Breaking News
light_mode

Berikut Saran dari Toga, Tomas dan MUI untuk Pemkab Sintang

  • calendar_month Kam, 16 Apr 2020
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Tokoh Masyarakat Sintang, Bajau Jambang menyarankan Pemerintah Kabupaten Sintang agar lebih aktif melalukan sosialisasi dan edukasi terkait virus Corona atau Covid-19 terhadap masyarakat, khususnya di pedesaan.

“Saya harap agar sosialisasi terkait covid-19 dilakukan lebih gencar lagi. Begitupun penambahan fasilitas khusus penanganan corona, dan melakukan rapid tes bagi lansia,” katanya saat menghadiri silaturahmi seluruh tokoh agama, masyarakat, dan pemuda di Pendopo Bupati Sintang, Kamis (16/4/2020).

Tokoh Agama Sintang, Edy Sunaryo mengatakan bahwa dampak yang ditimbulkan akibat wabah Covid-19 begitu luas, bahkan saat ini petani karet di Kabupaten Sintang rerata menjerit.

Sebab, kata dia, harga jual karet per kilogramnya hanya Rp1.500,-. Tentunya kondisi ini membuat petani karet galau.

“Kami para ulama juga akan segera rapat membahas ini,” katanya.

Sementara, Tokoh Adat Sintang, Andreas menekankan agar kepala desa di Kabupaten Sintang dapat mengawasi setiap orang yang keluar masuk di desanya.

“kepala desa bisa membuat aturan agar setiap orang masuk ke daerahnya diwajibkan untuk melapor. Dan setiap keluarga melakukan langkah sendiri di internal keluarga,” sarannya.

Ketua MUI Kabupaten Sintang, H Ulwan mengatakan dalam menyikapi penyebaran Covid-19, pihaknya sudah mengeluarkan beberapa himbau resmi dari MUI.

“Kami mengajak kita tetap tenang dan sabar. Kita harus sedia payung sebelum hujan. Payung memang tidak akan menghentikan hujan. Tapi mampu melindungi kita dari hujan. Begitu juga kesabaran dan ketenangan akan mampu menghindari kita dari wabah ini,” pungkasnya. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Jaringan Seluler Tak Stabil, Warga Perbatasan Desak Pemerintah Cari Solusi
    OPD

    Jaringan Seluler Tak Stabil, Warga Perbatasan Desak Pemerintah Cari Solusi

    • calendar_month Kam, 11 Mar 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Warga perbatasan Sintang, Kalbar-Malaysia di Senaning, Kecamatan Ketungau Hulu, mengeluhkan jaringan seluler yang tidak stabil hampir setahun terakhir ini. “Kurang lebih setahun ini jaringan seluler hidupnya Senin Kamis gara-gara suplai BBM,” ungkap Mardiyansyah, warga Senaning, Kamis (11/3/2021). Olehkarenanya, ia mengharapkan agar pihak provider mengatasi masalah tersebut. Selain itu, pemerintah kabupaten juga dimintanya ikut […]

  • Wabup Buka Pembentukan Pengurus FKUB Periode 2021-2026

    Wabup Buka Pembentukan Pengurus FKUB Periode 2021-2026

    • calendar_month Kam, 2 Des 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Kabupaten Mempawah menindaklanjuti keputusan bersama Menteri Agama, Jaksa Agung dan Menteri Dalam Negeri Nomor 3 Tahun 2008 Nomor KEP-033/A/JA/6/2008 Nomor 199 Pasal 4 dan 6 ayat (1) tentang Pelaksanaan Tugas dan kewajiban bupati/walikota yang dibantu oleh Kepala Kantor Departemen Agama kabupaten/kota. Pemerintah Kabupaten Mempawah memandang perlu untuk segera memfasilitasi Forum Kerukunan Umat […]

  • Ayo, Patuhi Protkes dengan 3M

    Ayo, Patuhi Protkes dengan 3M

    • calendar_month Kam, 8 Okt 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Ketua DPRD Mempawah, H Ria Mulyadi mengajak seluruh masyarakat Kabupaten Mempawah agar menerapkan prinsip 3M sebagai langkah memutus rantai penyebaran virus Corona atau Covid-19. “Masyarakat dipersilakan beraktivitas kembali di era adaptasi kebiasaan baru agar tetap produktif menyongsong upaya pemulihan ekonomi nasional. Namun, jangan abaikan prinsip 3M tersebut,” kata H Ria Mulyadi, Kamis (8/10/2020). […]

  • Pembangunan Skuadron Penerbad Butuh 32 Hektar Lahan

    Pembangunan Skuadron Penerbad Butuh 32 Hektar Lahan

    • calendar_month Rab, 26 Feb 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Tim Kelompok Kerja Staf Ahli KASAD yang dipimpin Kolonel Inf. Heri Kuswanto berkunjung ke Kabupaten Sintang, Kamis (26/2/2020). Kedatangannya untuk melihat secara langsung lahan untuk pembangunan skuadron penerbad di Sintang. Kolonel Inf. Heri Kuswanto selaku Paban Sahli Bidang Ideologi menyampaikan bahwa pihaknya sedang membuat kajian dan masukan kepada pimpinan angkatan darat. “kami juga […]

  • Wabup Juli Ikuti Rakor Pengendalian Inflasi dan Program Sekolah Rakyat

    Wabup Juli Ikuti Rakor Pengendalian Inflasi dan Program Sekolah Rakyat

    • calendar_month Sen, 21 Apr 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Bupati Mempawah, Juli Suryadi menyatakan dukungan penuh terhadap program nasional pengendalian inflasi dan pembentukan Sekolah Rakyat dalam Rapat Koordinasi (Rakor) yang digelar secara virtual, Senin (21/4/2025). Rakor yang dipimpin Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian itu menekankan pentingnya kolaborasi lintas sektor dalam mengendalikan inflasi dan mempercepat pengentasan kemiskinan melalui pendidikan inklusif. Salah […]

  • Warga Mempawah Hilir Tewas Kesetrum Listrik

    Warga Mempawah Hilir Tewas Kesetrum Listrik

    • calendar_month Rab, 25 Mar 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – MH (33) warga Dusun Suap, Desa Pasir, Kecamatan Mempawah Hilir, tewas kesetrum saat sedang memperbaiki sebuah terminal listrik, Rabu (25/3/2020). Kabar tewasnya MH inipun dibenarkan Paur Humas Polres Mempawah, Ipda Lidwina. Di mana saat itu, Kapolsek Mempawah Hilir dan anggotanya berjumlah tiga orang sedang melaksanakan giat Patroli Covid-19 di wilayah itu. Kemudian, petugas […]

expand_less