Breaking News
light_mode

Alamak!!! Soal 5 TPS Kayan Hulu dan Hilir Sampai ke Kemendagri

  • calendar_month Kam, 18 Apr 2019
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Persoalan 5 TPS di Kecamatan Kayan Hulu dan Hilir tanpa adanya surat suara Capres dan Cawapres telah sampai ke Kemendagri RI melalui tim pemantaunya.

Ihwal itupun disampaikan langsung oleh Gubernur Kalbar, Sutarmidji saat menggelar Video Conference di ruang audio conference Kantor Gubernur Kalbar, Kamis (18/4/2019).

Secara umum, Gubernur Kalbar menyampaikan situasi Kamtibmas dan proses Pemilu 2019 di Provinsi Kalbar kepada tim pemantau Kemendagri RI bahwasanya Kalbar masih dalam keadaan aman, damai, dan kondusif.

Sayangnya, terdapat dua kabupaten yang akan melakukan pemungutan suara susulan seperti Sintang dan Bengkayang, khusus surat suara Pilpres dan DPD.

“Tadi kita sampaikan sama tim pemantau Kemendagri situasi dan kondisi di Kabupaten Sintang ada 5 TPS akan dilakukan pemungutan suara susulan Pilpres, karena tidak ada surat suaranya saat hari H pemungutan suara,” ungkap Sutarmidji.

Persoalan kedua yang disampaikannya adalah di Kabupaten Bengkayang. Di mana akan dilakukannya pemilihan suara ulang, khususnya DPD.  “Ini juga sama dengan Sintang, kejadiannya tidak ada ditemukan surat suara. Tapi semuanya tetap berjalan kondusif dan aman,” katanya.

Untuk mengatasi kedua persoalan Pemilu 2019 tersebut, orang nomor satu di Provinsi Kalbar itupun menyerahkan sepenuhnya kepada pihak penyelenggara seperti Bawaslu dan KPU untuk segera diatasi agar tidak menimbulkan dampak yang signifikan.

Olehkarenannya, Gubernur Kalbar mengimbau kepada masyarakat untuk bersabar dalam menunggu hasil pemilihan presiden setelah adanya keputusan dari KPU.

“Masyarakat kita minta untuk bersabar, kita tunggu hasilnya dari KPU. Siapapun yang klaim menang boleh, tapi hasil perhitungan manual kita harus taati. Inilah proses demokrasi yang sudah kita pilih di NKRI,” imbaunya. (Nrt/Hms)

  • Penulis: lk-02 lk-02

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Waspada Potensi Bencana Banjir

    Waspada Potensi Bencana Banjir

    • calendar_month Kam, 1 Sep 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Mainar Puspa Sari mengingatkan masyarakat di kabupaten ini untuk waspada menghadapi musim hujan yang terjadi belakangan ini, bahkan puncaknya diperkirakan terjadi pada Oktober 2022 mendatang. Kendati saat ini, Sintang dalam masa transisi dari musim kemarau ke musim hujan atau disebut kemarau basah. “Kemarau basah ditandai […]

  • Selain Tidak Ada Izin Usaha, Cafe Ritual Diduga Tak Bayar Pajak!

    Selain Tidak Ada Izin Usaha, Cafe Ritual Diduga Tak Bayar Pajak!

    • calendar_month Sel, 18 Des 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) memastikan bahwa Cafe Ritual yang berada di wilayah Hutan Wisata, tidak mengantongi izin usaha untuk beroperasional di Kabupaten Sintang. Apalagi izin minuman beralkohol (Minol). Dengan tidak mengantongi izin usaha, Cafe Ritual juga diduga tidak pernah melakukan pembayaran pajak. Sebagaimana mestinya wajib pajak lainya. Sebab, […]

  • Tingkatkan Sinergitas

    Tingkatkan Sinergitas

    • calendar_month Jum, 5 Agu 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Gubernur Kalimantan Barat, H Sutarmidji menyampaikan, bahwa Gerakan Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (PKK) merupakan gerakan nasional yang memiliki peran penting dan strategis. “Perannya sangat besar dalam mengimplementasikan program-program kemasyarakatan seperti pengentasan kemiskinan, menurunkan angka kematian ibu dan anak, peran seribu hari anak dan angka stunting maka program ini akan sangat efektif kalau yang […]

  • Ayo Tertib Lalulintas, Jadikan Keselamatan Nomor Satu

    Ayo Tertib Lalulintas, Jadikan Keselamatan Nomor Satu

    • calendar_month Sen, 4 Mar 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Gubernur Kalbar, Sutarmidji berharap masyarakat Kalbar dapat tertib berlalu lintas. Sehingga tidak ada lagi korban kecelakaan lalu lintas di jalan raya. “Saya berharap semua masyarakat Kalbar semakin tertib berlalulintas agar tidak ada korban kecelakaan baik yang meninggal maupun korban luka itu, semakin hari semakin berkurang. Sampai kita pada zero accident,” harapnya saat menghadiri […]

  • Edhy Prabowo di Bumi Galaherang, Ini Harapan Bupati Erlina…

    Edhy Prabowo di Bumi Galaherang, Ini Harapan Bupati Erlina…

    • calendar_month Kam, 9 Jan 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah, Hj Erlina menyambut kedatangan Menteri Kelautan dan Perikanan RI, Edhy Prabowo, Wakil Gubernur Kalbar, H Ria Norsan, dan anggota Komisi II DPRD Provinsi Kalbar, Aref Rinaldi di Desa Kuala Secapah, Kecamatan Mempawah Hilir, Kamis (9/1/2020). Pertama-tama, Bupati Erlina mengucapkan selamat datang kepada Menteri Kelautan dan Perikanan RI beserta rombongannya di Bumi […]

  • Empat Ruko Pasar Inpres Ludes Dilalap Si Jago Merah

    Empat Ruko Pasar Inpres Ludes Dilalap Si Jago Merah

    • calendar_month Ming, 9 Jun 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kebakaran hebat melanda kawasan pertokoan Pasar Inpres, Kelurahan Tanjung Puri, Kecamatan Sintang, Minggu (9/6/2019) pukul 01.10 WIB. Peristiwa itu menghanguskan empat bangunan rumah toko (ruko). Tidak ada korban jiwa maupun luka dalam kebakaran itu, namun kerugian ditaksir miliar rupiah. Kasi Pencegahan Penanggulangan Kebakaran Satpol PP dan Damkar Sintang, Yudius, mengaku belum mengetahui persis […]

expand_less