Beranda Mempawah Bupati Erlina: Semoga OP Bermanfaat dan Meringankan Beban Masyarakat

Bupati Erlina: Semoga OP Bermanfaat dan Meringankan Beban Masyarakat

Bupati Mempawah, Hj Erlina meninjau pelaksanaan operasi pasar di Gereja Kristen Kalimantan Barat Jemaat Segedong, Kecamatan Segedong dan di Kantor Kecamatan Jongkat, Selasa (20/12/2022).

LensaKalbar – Guna memastikan pelaksanaan operasi pasar atau OP berjalan aman dan lancar, Bupati Mempawah, Hj Erlina meninjau pelaksanaan operasi pasar di Gereja Kristen Kalimantan Barat Jemaat Segedong, Kecamatan Segedong dan di Kantor Kecamatan Jongkat, Selasa (20/12/2022).

“Kami harap pasar murah ini dapat meringankan beban masyarakat dalam memenuhi kebutuhannya di Hari Raya Natal dan Tahun Baru dan sebagai upaya pemerintah dalam menekan laju inflasi daerah paaca kenaikan bahan bakar minyak (BBM),” ujar Bupati Erlina.

“Semoga keringanan yang diberikan pemerintah daerah dapat bermanfaat dan bermakna bagi masyarakat,” ucap Bupati Erlina menambahkan.

Paket sembako yang diperjualbelikan di pasar murah dengan harga Rp200 ribu rupiah perpaketnya. “Dan kita juga berikan subsidi pemerintah daerah sebesar Rp50 ribu rupiah, sehingga masyarakat hanya membayar 150 ribu rupiah untuk satu paket sembako. Selamat Natal dan Tahun Baru bagi yang merayakan, mudah-mudahan sehat dan selalu dimurahkan rezeki oleh Tuhan Yang Maha Esa serta segala ibadah nanti berjalan khidmat,” pungkas Bupati Erlina. (Dex)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here