LensaKalbar – Gubernur Kalbar, H Sutarmidji secara resmi membuka Pelatihan Dasar (Latsar) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) untuk guru dan tenaga kesehatan Golongan III Angkatan XLI, XLII dan XLIII merupakan CPNS Golongan III di Lingkungan Pemprov Kalbar dan Pemkab Mempawah, di Aula Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Kalbar, Rabu (17/7/2019).
H Sutarmidji mengatakan Pelatihan Dasar CPNS atau yang kita sebut dengan Latsar CPNS, dulunya disebut Diklat Prajabatan, merupakan salah satu amanah Undang – Undang yang harus dilakukan karena menjadi prasyaratan bagi perubahan status dan Calon Pegawai Negeri Sipil menjadi Pegawai Negeri Sipil.
Pada Latsar ini para CPNS tidak hanya diberikan pengetahuan tentang nilai-nilai dasar yang dibutuhkan dalam menjalankan tugas jabatan PNS secara profesional melainkan juga dituntut untuk berakuntabilitas, mengedepankan kepentingan nasional. menjunjung tinggi standar etika publik, berinovasi untuk peningkatan mutu pelaksanaan tugas jabatannya. Terpenting tidak korupsi dan mendorong percepatan pemberantasan korupsi di lingkungan instansinya.
“Juga dilengkapi dengan pengetahuan tentang kedudukan dan peran PNS untuk menjalankan fungsi ASN sebagai pelaksana kebijakan publik, pelayan publik, dan perekat dan pemersatu bangsa sehingga mampu mengelola tantangan dan masalah keragaman sosial kultural dengan menggunaan perspektif whole of govemment dalam mendukung pelaksanaan tugas jabatannya,” pungkasnya. (Nrt/Humpro)