Breaking News
light_mode

Bupati Jarot Pastikan Jalan Mensiku dan Laksamana Dipa Dibangun Tahun Ini

  • calendar_month Rab, 16 Okt 2024
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Bupati Sintang, Jarot Winarno memastikan dua ruas jalan di Kampong Seberang Kecamatan Sintang sedang dibangun pada tahun 2024 ini.

Kedua ruas tersebut adalah Jalan Mensiku Jaya dari arah Jembatan Kapuas Sintang menuju Keraton Al Mukarramah Sintang. Kemudian Jalan Laksamana Dipa. Jalan ini merupakan akses ke SMA Negeri 4 Sintang.

“Di Seberang, sudah kita kasik jalan dua ruas. Jembatan sebentar lagi. Sudah saya kasik semua. Mana ndak, semua dikasik. Kalau masih marah-marah, terlalu. Kalau mintak proyeknya, itu urusan lelang, bukan saya,” kata Bupati Jarot saat pelepasan kontingen MABM Sintang untuk mengikuti Festival Melayu ke-XIII di Pendopo Bupati Sintang, Rabu (16/10/2024).

Seperti diketahui pemerintah telah menganggarkan Rp 4,8 miliar untuk peningkatan jalan Mensiku. Sementara jalan Laksamana Dipa sebesar Rp 5,5 miliar.

Peningkatan kedua jalan itu sudah didesak masyarakat kampung seberang sejak tahun lalu. Bahkan pada beberapa waktu lalu, masyarakat protes dengan menanam pisang di tengah jalan karena janji pemerintah tak kunjung ditepati.

Sebetulnya, untuk memperbaiki jalan Kampong Seberang khususnya menuju Keraton Sintang, Pemerintah Kabupaten Sintang sudah menganggarkan dana untuk meninggikan badan jalan hingga diaspal. Namun di tengah jalan proyek putus kontrak karena pelaksana tidak menyelesaikan pekerjaan tersebut.

Kampong Seberang sendiri merupakan kelurahan yang berada di pesisir Sungai Kapuas Kecamatan Sintang. Mulai dari Kelurahan Mensiku, Kelurahan Kapuas Kiri Hulu, Kelurahan Menyumbung Tengah, Kelurahan Mekar Jaya serta Kelurahan Kapuas Kiri Hulu. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sumpah Pemuda, Ini Pesan Ketua DPRD Sintang

    Sumpah Pemuda, Ini Pesan Ketua DPRD Sintang

    • calendar_month Sab, 28 Okt 2017
    • 1Komentar

    LensaKalbar – Ketua DPRD Sintang, Jeffray Edward meminta agar momentum Sumpah Pemuda yang diperingati setiap tanggal 28 Oktober menjadi dasar bagi para pemuda untuk berpartisipasi dalam pembangunan. Momentum Sumpah Pemuda tersebut juga diharapkan menjadi renungan bagi pemuda dalam perwujudan persatuan dan kesatuan di Indonesia. Legislator Partai PDIP ini mengatakan bahwa pemuda mempunyai peran yang besar […]

  • Ekspor Industri Tenun Capai Rp 752 Miliar, Sintang Bertekad Gali Potensi Tenun

    Ekspor Industri Tenun Capai Rp 752 Miliar, Sintang Bertekad Gali Potensi Tenun

    • calendar_month Jum, 22 Nov 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kementerian Perindustrian mencatat, ekspor komoditi tenun Indonesia mencapai US$ 53,3 juta atau sekitar Rp 752 miliar sepanjang 2018. Kasubdit Direktur Jenderal Industri Kecil, Menengah, dan Aneka Kementerian Perindustrian, Bhakti Widyasari Ikaningtiyas menyatakan, industri kecil dan menengah pada sektor tenun bisa bersaing secara global. “Kita sudah mampu memenuhi permintaan pasar internasional,” katanya, saat  berada […]

  • Lewat Paripurna ke-16, DPRD Sampaikan Rekomendasi Hasil Pansus LKPJ Bupati 2019

    Lewat Paripurna ke-16, DPRD Sampaikan Rekomendasi Hasil Pansus LKPJ Bupati 2019

    • calendar_month Kam, 16 Apr 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Ketua DPRD Sintang, Florensius Ronny memimpin rapat paripurna ke -16 tahun persidangan 1 tahun 2020 di ruang sidang Gedung DPRD Sintang, Kamis (16/4/2020). Rapat internal para anggota dewan ini dalam rangka penyampaian hasil kerja panitia khusus (Pansus) DPRD Kabupaten Sintang dan penetapan keputusan DPRD tentang laporan keterangan pertanggungjawaban (LKPJ) Bupati Sintang tahun 2019. […]

  • Buka Turnamen Tebing Raya Cup, Chomain: “Menang Kalah Itu Biasa”

    Buka Turnamen Tebing Raya Cup, Chomain: “Menang Kalah Itu Biasa”

    • calendar_month Jum, 26 Jul 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Turnamen sepak bola dan bola voli  Tebing Raya Cup 2019, Desa Tebing Raya, Kecamatan Sintang, dimulai, Jumat (26/7/2019). Turnamen yang dihelat di Lapangan  Desa Tebing Raya itu bakal berlangsung hingga 17 Agustus 2019 mendatang. Turnamen tersebut secara resmi dibuka langsung oleh Ketua KONI Sintang periode 2019-2023, M Chomain Wahab. Selain itu turut hadir anggota […]

  • Oalah.., Ada 22.634 Ribu Jiwa Warga Miskin di Bumi Senentang

    Oalah.., Ada 22.634 Ribu Jiwa Warga Miskin di Bumi Senentang

    • calendar_month Jum, 25 Jan 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Warga kurang mampu alias miskin di Bumi Senentang mencapai sekitar 22.634 Jiwa. Tersebar di 14 Kecamatan dan 391 Desa. “Ya, ada 22.634 jiwa kurang mampu di Sintang,” kata Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Sintang, Sudin saat ditemui Lensakalbar.com, belum lama ini. Data tersebut, kata Sudin, dapat dilihat pada keluarga penerima manfaat yang masuk dalam […]

  • Subendi: UMKM Ciptakan Lapangan Kerja

    Subendi: UMKM Ciptakan Lapangan Kerja

    • calendar_month Rab, 23 Okt 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Asisten II bidang Perekonomian dan Pembangunan Sekretaris Daerah Kabupaten Sintang, Subendi menyebut bahwa usaha mikro, kecil dan menegah (UMKM) memiliki peran cukup besar, terutama perluasan kesempatan kerja dan penyerapan tenaga kerja. “UMKM ini tonggak ekonomi daerah. Kalau kita membangun ekonomi tentu fokus utama dan strategis adalah UMKM, karena dari aspek penyerapan tenaga kerja […]

expand_less