Breaking News
light_mode

Innalillah, Satu Jamaah Sintang Wafat di Mekkah

  • calendar_month Ming, 1 Sep 2019
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Innalillahi Wainna Ilaihi Rajiun. Kabar duka datang kembali dari jemaah haji asal Kabupaten Sintang, Provinsi Kalimantan Barat.

Satu dari 154 jamaah haji yang berangkat ke tanah suci dikabarkan meninggal dunia di Mekkah.

Jamaah haji itu bernama Satari Saroji Sangid Bin Saroji (83) warga Kecamatan Binjai Hulu.

Hal tersebut disampaikan Bupati Sintang, Jarot Winarno saat menymabut kedatangan 153 jamaah haji asal Kabupaten Sintang di Halaman Kantor Bupati Sintnag, Minggu (1/9/2019).

Penyambutan berlangsung dengan haru dan penuh kegembiraan karena jamaah haji kembali dipertemukan dengan keluarga dan kerabat yang juga hadir pada acara penyambutan tersebut.

“Jadi, yang kembali ke tanah air dan kampung halaman masing-masing hanya 153 jamaah haji kita. 1 orang jamaah haji meninggal dunia,” ungkap Bupati Sintang, Jarot Winarno.

Atas nama Pemerintah Kabupaten Sintang, Bupati Jarot menyampaikan duka yang mendalam atas meninggalnya satu orang jamaah haji itu.

“Mari kita doakan semoga Almarhum ditempatkan Allah di surga terbaiknya, Husnul Khotimah, diampuni segala dosanya. Untuk keluarga yang ditinggalkan selalu di berikan ketebahan dan kekuatan atas ujian dari Allah,” ujarnya.

Selain itu, Bupati Jarot mengucapakan selamat datang kepada 153 jamaah haji asal Sintang setelah lebih dari 40 hari melaksanakan rangkaian kegiatan Haji di tanah suci.

“Kepulangan jamaah haji sangat di nanti segala sanak keluarga untuk pelepas rindu dan ucapan syukur setelah cukup lama ditinggalkan,” katanya.

Dirinya juga menyampaikan terima kasih kepada para jamaah karena selama pelaksanan rangkaian haji di tanah suci, jamaah haji Sintang selalu menjaga nama baik Sintang, sehingga selama kegiatan baik dari keberangkatan sampai kepulangan ini semuanya berjalan lancar.

“Semoga bapak/ibu semuanya menjadi Haji yang mabrur, dan selamat sudah menyandang status sebagai seorang haji, dan kembali ke tengah-tengah keluarga dalam keadaan sehat wal’afiat,” ungkap Jarot.

Jarot berharap usai kepulangan dari tanah suci ini, para jamaah haji dapat membantu Pemerintah Kabupaten Sintang membangun daerah, khususnya bidang keagamaan dan menjadi penebar kebaikan dan kedamaian di tengah-tengah kehidupan yang beragam di Kabupaten Sintang.

“Jadilah figur tauladan dalam kehidupan beragama,” pungkasnya. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Karhutla, PT SAM Pasrah Lahannya Disegel

    Karhutla, PT SAM Pasrah Lahannya Disegel

    • calendar_month Sel, 17 Sep 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar –  Manajer Kebun BHL PT. SAM, Chiang Li hanya bisa pasrah dan mengikuti proses hukum yang tengah dilakukan Polres Sintang terkait lahan konsesi perusahaan yang terbakar. “Penyegelan ini kita pasrah saja, taat hukum, dan  akan mengikuti semua prosedur hukum yang berjalan,” ujarnya saat di temui sejumlah awak media di PT SAM, Selasa (17/9/2019). Soal […]

  • Safari Ramadhan Perdana, Bupati Jarot dan Jajarannya Kunjungi Masjid Baiturrahman

    Safari Ramadhan Perdana, Bupati Jarot dan Jajarannya Kunjungi Masjid Baiturrahman

    • calendar_month Rab, 15 Mei 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar –  Bupati Sintang, Jarot Winarno beserta jajarannya melakukan Safari Ramadhan ke Masjid Baiturrahman, Desa Mait Hilir, Kecamatan Sepauk, Selasa (14/5/2019). Masjid tersebut merupakan lokasi pertama yang dikunjungi orang nomor satu di Bumi Senentang dalam safari Ramadhan tahun ini. Selain diisi dengan tausiyah, buka puasa, dan shalat maghrib bersama warga setempat, juga diisi dengan penyerahan […]

  • BPH Migas Minta PLN Ganti Bahan Bakar BBM dengan Gas

    BPH Migas Minta PLN Ganti Bahan Bakar BBM dengan Gas

    • calendar_month Jum, 14 Feb 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Sejak tiga tahun terakhir Provinsi Kalimantan Barat PT PLN (Persero) membeli listrik dari Malaysia sebesar 170 Mega Watt dengan harga sebesar Rp. 1.050/kwh. Kondisi ini membuat harga listrik menjadi mahal dan tidak kompetitif. Wacana Pembangunan Pipa Gas Bumi Trans Kalimantan disambut baik dari berbagai pihak, tidak hanya Pemerintah Provinsi Kalbar, bahkan Pemerintah Kabupaten Mempawah […]

  • Pentingnya Membangun Silaturahmi untuk Wujudkan Kesejahteraan dan Visi Misi Mempawah

    Pentingnya Membangun Silaturahmi untuk Wujudkan Kesejahteraan dan Visi Misi Mempawah

    • calendar_month Sel, 31 Jan 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Bupati Mempawah, H Muhammad Pagi mengajak Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) untuk membangun silaturahmi pada semua pihak. Mengingat hal tersebut penting bagi upaya pemerintah dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat serta mewujudkan visi misi Kabupaten Mempawah, yakni Cerdas, Mandiri, dan Terdepan. Ajakan ini diungkapkannya ketika menghadiri kegiatan Jalan Sehat dan Senam SKJ 88 yang […]

  • Pelayanan Publik di Sintang Masuk Zona Merah

    Pelayanan Publik di Sintang Masuk Zona Merah

    • calendar_month Kam, 22 Mar 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Ombudsman Republik Indonesia perwakilan Provinsi Kalbar menilai, pelayanan publik di Kabupaten Sintang masuk Zona Merah. Dari 13 dinas, hanya satu dinas yang masuk Zona Kuning, yakni Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPM-PTSP). “Prouk pelayanan publik yang dinilai terdiri atas 50 iten. Nilai rata-ratanya 39,28,” kata Asisten Muda Ombudsman Republik Indonesia Perwakilan […]

  • Simak! Ini Tiga Pembangunan yang Bakal Beroperasi di Pemerintahan Bupati Erlina

    Simak! Ini Tiga Pembangunan yang Bakal Beroperasi di Pemerintahan Bupati Erlina

    • calendar_month Sen, 3 Feb 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah, Hj Erlina begitu gencar membangun infrastruktur selama masa pemerintahannya. Saat ini, terdapat tiga pembangunan yang masih dalam progres dan dijadwalkan beroperasi pada tahun 2020 ini. Berikut daftar tiga pembangunan yang ditarget beroperasi pada 2020: Pelabuhan Internasional Kijing Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) PT Energi Unggul Persada (EUP) “Ketiganya akan berporesi tahun […]

expand_less