Breaking News
light_mode

Bupati Bala Dukung Solusi Cepat Atasi Kemacetan Lalu Lintas di Tugu Jam

  • calendar_month 6 jam yang lalu
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Bupati Sintang, Gregorius Herkulanus Bala menghadiri Rapat Forum Lalu Lintas Optimalisasi Fungsi Jalan di Kabupaten Sintang yang digelar di Aula BKPM Polres Sintang, Rabu (28/1/2026).

Rapat tersebut membahas upaya penanganan kemacetan dan keselamatan lalu lintas di wilayah Sintang.

Forum yang digagas Polres Sintang ini dihadiri Kapolres Sintang AKBP Sanny Handityo, jajaran OPD Pemkab Sintang, serta instansi vertikal terkait.

Bupati Bala menyatakan dukungannya terhadap forum lalu lintas sebagai wadah mencari solusi bersama atas persoalan kemacetan. Ia menegaskan optimalisasi fungsi jalan perlu dikaji dari berbagai aspek, mulai dari penganggaran, lahan, perizinan hingga kemungkinan ganti rugi.

“Forum ini penting untuk mencari solusi agar lalu lintas ke depan lebih lancar. Saya mendukung setiap upaya dan kesepakatan yang dihasilkan untuk mengatasi kemacetan di Sintang,” tegas Bupati Bala.

Sementara itu, Kapolres Sintang AKBP Sanny Handityo menyoroti kemacetan di kawasan Tugu Jam yang kerap dikeluhkan masyarakat. Ia mengusulkan pelebaran jalan dengan memanfaatkan area taman di sekitar Tugu Jam sebagai solusi cepat.

“Jika menunggu dana pusat, tidak jelas kapan terealisasi. Pelebaran jalan di sekitar Tugu Jam menjadi solusi paling cepat untuk mengurai kemacetan,” ujar Kapolres.

Selain kemacetan, forum lalu lintas juga membahas angka kecelakaan lalu lintas di Kabupaten Sintang sebagai bagian dari upaya peningkatan keselamatan pengguna jalan. (Kominfo/LK1)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Selain Menang, Ketua Dewan Harap Peserta Pesparani Bawa Pulang Ilmu yang Bermanfaat

    Selain Menang, Ketua Dewan Harap Peserta Pesparani Bawa Pulang Ilmu yang Bermanfaat

    • calendar_month Ming, 2 Okt 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar –Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Florensius Ronny berharap 34 peserta Pesparani Katolik yang dilepas Bupati Jarot Winarno menuju Kota Kupang agar dapat mengharumkan nama Provinsi Kalbar, dan khususnya Kabupaten Sintang. “Kami harap peserta Pesparani yang mengikuti berbagai perlombaan ini dapat meraih juara atau menang di tingkat nasional, sehingga dapat mengharumkan nama […]

  • RAPBD 2020, PAD Kalbar Ditargetkan Rp6,33 Triliun

    RAPBD 2020, PAD Kalbar Ditargetkan Rp6,33 Triliun

    • calendar_month Kam, 12 Sep 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Gubernur Kalbar, H Ria Norsan menghadiri rapat paripurna DPRD Provinsi Kalbar terhadap Nota Keuangan dan RAPBD Tahun 2020, di Balairung Sari Kantor DPRD Provinsi Kalbar, Kamis (12/9/2019). Dalam rapat paripurna tersebut, DPRD Provinsi Kalbar dan Pemerintah Provinsi Kalbar menyepakati RAPBD Tahun 2020. “Pertama dari sisi pendapatan daerah untuk Tahun Anggaran 2020 ditargetkan […]

  • 1.129 Pelanggar Terjaring Operasi Yustisi

    1.129 Pelanggar Terjaring Operasi Yustisi

    • calendar_month Ming, 25 Okt 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Sebanyak 1.129 pelanggar di Kabupaten Mempawah terjaring Operasi Yustisi Peraturan Bupati Nomor 50 tahun 2020 tentang penerapan disiplin dan penegakan hukum protokol kesehatan. Bagi warga yang terjaring Operasi Yustisi tersebut dipastikan tidak ada yang melakukan pelanggaran berulang. Hal itu ditegaskan Kepala Bidang Penegakan Peraturan Perundang-undangan Satpol PP Kabupaten Mempawah, Rosmidi, Sabtu (24/10/2020). “1.129 […]

  • Sujiwo Santuni Anak Yatim Desa Pal 9

    Sujiwo Santuni Anak Yatim Desa Pal 9

    • calendar_month Ming, 26 Mei 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Persatuan Majelis Taklim (Permata) Anugerah, Desa Pal Sembilan, Kecamatan Sungai Kakap memberikan  santuan untuk 94 anak yatim di desa tersebut, Sabtu (25/5/2019). Wakil Bupati Kubu Raya Sujiwo dan istri turut serta memberikan santunan. Sujiwo mengapresiasikegiatan tersebut. Sebab  kegiatan tersebut sangat kreatif untuk kepentingan dan kemaslahatan umat.  “Kita sangat apresiasi kegiatan ini, ini sudah […]

  • Dewan Sarankan Disdikbud Selektif

    Dewan Sarankan Disdikbud Selektif

    • calendar_month Rab, 29 Jun 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Senen Maryono meminta Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) agar tidak mempermudah tenaga pendidik atau guru yang mengusulkan atau mengajukan pindah tugas. Mengingat kekurangan tenaga pendidikan atau guru masih menjadi persoalan utama di dunia pendidikan, khususnya di wilayah pedalaman Sintang. “Kalau ada yang mengusulkan pindah tugas, […]

  • 80 Personil Amankan Aksi Unjuk Rasa

    80 Personil Amankan Aksi Unjuk Rasa

    • calendar_month Kam, 12 Okt 2017
    • 3Komentar

    LensaKalbar – Polres Sintang, Kamis (12/10) menerjunkan 80 personil gabungan dalam melakukan pengamanan aksi unjuk rasa yang digerlar di Taman Entuyut dan gedung DPRD Sintang. “Ada 80 personil yang diterjunkan. Mereka semua stanbay di dua titik lokasi ujuk rasa tersebut,” ungkap Paur Subag Humas Polres Sintang, Iptu Hariyanto. Baca: Gara-Gara GGD , DPRD Sintang di Demo […]

expand_less