Breaking News
light_mode
OPD

Camat Sintang Tinjau Pelaksanaan OP di Pasar Masuka

  • calendar_month Sel, 1 Okt 2024
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat melalui Dinas Perindustrian, Perdagangan, Energi dan Sumber Daya Mineral menggelar Operasi Pasar (OP) di Kompleks Pasar Sayur Masuka Sintang, Kelurahan Kapuas Kanan Hilir, Kecamatan Sintang, Selasa (1/10/2024).

Operasi pasar yang digelar inipun bertujuan untuk mengendalikan inflasi di Kabupaten Sintang.

“Operasi pasar ini merupakan dukungan Pemprov Kalbar terhadap upaya menjaga inflasi di Kabupaten Sintang supaya tetap stabil,” kata Camat Sintang, Tatang Supriyatna ketika meninjau pelaksanaan operasi pasar.

Adapun barang-barang yang dijual pada operasi pasar ini, seperti beras, gula pasir, dan minyak goreng yang memang sangat dibutuhkan oleh masyarakat.

Menurut Tatang Supriyatna, operasi pasar yang dilakukan Pemprov Kalbar ini, ada dua titik. Pertama pada Senin, 30 September 2024 dilaksanakan di Pasar Entuyut, Kelurahan Tanjung Puri, Kecamatan Sintang.

“Dan hari ini di Pasar Masuka, Kelurahan Kapuas Kanan Hilir. Tentunya operasi pasar ini sangat membantu masyarakat kita,” ujar Tatang Supriyatna.

Olehkarenanya, Tatang Supriyatna menyambut baik dan mendukung pelaksanaan operasi pasar sebagai upaya meringankan beban masyarakat memenuhi kebutuhan pokok serta menjaga stabilitas harga kebutuhan pokok.

“Kami harap operasi pasar dapat menjaga tingkat inflasi daerah agar tetap terkendali. Dan kami berharap kegiatan ini dapat dilakukan secara periodik untuk menjaga tingkat inflasi daerah. Kepada masyarakat saya berpesan agar membeli sesuai kebutuhan,” pungkas Tatang Supriyatna. (Kominfo/LK1)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Tetaplah jadi Mitra Pemerintah dalam Meningkatkan Ekonomi dan Kesejahteraan Masyarakat

    Tetaplah jadi Mitra Pemerintah dalam Meningkatkan Ekonomi dan Kesejahteraan Masyarakat

    • calendar_month Sab, 25 Feb 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Koperasi Simpan Pinjam CU Bima Masyarakat (KSP CU Bima) menggelar Rapat Anggota Tahunan (RAT) tahun buku 2022 di Balai Kenyalang, Sabtu (25/2/2023). Kegiatan tersebut, dihadari dan dibuka langsung Bupati Sintang, Jarot Winarno dan Wakil Bupati Sintang, Melkianus yang ditandai dengan pemukulan gong. Wakil Bupati Sintang, Melkianus memberikan apresiasi dan dukungan pemerintah daerah terhadap […]

  • Wabup Mempawah Hadiri Pelantikan HIPMI, Dorong Aksi Nyata Pengusaha Muda

    Wabup Mempawah Hadiri Pelantikan HIPMI, Dorong Aksi Nyata Pengusaha Muda

    • calendar_month Sel, 22 Apr 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Bupati Mempawah, Juli Suryadi menghadiri pelantikan pengurus Badan Pengurus Cabang (BPC) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Kabupaten Mempawah masa bakti 2024–2027 di Rumah Budaya Melayu Mempawah, Selasa (22/4/2025). Dalam acara yang mengusung tema “Inovasi dan Aksi Nyata, Menyongsong Masa Depan Ekonomi Bangsa” itu, Wabup Juli mendorong para pengusaha muda untuk bertindak nyata […]

  • Tidak Ditindaklanjuti, Laporan Otomatis Masuk ke Ombudsman

    Tidak Ditindaklanjuti, Laporan Otomatis Masuk ke Ombudsman

    • calendar_month Rab, 24 Apr 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Untuk meningkatkan pelayanan publik yang prima, Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak kembali meluncurkan satu lagi aplikasi. Kali ini aplikasi untuk layanan pengaduan masyarakat, yakni Sistem Pengelolaan Pengaduan Pelayanan Publik Nasional – Layanan Aspirasi dan Pengaduan Online Rakyat (SP4N-LAPOR) versi 3.0. Sementara ini aplikasi SP4N-LAPOR masih berbasis web. Untuk aplikasi berbasi android baru rencananya akan […]

  • Bupati Erlina Sosialisasikan Perbup Protkes Covid-19

    Bupati Erlina Sosialisasikan Perbup Protkes Covid-19

    • calendar_month Sen, 7 Sep 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah, Hj Erlina bersama jajaran Forkopimda Kabupaten Mempawah melaksanakan sosialisasi Peraturan Bupati (Perbup) Nomor 50/2020 tentang Penerapan Disiplin dan Penegakan Hukum Protokol Kesehatan, Senin (7/9/2020). Erlina dan rombongan tampak turun ke pasar-pasar untuk mensosialisasikan Perbub Nomor 50 Tahun 2020, sekaligus membagikan masker kepada warga yang belum memakai masker. Diawali dari Pasar Sebukit […]

  • Bupati Jarot Beberkan Data Covid-19, Indonesia Peringkat ke 2 Kasus Kematian Setelah Italia

    Bupati Jarot Beberkan Data Covid-19, Indonesia Peringkat ke 2 Kasus Kematian Setelah Italia

    • calendar_month Kam, 16 Apr 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Berdasarkan data virus Corona atau Covid-19, per tanggal 15 April 2020, Indonesia masuk peringkat kedua kasus kematian setelah Italia. Hal itupun diungkapkan langsung Bupati Sintang, Jarot Winarno saat menggelar silaturahmi dengan tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, dan tokoh adat di Pendopo Bupati Sintang, Kamis (16/4/2020). Bupati Jarot merinci ada 5.136 kasus Covid-19 […]

  • Hindari Narkoba dan KDRT

    Hindari Narkoba dan KDRT

    • calendar_month Rab, 1 Nov 2017
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kepolisian Sektor (Polsek) Seluas mengumpulkan warga Desa Bengkawan guna mensosialisasikan bahaya Narkoba dan Obat-obat Terlarang (Narkoba) serta mengantisipasi Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT). “Dengan mengetahui jenis-jenis Narkoba serta bahayanya, diharapkan warga dapat menghindarinya,” kata Ipda Dicky Armana Surbakti, Kapolsek Seluas, Rabu (1/11). Begitu juga terkait KDRT, kata Dicky, dengan penyuluhan ini diharapkan sekeluarga […]

expand_less