Ujian Akhir SD dan SMP di Sintang Berjalan Lancar, Tak Ada Kendala Hingga Wilayah Pedalaman
- calendar_month Jum, 23 Mei 2025
- comment 0 komentar

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Sintang, Yustinus.
LensaKalbar – Pelaksanaan ujian akhir sekolah tingkat Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Kabupaten Sintang berjalan lancar dan tertib. Hingga saat ini, tidak ada laporan gangguan teknis maupun keterlambatan, termasuk di wilayah pedalaman yang sering kali menghadapi tantangan infrastruktur.
Hal tersebut disampaikan langsung oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Sintang, Yustinus saat ditemui LensaKalbar.co.id, Jumat (16/5/2025).
Yustinus menegaskan bahwa proses ujian berjalan sesuai jadwal dan pelaksanaannya cukup kondusif di seluruh sekolah yang ada di wilayah Sintang.
“Hingga hari ini kami belum menerima laporan adanya ujian yang tertunda atau mengalami kendala teknis lainnya. Semuanya berjalan dengan baik, bahkan di daerah-daerah yang sulit dijangkau,” ujar Yustinus.
Yustinus juga menjelaskan bahwa salah satu faktor kelancaran pelaksanaan ujian adalah karena tidak lagi digunakannya sistem Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK). Dengan dihapuskannya UNBK, sekolah memiliki keleluasaan lebih dalam menyelenggarakan ujian sesuai kondisi dan kemampuan masing-masing.
Menurut Yustinus, Ujian Akhir Sekolah saat ini bukan lagi satu-satunya penentu kelulusan siswa. Evaluasi kelulusan dilakukan secara menyeluruh dengan mempertimbangkan proses belajar siswa dari semester awal hingga akhir.
“Ujian ini kita jadikan sebagai tolok ukur dan barometer untuk melihat tingkat pencapaian siswa. Untuk jenjang SMP, kita menilai perkembangan siswa sejak kelas 1 sampai kelas 3. Sedangkan untuk SD, dari kelas 1 hingga kelas 6,” jelas Yustinus.
Yustinus menambahkan bahwa hasil ujian akhir hanya menjadi salah satu komponen dalam menentukan kelulusan, bukan yang utama. Penilaian juga mencakup aspek sikap, keterampilan, dan pengetahuan yang telah diperoleh siswa selama proses belajar mengajar.
Selain itu, Yustinus mengapresiasi kerja keras para guru, kepala sekolah, dan seluruh pihak yang telah mendukung kelancaran pelaksanaan ujian, terutama di wilayah-wilayah terpencil yang aksesnya masih terbatas.
“Kami harap capaian ini terus dipertahankan dan menjadi motivasi untuk meningkatkan kualitas pendidikan di Sintang secara menyeluruh,” pungkas Yustinus. (Dex)
- Penulis: Zainuddin
Saat ini belum ada komentar