Breaking News
light_mode

Dewan Harap Tahun Depan 14 Kecamatan Ramaikan Pesparani Katolik Kabupaten Sintang

  • calendar_month Sel, 15 Okt 2024
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Ardi mengapresiasi dan mendukung pelaksanaan Pesta Paduan Suara Gerajani (Pesparani) Katolik I Tingkat Kabupaten Sintang di Indoor Apang Semangai, Senin (14/10/2024).

“Tentunya kami sangat begitu mendukung kegiatan ini ya, apalagi ini yang pertama kali digelarnya pesparani tingkat Kabupaten Sintang. Kalau Pesparawi itu sudah sering dilakukan.

Nah sekarang Pesparani khusus Katolik baru pertama ini ya,” kata Ardi ketika ditemui sejumlah awak media usai menghadiri pembukaan Pesparani Katolik I Tingkat Kabupaten Sintang.

Harapan ke depannya, kata Politisi Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra), kegiatan Pesparani Katolik ini dapat kembali terselenggara.

“Kalau sekarang ini hanya 9 kecamatan, mudah-mudahan tahun depan 14 kecamatan hadir untuk mengikuti kegiatan pesparani,” ujar Ardi.

Sementara iti, Ketua Panitia Pesparani Katolik I Kabupaten Sintang Hendrika mengatakan bahwa dalam kegiatan ini diperlombakan 11 jenis perlombaan.

Adapun 11 jenis perlombaan pada Pesparani Katolik I Tingkat Kabupaten Sintang, sebagai berikut;

  • Lomba Paduan Suara Wanita Dewasa
  • Lomba Paduan Suara Gregorian Dewasa Pria
  • Lomba Paduan Suara OMK
  • Lomba Paduan Suara Gregorian Remaja
  • Lomba Mazmur Anak
  • Lomba Mazmur Dewasa
  • Lomba Mazmur OMK
  • Lomba Mazmur Remaja
  • Lomba Cerdas Cermat Rohani Anak
  • Lomba Cerdas Cermat Rohani Remaja
  • Lomba Bertutur Kitab Suci

“Tempat pelaksanaan masing-masing perlombaan ini dibagi empat tempat, yakni di Balai Kenyalang, Gedung Kesenian, Gereja Katedral, dan Aula Wisma Keuskupan Sintang,” ungkap Hendrika.

Selain itu, Hendrika mengatakan tujuan Pesparani ini adalah memuliakan tuhan dengan mazmur dan firmannya, menggerakan menguatkan dan membina seluruh potensi umat di seluruh wilayah.

“Tentunya ini sebagai upaya kita bersama untuk meningkatkan persaudaraan, keharmonisan, pengalaman, pengetahuan, kerjasama, dan penghayatan umat katolik dan antar umat katolik dengan agama lain, serta meningkatkan iman katolik yang taqwa kepada tuhan yang maha kuasa,” pungkas Hendrika. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Musda ke-IV Majelis Perempuan Melayu

    Musda ke-IV Majelis Perempuan Melayu

    • calendar_month Rab, 22 Mei 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Penjabat (Pj) Bupati Mempawah Ismail menghadiri Musyawarah Daerah ke-IV dan Pengukuhan Pengurus Majelis Perempuan Melayu Kabupaten Mempawah periode 2024-2028 di Rumah Adat Melayu Mempawah, Rabu (22/5/2024). Diketahui, Julina Muhammad Pagi resmi memegang amanah selaku Ketua Majelis Perempuan Melayu Kabupaten Mempawah. Pj Bupati Ismail memberikan apresiasi atas dikukuhkannya organisasi Majelis Perempuan Melayu Mempawah. Dikatakan, […]

  • Raihlah Prestasi dengan Santun

    Raihlah Prestasi dengan Santun

    • calendar_month Sen, 12 Jun 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah, Hj Erlina melepas Kontingen Pekan Olahraga Pelajar (Popda) Kabupaten Mempawah di Aula Balairung Setia, Kantor Bupati Memlawah, Senin (12/6/2023). Popda tingkat Provinsi Kalbar tersebut digelar di Kota Pontianak. Bupati Erlina mengatakan Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) selalu kita ikuti tiap tahunnya. Maka dari itu, dalam mengikuti Popda tentu dilakukan penjaringan dan […]

  • “Dua Partai Cukup!”

    “Dua Partai Cukup!”

    • calendar_month Sen, 17 Agu 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Sintang, Askiman-Hatta mengklaim sudah mengantongi 9 kursi untuk berlaga di Pilkada Sintang 2020. 9 kursi tersebut terdiri dari Partai Demokrat 4 kursi dan Hanura 5 Kursi. “Dua partai cukup, sesuai dengan program BKKBN dua anak cukup. Karena ini juga sudah 9 kursi. Kami tidak minta yang berlebihan, […]

  • Hadir di 8 Musrenbang Kecamatan, Ronny: Banyak Aspirasi Pembangunan dan Harapan yang Ditampungnya

    Hadir di 8 Musrenbang Kecamatan, Ronny: Banyak Aspirasi Pembangunan dan Harapan yang Ditampungnya

    • calendar_month Sab, 7 Mar 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Ada yang berbeda dari tahun – tahun sebelumnya, khususnya dalam Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) tingkat kecamatan. Tahun sebelumnya, hanya beberapa anggota dewan tampak antusias hadir dalam kegiatan Musrenbang kecamatan. Namun di era kepemimpinan Florensius Ronny sebagai Ketua DPRD, antusias itu merata. Bahkan 45 anggota dewan tampak hadir di 14 kecamatan yang ada di […]

  • Jarot Umumkan 4 OTG di Sintang Naik Status ke Ruang Isolasi Ketat

    Jarot Umumkan 4 OTG di Sintang Naik Status ke Ruang Isolasi Ketat

    • calendar_month Sen, 1 Jun 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Sintang, Jarot Winarno kembali mengumumkan perkembangan virus Corona atau Covid-19 di wilayah yang dipimpinnya itu. Dari 276 Orang Tanpa Gejala (OTG), ada 4 orang yang dinaikan statusnya dan dipindahkan ke ruang isolasi ketat RSUD Rujukan Ade M Djoen Sintang. “Sampai saat ini belum ada penambahan kasus konfirmasi positif covid-19 dari masyarakat Kabupaten […]

  • Dewan Bingung, Pemerintahan Kecamatan di Anak Tirikan

    Dewan Bingung, Pemerintahan Kecamatan di Anak Tirikan

    • calendar_month Kam, 2 Apr 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Ketua II Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Heri Jamri mengaku aneh dan bingung dengan struktur pemerintahan desa dan kecamatan. Pasalnya ada yang di anak tirikan dalam kedua pemerintah itu. “Pemerintah Kecamatan terlihat seperti anak tiri dalam struktur pemerintahan saat ini, kepala desa langsung melaporkan kejadian-kejadian di wilayahnya kepada Bupati. Memang […]

expand_less