek Fo alias Susanto pemilik Toko Aneka Ban di Jalan MT Haryono, Senin (27/6/2022). Press release kasus pembunuhan ini berlangsung di halaman Mapolres Sintang dan dipimpin Kapolres Sintang, AKBP Tommy Ferdian didampingi Waka Polres Sintang dan Kasat Reskrim Polres Sintang. Kapolres Sintang, AKBP […]

  • Langka dan Harga Gula Pasir Melambung, Bupati Karolin Minta Bulog Distribusikan Gula ke Landak

    Langka dan Harga Gula Pasir Melambung, Bupati Karolin Minta Bulog Distribusikan Gula ke Landak

    • calendar_month Ming, 29 Mar 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Akibat merebaknya virus Corona (covid-19) saat ini, menyebabkan kelangkaan dan melonjaknya harga kebutuhan pokok, salah satu yang paling dirasakan masyarakat Kabupaten Landak saat ini yaitu naiknya harga gula pasir yang biasanya dapat diperoleh Rp. 13.000/kg, kini berada dikisaran Rp. 19.000/kg bahkan ada juga yang menjual Rp. 20.000/kg hingga Rp. 21.000/kg. Hal ini dinyatakan […]

expand_less