Breaking News
light_mode

Februari 2026, Pemkab Sintang Buka Open Bidding untuk 13 Jabatan Eselon II B yang Kosong

  • calendar_month Kam, 15 Jan 2026
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Pemerintah Kabupaten Sintang memastikan akan menggelar penawaran terbuka (open bidding) pada Februari 2026 untuk mengisi 13 Jabatan Tinggi Pratama (Eselon II B) yang saat ini kosong. Proses seleksi ini menjadi pintu besar pergerakan mutasi dan promosi aparatur sipil negara (ASN) di lingkungan Pemkab Sintang.

Kepastian tersebut disampaikan Sekretaris Daerah Kabupaten Sintang, Kartiyus, saat memberikan sambutan pada acara pisah dan sambut pejabat di lingkungan Sekretariat Daerah Kabupaten Sintang, Kamis (15/1/2026).

Sekda Kartiyus mengungkapkan, Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Sintang saat ini tengah menyusun Panitia Seleksi (Pansel) dan telah mengajukannya ke Badan Kepegawaian Negara (BKN) Republik Indonesia di Jakarta.

“Ada 13 posisi yang bisa diperebutkan pejabat administrator di Pemkab Sintang. Artinya, pergerakan mutasi dan promosi terus berjalan. Kalau 13 pejabat eselon IIIa naik ke eselon IIb, maka 13 pejabat eselon IIIb bisa naik ke IIIa, dan 13 pejabat eselon IVa naik ke IIIb,” ungkap Sekda Kartiyus.

Sekda Kartiyus menegaskan, open bidding ini bukan hanya mengisi kekosongan jabatan, tetapi juga menjadi strategi menjaga dinamika karier ASN agar tetap sehat dan berjenjang.

Sekda Kartiyus juga mengungkapkan bahwa Pemkab Sintang sempat mendapat teguran dari BKN akibat pelantikan pejabat yang dinilai terlalu besar jumlahnya pada tahun sebelumnya.

“Pemkab Sintang ditegur BKN karena pelantikan kemarin mencapai 269 orang. Tahun 2025 hanya satu kali pelantikan, sementara yang pensiun cukup banyak. Ke depan, saya dorong agar dalam setahun minimal dua kali pelantikan, baik mutasi maupun promosi, supaya gerbong ASN terus bergerak,” jelas Sekda Kartiyus.

Selain itu, Sekda Kartiyus menyebutkan terdapat tiga pejabat Pemkab Sintang yang saat ini mengikuti open bidding di Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat, yakni Harisinto Linoh, Hendrikus, dan M. Iqbal Natadipura.

Adapun 13 Jabatan Eselon II B yang kosong dan akan diisi melalui open bidding tersebut meliputi:

  1. Dinas Perhubungan
  2. Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi
  3. Asisten Perekonomian dan Pembangunan
  4. Asisten Administrasi Umum
  5. Badan Riset dan Inovasi Daerah
  6. Dinas Kesehatan
  7. Direktur RSUD AM Djoen
  8. Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan
  9. Badan Pengelola Perbatasan Daerah
  10. Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan
  11. Inspektorat
  12. Dinas Perkebunan dan Peternakan
  13. Sekretariat DPRD

Open bidding ini diperkirakan akan menjadi ajang kompetisi ketat bagi pejabat administrator di lingkungan Pemkab Sintang, sekaligus menjadi momentum penyegaran birokrasi menuju pemerintahan yang lebih profesional dan akuntabel. (Kominfo/LK1)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Mempawah dan Kotawaringin Timur Jajaki Kerja Sama Perlindungan Pekerja Rentan

    Mempawah dan Kotawaringin Timur Jajaki Kerja Sama Perlindungan Pekerja Rentan

    • calendar_month Jum, 25 Apr 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Bupati Mempawah, Juli Suryadi menerima kunjungan kerja Wakil Bupati Kotawaringin Timur, Irawati bersama jajaran OPD di Aula Balairung Setia, Kantor Bupati Mempawah, Jumat (25/4/2025). Kunjungan ini bertujuan mempererat hubungan antar daerah sekaligus mempelajari program inovatif “Satu Desa, 100 Pekerja Rentan” yang telah sukses dijalankan di Kabupaten Mempawah. “Kami ingin mendalami pelaksanaan program […]

  • Camat Sintang Tinjau Pelaksanaan OP di Pasar Masuka
    OPD

    Camat Sintang Tinjau Pelaksanaan OP di Pasar Masuka

    • calendar_month Sel, 1 Okt 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat melalui Dinas Perindustrian, Perdagangan, Energi dan Sumber Daya Mineral menggelar Operasi Pasar (OP) di Kompleks Pasar Sayur Masuka Sintang, Kelurahan Kapuas Kanan Hilir, Kecamatan Sintang, Selasa (1/10/2024). Operasi pasar yang digelar inipun bertujuan untuk mengendalikan inflasi di Kabupaten Sintang. “Operasi pasar ini merupakan dukungan Pemprov Kalbar terhadap upaya menjaga […]

  • Potensi Konflik Sangat Besar, Panwascam Harus Independen

    Potensi Konflik Sangat Besar, Panwascam Harus Independen

    • calendar_month Sel, 24 Okt 2017
    • 3Komentar

    LensaKalbar – Dalam pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu), seperti Pemilihan Gubernur (Pilgub) 2018, potensi konfl iknya sangat besar.  Olehkarenanya, Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) harus benar-benar independen dalam menjalan tugasnya. “Potensi konfl ik itu, baik disebabkan politik uang maupun gesekan antar pendukung,” ingat Sandan, Wakil Ketua DPRD Sintang, ditemui ketika menghadiri Pelantikan Panwascam se-Kabupaten Sintang, Senin (23/10). […]

  • Danau Jemelak, Surganya Kota Sintang

    Danau Jemelak, Surganya Kota Sintang

    • calendar_month Ming, 27 Okt 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Sintang , Jarot Winarno menutup seluruh rangkaian Jemelak Expo 2019 di Kawasan Wisata Danau Jemelak, Minggu, (27/10/2019) malam. Kegiatan yang berlangsung sejak 23 Oktober hingga 27 Oktober 2019 tersebut berhasil melaksanakan 17 jenis perlombaan dan kegiatan lain. Bupati Sintang, Jarot Winarno menyampaikan bahwa kita harus menjaga alam semesta. Maka alam semesta akan […]

  • BPD Kayan Hulu Diminta Netral dan Dilarang Berpolitik Praktis
    OPD

    BPD Kayan Hulu Diminta Netral dan Dilarang Berpolitik Praktis

    • calendar_month Sen, 7 Okt 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Berdasarkan Undang-undang Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilu, maka tidak dibenarkan kepala desa, perangkat desa dan anggota BPD untuk ikut serta maupun terlibat, baik langsung maupun tidak langsung sebagai pelaksana, tim kampanye maupun politik praktis lainnya dalam penyelenggaraan pemilu. “Saya ingatkan kepada seluruh BPD untuk bersikap profesional dan netral. Patuhi peraturan yang berlaku, […]

  • Wabup Pagi Bangga Masyarakat Wajok Hilir Kompak dan Nasionalisme

    Wabup Pagi Bangga Masyarakat Wajok Hilir Kompak dan Nasionalisme

    • calendar_month Sab, 20 Agu 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Semangat kebersamaan, kekompakan, dan nasionalisme mewarnai masyarakat Wajok Hilir, Kecamatan Jungkat dalam memeriahkan HUT ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia. Hal inipun diakui Wakil Bupati Mempawah, H Muhammad Pagi ketika menghadiri malam puncak penutupan 12 kegiatan lomba yang digelar Desa Wajok Hilir di 20 titik, Sabtu (20/8/2022). “Saya bangga akan semangat masyarakat menyambut HUT ke-77 […]

expand_less