Breaking News
light_mode

Di Sintang Cuma 16 Peserta CPNS Lulus, 984 Orang Gugur

  • calendar_month Kam, 8 Nov 2018
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Sejak  hari pertama hingga hari kedua, tercatat  999 peserta yang mengikuti tes dengan menggunakan sistem Computer Assisted Test (CAT). Sementara 1 peserta dikabarkan tidak hadir tanpa alasan di hari kedua.

“Seharusnya total peserta dari hari pertama hingga hari kedua ada 1000 peserta. Tetapi, 1 peserta dikabarkan tidak hadir tanpa alasan,” kata Kepala BKPSDM Sintang, Palentinus, Kamis (8/11/2018).

Untuk hari pertama, ada 500 peserta yang mengikuti CAT. Hasilnya, 8 orang dinyatakan lulus, sementara 492 peserta lainya dinyatakan gugur. Begitu juga dengan hari kedua, ada 499 peserta yang mengikuti tes CAT. Tetapi yang dinyatakan lulus hanya 8 orang.  Sisanya gugur.

“Kalau di total keseluruhanya ada 984 peserta gugur sejak hari pertama hingga hari kedua. Secara umum mereka gugur di tes TKP dan TIU. Sementara TWK hanya sebagian saja,” ungkap Palentinus.

Jika dilihat dari hasil hari pertama hingga hari kedua tes CAT, tambah Palentinus, ada 16 peserta CPNS yang sudah lulus. Sementara formasi yang diterima sebanyak 197 orang.

“Total peserta tes CPNS Sintang 3.367 dengan formasi yang diterima sebanyak 197 orang,” paparnya.

Dalam sehari, tambah dia, dilaksanakan 5 sesi tes CAT yang diikuti masing-masing 100 orang. “Pada hari pertama hingga hari kedua yang mengikuti tes merupakan pelamar formasi guru dan tenaga kesehatan,” ucapnya.

Menurut Palentinus, ada tiga passing grade yang ditentukan BKN, yakni TKP minimal 143, Tes Intelegensia Umum (TIU) minimal 80, dan Tes Wawasan Kebangsaan (TWK) minimal 75. Secara umum peserta CPNS 2018 di Kabupaten Sintang gugur di tes TKP dan TIU. TWK hanya sebagian saja. (Dex)

  • Penulis: lk-02 lk-02

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Musrenbang, Ini Kata Ketua Dewan Sintang

    Musrenbang, Ini Kata Ketua Dewan Sintang

    • calendar_month Kam, 22 Mar 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) merupakan tahapan yang sangat penting dan esensi dalam pelaksanaan pemerintahan. Ini instrumen penting dalam mewujudkan visi dan misi pemerintah, menjadikan Kabupaten Sintang yang sejahtera, cerdas serta religius. “Kita berharap melalui Musrenbang ini, semua elemen menyatukan sikap, pandangan untuk mensinergikan program pembangunan di Bumi Senentang ini, demi terwujudnya Kabupaten Sintang […]

  • Jangan Ada Diskriminasi ODHA

    Jangan Ada Diskriminasi ODHA

    • calendar_month Ming, 4 Des 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Hari AIDS Sedunia Tahun 2022 yang jatuh pada tanggal 1 Desember, diperingati dengan  berbagai rangkaian acara. Di Kota Pontianak, peringatan digelar di halaman depan Kantor PMI Kota Pontianak, Minggu (4/12/2022). Hari AIDS Sedunia tahun ini mengusung tema ‘Satukan Langkah Cegah HIV Semua Setara Akhiri AIDS’. Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono mengingatkan kepada […]

  • Setiap Tahun, 7 Juta Orang Meninggal Dunia Akibat Polusi Udara

    Setiap Tahun, 7 Juta Orang Meninggal Dunia Akibat Polusi Udara

    • calendar_month Rab, 26 Jun 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Tatkala membacakan sambutan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Republik Indonesia, di Desa Sepulut, Kecamatan Sepauk, Rabu (26/6/2019). Bupati Sintang, Jarot Winarno menyebut bahwasanya ada 7 juta orang meninggal dunia setiap tahunnya. Penyebabnya adalah polusi udara yang kurang baik. Olehkarenanya, berbagai langkah pun telah disiapkan untuk menyelematkan manusia dari polusi udara. Salah satunya adalah […]

  • Sintang Dukung Semua Kegiatan Keagamaan

    Sintang Dukung Semua Kegiatan Keagamaan

    • calendar_month Sen, 20 Nov 2017
    • 1Komentar

    LensaKalbar – Sesuai dengan Rancangan Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD), yakni ingin mewujudkan masyarakat yang sehat, cerdas, maju, religius, dan sejahtera, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sintang mendukung semua kegiatan keagamaan. “Pada poin religius itu merupakan sumber inspirasi kita untuk maju bersama-sama, agar menjadikan kita masyarakat yang bermartabat dan menjunjung tinggi nilai-nilai keagamaan,” kata dr. H Jarot […]

  • TNI akan Bangun Skadron Penerbad di Bandara Tebelian

    TNI akan Bangun Skadron Penerbad di Bandara Tebelian

    • calendar_month Sab, 19 Mei 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Demi kepentingan pertahanan dan keamanan wilayah perbatasan Indonesia, TNI akan membangun Skadron Penerbangan TNI-AD (Penerbad) di Bandar Udara (Bandara) Tebelian Kabupaten Sintang. “Kalau sudah tuntas tahun ini (2018), maka 2019 sudah bisa dibangun,” kata Komandan Korem (Danrem) 121/Abw, Brigjen TNI Bambang Ismawan, kemarin. Ia menjelaskan, akan dibangunnya Skadron Penerbad di Bandara Tebelian ini […]

  • Mempawah, “Rumah Kita Bersama”

    Mempawah, “Rumah Kita Bersama”

    • calendar_month Sen, 5 Jul 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Puncak peringatan Hari Jadi ke 62 Kabupaten Mempawah dilakukan dengan menggelar upacara di Halaman Kantor Bupati Mempawah, Senin (5/7/2021). Upacara dipimpin langsung oleh Bupati Mempawah, Hj Erlina dengan dihadiri seluruh jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Wakil Bupati Mempawah, H Muhammad Pagi, Plh Sekda Mempawah, Juli Suryadi, Pimpinan Kepala OPD, Para Pimpinan Instansi […]

expand_less