Breaking News
light_mode

Cetaklah Qari dan Qari’ah yang “Berkualitas dan Bermartabat”

  • calendar_month Sen, 12 Jul 2021
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Pelaksanaan Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) Tingkat Kabupaten Mempawah ke XXXII diharapkan dapat melahirkan Qari dan Qari’ah yang berkualitas dan bermartabat.

Hal inipun diungkapkan Ketua Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Kalbar, Andi Musa saat memberikan sambutannya pada pembukaan Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) Tingkat Kabupaten Mempawah ke XXXII yang berlangsung di Desa Sungai Duri I, Kecamatan Sungai Kunyit, Sabtu (10/7/2021) lalu.

Berkualitas yang dimaksud Andi Musa adalah proses persiapan dan tahapan pelaksanaannya apakah sesuai dengan pentujuk serta arahan yang diberikan provinsi atau tidaknya.

“Berkualitas kita lihat dari pelaksanaanya dan hasilnya. Jadi, kita akan lihat apakah MTQ Mempawah berhasil mencetak prestasi atay tindaknya pada pelaksanaan MTQ Tingkat Provinsi Kalbar yang akan digelar di Kabupaten Sintang nantinya,” ungkap Andi Musa.

Sedangkan bermartabat yang dimaksud Andi Musa adalah, tidak adanya indikasi kecurangan seperti pemalsuan dokumen dan lainnya, karena hanya ingin keluar sebagai pemenang.

“Harapan saya pelaksanaan MTQ Mempawah ini tidak boleh ada hal-hal seperti itu, mari kita semua sama-sama menjaga dan mengingatkan agar tidak terjadi hal seperti itu. Kuncinya, apakah pelaksanaan MTQ itu bermartabat atau tidak dengan tidak adanya komplain. Kalau ada komplain-komplain setelah hasilnya muncul, maka itu berarti kurang bermartabat,” jelas Andi Musa.

Kendati demikian, Andi Musa yakin dibawah pembinaan Bupati Mempawah, Hj Erlina dan Wakil Bupati Mempawah, H Muhammad Pagi pelaksanaan MTQ Mempawah ke XXXII dapat menghasilkan Qari dan Qari’ah yang berkualitas dan bermartabat.

“Saya minta para peserta, panitia, dan dewan hakim agar dapat menjaga martabat pelaksanaan MTQ ini, sehingga siapapun yang mebjadi juara 1 karena memang dia yang berkualitas dan terbaik dari peserta lainnya,” pinta Andi Musa. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • DPRD Sarankan Pemerintah Tambah Peserta JKN-KIS

    DPRD Sarankan Pemerintah Tambah Peserta JKN-KIS

    • calendar_month Kam, 1 Sep 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pelayanan kesehatan banyak dibutuhkan masyarakat untuk berobat, karenanya anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Senen Maryono menyarankan pemerintah daerah untuk menambah anggaran program Jaminan Kesehatan Nasional – Kartu Indonesia Sehat (JKN KIS). Saran yang disampaikannya bukan tanpa alasan. Pasalnya politikus Partai Amanat Nasional (PAN) ini menilai, hingga saat ini masih banyak […]

  • Berharap Pelayanan Adminduk di Mempawah Selesai dalam Hitungan Jam

    Berharap Pelayanan Adminduk di Mempawah Selesai dalam Hitungan Jam

    • calendar_month Sen, 4 Jan 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah, Hj Erlina berharap pelayanan administrasi kependudukan di wilayah yang dipimpinnya dapat berjalan prima,meski dalam situasi pandemi Covid-19. “Tingkatkan pelayanan yang lebih baik lagi, sehingga masyarakat juga merasa puas dengan pelayanan yang di berikan oleh ASN Kabupaten Mempawah,” ujar Bupati Erlina saat melakukan monitoring  di Kantor Disdukcapil Mempawah, (4/1/2021). Selain itu, sosok […]

  • Bupati Jarot Winarno Bosan Bertukar Cendera Mata, Ini Penyebabnya…

    Bupati Jarot Winarno Bosan Bertukar Cendera Mata, Ini Penyebabnya…

    • calendar_month Kam, 3 Mei 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Sudah seperti suatu kewajiban, ketika pertemuan pejabat antardaerah atau pejabat dengan pihak terkait, diselingi dengan pertukaran cendera mata. Ternyata hal itu menimbulkan kebosanan dalam diri Bupati Sintang, Jarot Winarno. “Terkadang merasa bosan bertukar cendera mata, selalu terbuat dari plastik,” kata Jarot ketika membuka Pelatihan Pengembangan Cendera Mata Khas Daerah Kabupaten Sintang 2018, di […]

  • Ramadhan, Emak-emak Teriak Harga Bapokting Meroket

    Ramadhan, Emak-emak Teriak Harga Bapokting Meroket

    • calendar_month Ming, 5 Mei 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bulan Ramadhan sudah di depan mata, harga bahan makanan di Pasar Sayur Masuka, Kecamatan Sintang, Kabupaten Sintang merangkak naik. Salah satunya, bawang putih dan bawang merah tembus Rp40 ribu perkilonya. Sebelumnya hanya berkisar Rp.28 ribu hingga Rp32.500,-. Begitu juga harga telur ayam, daging ayam, dan berbagai jenis sayuran lainnya. Telur sebelumnya hanya Rp. […]

  • MABM Mempawah Harus Mampu Ikuti Perkembangan Zaman

    MABM Mempawah Harus Mampu Ikuti Perkembangan Zaman

    • calendar_month Sab, 14 Mar 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah, Hj Erlina berharap dengan dikukuhkannya pengurus DPD MABM Kabupaten Mempawah periode 2020-2025, dapat mensinergikan setiap program dan kegiatan pembangunan di Kabupaten Mempawah. “MABM Kabupaten Mempawah harus mampu memperkuat peran dan fungsinya, terutama untuk pembangunan daerah,” ujar Bupati Erlina saat menghadiri pengukuhan Pengurus MABM Mempawah periode 2020-2025 di Rumah Budaya Melayu (RBM), […]

  • Tinjau Karhutla Desa Pasir, Wabup Ajak Masyarakat Stop Bakar Hutan dan Lahan

    Tinjau Karhutla Desa Pasir, Wabup Ajak Masyarakat Stop Bakar Hutan dan Lahan

    • calendar_month Jum, 24 Feb 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Usai menggelar rapat koordinasi (Rakor) Pengendalian kebakaran hutan dan lahan (Karhutla), Wakil Bupati Mempawah, H Muhammad Pagi memantau langsung sejumlah titik lokasi terjadinya Karhutla di Desa Pasir, Kecamatan Mempawah Hilir, Kamis (23/2/2023). Wabup mengatakan upaya pemadaman kebakaran lahan yang terjadi di Desa Pasir telah terjadi sejak dua hari yang lalu, sehingga ini harus […]

expand_less