Breaking News
light_mode

Terpencil dan Tertinggal, Desa Tanjung Miru Dapat Pelayanan Kesehatan Gratis

  • calendar_month Ming, 6 Agu 2017
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Sintang akan memberikan pelayanan kesehatan gratis di wilayah terpencil dan tertinggal. Salah satunya, Desa Tanjung Miru,Kecamatan Kayan Hilir.

“Setelah 17 Agustus nanti, tim kita akan turun ke Desa Tanjung Miru,”kata Hary Sinto Linoh, Kepala Dinkes Sintang, ditemui di ruang kerjanya,kemarin.

Sinto menilai, pelayanan kesehatan di Desa Tanjung Miru tersebut masih jauh dari harapan. Terlebih kesehatan lingkungan, ketersediaan air bersih dan tenaga kesehatannya masih minim.

“Sudah sekitar tiga kali tim mengunjungi Desa Tanjung Miru. Tetapi,memang di sana minim pelayanan kesehatan. Makanya, kali ini kita akan keroyokan memberikan pelayanan kesehatan di desa itu,” jelas Sinto.

Dia mengungkapkan, di Desa Tanjung Miru sudah ada Pos Persalinan Desa (Polindes) dan Pusat Kesehatan Masyarakat Pembantu (Pustu), tetapi belum memberikan pelayanan optimal kepada masyarakat.

“Makanya kita akan turun nanti. Kita beri pelayanan kesehatan yang baik, berupa pelayanan gigi, kesehatan masyarakat, Kesling. Jadi, semua bidang kesehatan akan terjun ke desa itu,” tegas Sinto.

Menurutnya, masyarakat di Desa Tanjung Miru paling membutuhkan pelayanan kesehatan gigi. “Kita akan membawa dokter gigi, nanti masyarakat di sana bisa memeriksakan giginya secara gratis,” kata Sinto.

Pelayanan kesehatan gratis di daerah terpencil dan tertinggal seperti ini, jelas Sinto, merupakan program rutin Dinkes Sintang setiap tahun. “Sebab kita menyadari bahwa masyarakat kita masih banyak yang butuh tangan dan tenaga kesehatan, apalagi di wilayah terpencil dan tertinggal,” terangnya.

Selain memberikan pelayanan kesehatan gratis, kata Sinto, tim yang diturunkan di Desa Tanjung Miru nanti juga akan mensosialisasikan cara berperilaku hidup bersih dan sehat.  Supaya warga di sana terhindar dari berbagai jenis penyakit.

“Ini merupakan wilayah terpencil dan tertinggal, sehingga tepat rasanya masyarakat mengetahui poin-poin tentang pola hidup sehat,” ucapnya.

Dia mengimbau masyarakat Desa Tanjung Miru untuk selalu menjaga kebersihan lingkungan. Sebab, ada atau tidaknya penyakit tergantung dari lingkungan juga. “Makanya kebersihan lingkungan harus nomor satu dijaga,” tutup Sinto.

  • Penulis: lk-02 lk-02

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pendidikan Butuh Dukungan Semua Pihak

    Pendidikan Butuh Dukungan Semua Pihak

    • calendar_month Kam, 27 Jul 2017
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Sintang Lindra Azmar berharap dukungan semua pihak dalam memajukan pendidikan. Pemerintah kabupaten Sintang sendiri sangat menaruh perhatian bidang pendidikan. Lindra mencontohkan banyak sekolah di Sintang,  belum terhubung akses dengan baik. Murid berangkat ke sekolah terpaksa melintasi medan berat.  Kemudian ada juga yang harus melintasi jalur air untuk menuju […]

  • Wagub Ajak Masyarakat Pertahankan Kearifan Lokal

    Wagub Ajak Masyarakat Pertahankan Kearifan Lokal

    • calendar_month Sab, 29 Jan 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Menyambut dimulainya masa panen padi, masyarakat di Kabupaten Sambas melaksanakan upacara nugas taon. Kegiatan budaya kearifan lokal yang berisikan nilai-nilai  spiritual dan religius itu dihadiri Wakil Gubernur Kalbar, H Ria Norsan dan istri, Sabtu (29/1/2022) pagi di Desa Gelik, Kecamatan Selakau Timur, Sambas. Dalam sambutannya, Norsan memberikan apresiasi dan menyambut baik terselenggaranya upacara […]

  • Polsek Segedong Bagikan Beras 10 Kg untuk Warga Terdampak Covid-19

    Polsek Segedong Bagikan Beras 10 Kg untuk Warga Terdampak Covid-19

    • calendar_month Sel, 9 Jun 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Polsek Segedong memberikan bantuan sembako untuk warga terdampak Covid-19 di wilayah binaannya, Selasa (9/6/2020). Paur Humas Polres Mempawah, Ipda Lidwina menyampaikan sebanyak 16 kepala keluarga (kk) di Desa Peniti Besar, Kecamatan Segedong mendapat bantuan dari Polri berupa beras 10 kg. Sementara di Desa Perit Bugis, Kecamatan Segedong ada 4 kepala keluarga (kk) yang […]

  • Satarudin Kembali Pimpin DPRD Kota Pontianak

    Satarudin Kembali Pimpin DPRD Kota Pontianak

    • calendar_month Kam, 7 Nov 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pasca Dilantiknya Satarudin sebagai Ketua DPRD Kota Pontianak periode 2019-2024, Kamis (7/11/2019). Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono berharap agar pimpinan definitif yang dilantik pada hari ini diharapkan agar secepatnya membentuk alat kelengkapan dewan (AKD). “Karena setelah itu secepatnya akan dilakukan koordinasi untuk pembahasan Rancangan Peraturan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (RAPBD) 2020,” […]

  • Wujud Transparansi, Wajib Pajak Dipasangi Alat Perekaman Transaksi Usaha

    Wujud Transparansi, Wajib Pajak Dipasangi Alat Perekaman Transaksi Usaha

    • calendar_month Jum, 21 Jun 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Sebanyak 35 dari 45 Wajib Pajak (WP) hotel, restoran dan tempat hiburan akan dipasang alat perekaman atau monitoring transaksi usaha. Pemasangan perangkat ini sebagai tindak lanjut Rencana Aksi Koordinasi dan Supervisi Pencegahan (Kopsurgah) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) yang dituangkan dalam sebuah nota kesepahaman atau Memorandum of Understanding (MoU) pada tanggal 25 April 2019 […]

  • Produktivitas Karet Menurun

    Produktivitas Karet Menurun

    • calendar_month Kam, 30 Nov 2017
    • 2Komentar

    LensaKalbar – Curah hujan dengan intensitas tinggi belakangan terakhir melanda sejumlah wilayah Bumi Senentang, sehingga dikhawatirkan akan berimplikasi terhadap penurunan produktivitas karet petani. Anggota DPRD Kabupaten Sintang, Kusnadi mengkhawatirkan, kondisi cuaca yang melanda saat ini akan mempengaruhi perekonomian petani karet di Kabupaten Sintang. “Inikan musim hujan. Petani karet sudah jelas kondisi ekonominya pasti menurun, karena […]

expand_less