Breaking News
light_mode

Buka Puasa Bersama dengan “Bumbu” Tangkal Hoaks

  • calendar_month Kam, 24 Mei 2018
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Ikatan Jurnalis Sintang (IJS) menggelar buka puasa bersama pada Rabu (23/5). Bukan sekedar membatalkan puasa, tetapi juga diperkaya dengan diskusi seputar ancaman kabar bohong alias hoaks.

“Buka puasa bersama sudah merupakan agenda rutin kami setiap tahun,” kata Ketua IJS, Hery Sumitro Lingga, kemarin.
Sementara diskusinya, berangkat atas keprihatinan maraknya penyebaran kebencian dan hoaks, terutama di Media Sosial (Medsos).

Menurut Hery, antisipasi penyalahgunaan Medsos ini tentunya menjadi tanggung jawab bersama. Berbagai pihak perlu mengambil peran, termasuk jurnalis.

IJS turut mengundang Kejaksaan Negeri (Kejari) Sintang untuk mengisi diskusi dalam buka puasa bersama tersebut. Mengupas n pidana dalam Undang-Undang (UU) Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE).

Pemaparan Jaksa yang hadir diharapkan mampu menambah pengetahuan hukum di kalangan jurnalis.

“Hasil diskusi harus menjadi semangat bersama dalam menangkal hoaks,” kata Hery.

Jurnalis di Sintang perlu mengambil peran, yakni dengan pemberitaan yang membangun, objektif dan tidak berpihak. “Tidak menyampaikan kabar bohong,” tegas Heri.

Menurutnya, dibutuhkan edukasi kepada masyarakat luas dalam membendung hoaks. Langkah jelas pemerintah juga sangat diharapkan.

IJS siap bergandeng tangan dengan pemerintah untuk mengambil peran. Terutama dalam menyampaikan kepada masyarakat untuk bijak dalam menggunakan Medsos.

Ia menambahkan, diskusi yang sudah digelar IJS ini menjadi upaya dalam mencari benang merah menangkal hoaks sejak dini. Lantaran, sangat tidak diharapkan Medsos digunakan untuk menebar kebencian. Seyogianya teknologi dimanfaatkan untuk hal positif dan kemajuan.

Tim kejaksaan yang hadir dalam diskusi bersama IJS, antara lain Kasi Intel, Kasipidsus, Kasidatun, dan jaksa fungsional di lingkungan Kejari Sintang. Pihak kejaksaan mengapresiasi yang dilakukan IJS.

“Kami menyampaikan tentang aspek hukum adalah bagian dari penyuluhan. Semoga ke depan kegiatan yang sama dapat kembali digelar,” kata Kasidatun Kejari Sintang, Aan. (Dex)

  • Penulis: lk-02 lk-02

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Peringatan Maulid, Bupati Ajak Rakyatnya Teladani Nabi Muhammad

    Peringatan Maulid, Bupati Ajak Rakyatnya Teladani Nabi Muhammad

    • calendar_month Sen, 10 Okt 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1444 H digelar di Masjid Jamiatul Anwar, Desa Nusapati Kecamatan Sungai Pinyuh, Minggu (9/10/2022). Pada kegiatan tersebut, panitia setempat mendatangkan Syekh Anas Said Azzu’bi dan dihadiri Bupati Mempawah, Hj Erlina serta dihadiri seluruh jamaah di desa tersebut. Bupati Erlina berharap peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW merupakan momentum kita […]

  • Pemekaran PKR? H Sukiman: Kita Tagih Janji Gubernur Terpilih…!

    Pemekaran PKR? H Sukiman: Kita Tagih Janji Gubernur Terpilih…!

    • calendar_month Sab, 15 Sep 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Sejak dilantiknya Gubernur dan Wakil Gubernur terpilih periode 2018-2023, rencana pemekaran Provinsi Kapuas Raya  (PKR) seakan bak bintang terang dikalangan elit politik. Apalagi bagi masyarakat yang tinggal di wilayah timur Kalbar sejatinya mendambakan hal tersebut menjadi nyata. Anggota DPR RI, H Sukiman memastikan akan menagih janji kampanye dan visi-misinya Gubernur dan Wakil Gubernur […]

  • Mempawah Gelar Rakor Keamanan Idul Fitri 1444 H

    Mempawah Gelar Rakor Keamanan Idul Fitri 1444 H

    • calendar_month Jum, 14 Apr 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Guna memastikan perayaan Idul Fitri 1444 Hijriyah berjalan lancar dan aman, Pemerintah Kabupaten Mempawah menggelar Rapat Koordinasi Bersama Forkopimda serta Organisasi Agama di Balai Junjung Titah Kantor Bupati Mempawah, Jumat (14/4/2023). Rakor dipimpn langsung Wakil Bupati Mempawah, H Muhammad Pagi didampngi Sekda Mempawah, Ismail dan Kapolres Mempawah, AKBP Sudarsono. Pada kesempatan tersebut, Wabup […]

  • Beras Hitam dan Merah Sehat untuk Dikonsumsi

    Beras Hitam dan Merah Sehat untuk Dikonsumsi

    • calendar_month Sel, 3 Mar 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah, Hj Erlina mengatakan bahwa Beras Hitam dan Beras Merah layak dan sehat untuk dikonsumsi masyarakatnya. Apalagi kedua varietas tersebut di gadang-gadang sebagai produk unggulan lokal di kabupaten itu. “Kedua varietas itu layak dan sehat untuk dikonsumsi oleh masyarakat. Dan kami juga ingin Beras Hitam dan Merah yang telah berhasil panen di […]

  • Kementan RI Usulkan Bupati Erlina Terima Tanda Kehormatan Satyalencana Wira Karya

    Kementan RI Usulkan Bupati Erlina Terima Tanda Kehormatan Satyalencana Wira Karya

    • calendar_month Sel, 21 Mar 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kementerian Pertanian RI mengusulkan Bupati Mempawah, Hj Erlina untuk Pemberian Tanda Kehormatan Satyalencana Wira Karya melalui Biro Gelar Tanda Kehormatan (GTK) Sekretariat Militer Presiden (Setmilpres) RI. Menindaklanjuti perihal tersebut, Tim Verifikasi dari Biro Gelar Tanda Kehormatan Sekmilpres RI menggelar pertemuan dengan Bupati Erlina di Rumah Dinas Wakil Gubernur Kalbar, Kota Pontianak, Selasa (21/3/2023). […]

  • Bupati Jarot Apresiasi Kerja Penyuluh

    Bupati Jarot Apresiasi Kerja Penyuluh

    • calendar_month Ming, 25 Agu 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pelaksanaan Pameran Pembangunan dan Sintang Expo Tahun 2019 berlangsung semarak. Kegiatan berlangsung di komplek Stadion Baning Sintang dihadiri langsung oleh Bupati Sintang Jarot Winarno. Suatu penghargaan tersendiri kepada stand Dinas Pertanian dan Perkebunan Kabupaten Sintang yang telah dikunjungi oleh Bupati Sintang sebanyak 2 kali. Yakni kunjungan pada hari pertama dan kedua kegiatan. Dukungan […]

expand_less