Breaking News
light_mode

Ini Tujuan Safari Ramadan…

  • calendar_month Jum, 25 Mei 2018
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Masjid Baiturrahman di Desa Sepan Lebang, Kecamatan Kelam Permai, menjadi tujuan Safari Ramadan 1439 Hijriyah rombongan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sintang, Kamis (24/5).

Rombongan Safari Ramadan ini dipimpin langsung Bupati Sintang, Jarot Winarno. Didampingi beberapa Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD).

Ikut pula Anggota DPRD Sintang, Tokoh Agama, para pimpinan instansi vertikal, Majelis Ulama Indonesia (MUI) serta menghadirkan penceramah dari Ibu Kota Kabupaten Sintang, Senen Maryono.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Jarot Winarno mengatakan, Safari Ramadan ini memiliki 3 tujuan. Pertama,  ikut menyiarkan agama Islam yangrahmatan lil ‘alamin, yang bisa menjadi rahmat bagi semua orang.  Kedua,   menjaga dan merawat rasa Bhinneka Tunggal Ika di Kabupaten Sintang, dan ketiga   menjalin silaturrahmi antara pemerintah dengan masyarakat.

Dalam kesempatan tersebut, Jarot juga menggaungkan wawasan kebangsaan, agar warga semakin hidup rukun dan damai. Ini menjadi modal dalam membangun Kabupaten Sintang.

“Kabupaten Sintang ini adalah rumah bersama. Sintang untuk kita semua, di mana seluruh elemen bangsa bisa hidup rukun damai di sini,” kata Jarot.

Tentunya, lanjut Jarot, semua pihak mesti terus berupaya untuk menjaga persatuan dan kesatuan di Bumi Senentang ini.

“Kalau rakyat bersatu seperti ini akan menjadi modal sosial untuk membangun Kabupaten Sintang,” katanya.

Contohnya di Desa Sepan Lebang ini, kata Jarot, masyarakatnya bersatu. Kalau ad kegiatan Safari Ramadan seperti ini, semua berkumpuk.

“Jadi hidupnya rukun dan damai,” katanya.

Bukan hanya memuji kerukunan warga Desa Sepan Lebang, Jarot juga mengapresiasi penataan wilayah yang cukup baik. Misalnya terdapat plang-plang petunjuk ke suatu tempat, misalnya ke Masjid dan Gereja.

“Bahkan tadi ada plang menunjukkan rumah Kepala Desa. Tentunya desa ini rapi. Dari aspek pembangunan juga berkembang,” puji Jarot.

Sementara itu, Ketua Pengurus Masjid Baiturrahman yang diwakili Kepala Desa Sepan Lebang, Jelitu Frans mengungkapkan, rasa bangga orang nomor satu di Kabupaten Sintang dapat hadir dalam kegiatan Safari Ramadan di Masjid Baiturrahman,

“Ini merupakan suatu kehormatan dan kebanggan kami, karena Bapak Bupati Sintang dapat hadir dalam kegiatan ini, dan tentunya kami mengucapkan terimakasih telah meresmikan Surau al-Jihad sebelum melaksanakan kegiatan safari ramadhan di Masjid Baiturrahman ini,” ucap Frans.

Dia mengungkapkan, Desa Sepan Lebang ini memiliki satu Masjid dan dua Surau yang salah satunya baru saja diresmikan Bupati Jarot.

Frans juga menaruh harapan agar pembangunan di desa yang dihuni 696 penduduk ini dapat diperhatikan.

“Kami berharap juga agar sinyal handphone bisa masuk ke wilayah sini,” katanya.

Selama ini, tidak ada sinyal di Desa Sepan Lebang. Sehingga komunikasi dengan pihak kecamatan dan kabupaten terhambat. Sementara jarak ke Kota Sintang mencapai sekitar 54 Kilometer.

Sebelum azan Maghrib berkumandang, Senen Maryono menyampakkan tausiyah seputar bulan puasa sebagai bulan penuh nikmat dan menyehatkan.

“Puasa ini merupakan rangkaian dalam rangka peningkatan keimanan dan ketakwaan kita kepada Allah Swt, dan juga dapat menyehatkan badan kita. Ini makna yang sangat luar biasa, karena dengan berpuasa, kita dapat mengecas keimanan kita,” kata Senen. (Dex)

  • Penulis: lk-02 lk-02

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Musrembang, Sintang Fokus dengan Kesehatan, Infrastruktur, dan SDM

    Musrembang, Sintang Fokus dengan Kesehatan, Infrastruktur, dan SDM

    • calendar_month Sel, 16 Mar 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Kabupaten Sintang menggelar kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrembang) tahun 2021. Kegiatan yang berlangsung di Gedung Pancasila inipun dibuka langsung Bupati Sintang, Jarot Winarno dan didampingi Wakil Bupati Sintang, Sudiyanto, Selasa (16/3/2021). Musrembang tahun ini mengusung tema “peningkatan pelayanan kesehatan, infrastruktur, dan sumber daya manusia dalam percepatan pemulihan ekonomi menuju sintang yang berkelanjutan”. […]

  • Peringatan HUT Kubu Raya Bukan Formalitas

    Peringatan HUT Kubu Raya Bukan Formalitas

    • calendar_month Ming, 7 Jul 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Memeriahkan Hari Ulang Tahun ke-12, Pemerintah Kabupaten Kubu Raya mengadakan Pagelaran Seni Budaya dan Pameran Pembangunan mulai 7-11 Juli 2019. Kegiatan pagelaran dan pameran dibuka langsung Bupati Kubu Raya Muda Mahendrawan di Halaman Kantor Bupati Kubu Raya, Minggu (7/7/2019) malam. Ketua Umum Peringatan HUT Kubu Raya ke-12, Yusran Anizam, mengatakan kegiatan seni budaya […]

  • Sampai Hari Ini Sudah 141 Orang di Mempawah Positif Covid-19, Mukhtar: Minimnya Kesadaran Masyarakat untuk Jalankan Protkes

    Sampai Hari Ini Sudah 141 Orang di Mempawah Positif Covid-19, Mukhtar: Minimnya Kesadaran Masyarakat untuk Jalankan Protkes

    • calendar_month Sel, 10 Nov 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pasien positif virus Corona atau Covid-19 kian bertambah banyak dari hari ke hari. Bahkan Senin (kemarin,red), jumlah kasusnya mencapai 141 di Kabupaten Mempawah. Salah satu faktor yang membuat kasus corona meningkat karena minimnya kesadaran masyarakat dalam menjalankan protokol kesehatan Covid-19. “Jadi, kesadaran masyarakat kita masih minim, dan beranggapan bahwa covid itu tidak ada. […]

  • Disdukcapil Sediakan Buku Pokok Pemakaman

    Disdukcapil Sediakan Buku Pokok Pemakaman

    • calendar_month Rab, 25 Mei 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pencatatan peristiwa kematian atau warga yang meninggal dunia sangat penting dalam data kependudukan. Betapa tidak, jumlah penduduk, baik yang lahir maupun yang meninggal setiap hari mengalami perubahan sehingga data kependudukan harus selalu diperbaharui. Untuk memudahkan pencatatan laporan peristiwa kematian, Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kota Pontianak menyediakan buku pokok pemakaman. Kepala Disdukcapil […]

  • Pantau Pilkades Sintang, Mendagri Minta Pelaksanaan Tak Abaikan Prokes

    Pantau Pilkades Sintang, Mendagri Minta Pelaksanaan Tak Abaikan Prokes

    • calendar_month Rab, 7 Jul 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Penerapan protokol kesehatan saat pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) dalam semua proses sejak persiapan, pelaksanaan, penghitungan, dan proses pelantikan adalah keharusan. Penegasan tersebut disampaikan Direktur Penataan Administrasi dan Pemerintahan Desa, Kemendagri, Aferi Syamsidar Fudail, saat memantau jalannya pemungutan suara Pilkades Serentak 2021 di Kabupaten Sintang secara virtual, Rabu (7/7/2021). Pihaknya tetap memberikan dukungan […]

  • Bupati Ajak Rakyatnya Manfaatkan Sampah jadi Bahan Baku Biomassa

    Bupati Ajak Rakyatnya Manfaatkan Sampah jadi Bahan Baku Biomassa

    • calendar_month Kam, 13 Agu 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Saat ini Pemerintah semakin memberikan perhatian terhadap pemanfaatan sampah sebagai salah satu sumber energi melalui penggunaan teknologi tertentu. Sampah yang dihasilkan oleh masyarakat dapat menjadi salah satu sumber energi yang dapat dikembangkan pemanfaatannya dan diperkirakan mampu menghasilkan potensi energi baru. “Secara garis besar kita perlu merubah mindset masyarakat khususnya para pengolah lahan bahwa […]

expand_less