Breaking News
light_mode
OPD

Konsultasi Publik ke-2 RTRW Sintang Digelar, Supomo Tegaskan Urgensi Penataan Ruang

  • calendar_month Kam, 12 Jun 2025
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Pemerintah Kabupaten Sintang menggelar Konsultasi Publik ke-2 untuk penyusunan Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) Kabupaten Sintang di Pendopo Bupati Sintang, Kamis (12/6/2025).

Kepala Dinas Penataan Ruang dan Pertanahan, Supomo, menekankan bahwa kegiatan ini merupakan bagian penting dari proses perencanaan tata ruang yang tidak hanya bersifat administratif, tetapi juga substantif.

“Konsultasi publik ini bukan hanya prosedural. Ini adalah momen penting untuk memastikan seluruh kebijakan sektoral dan kebutuhan pembangunan daerah benar-benar terakomodir dalam RTRW Kabupaten Sintang,” ujar Supomo dalam laporannya.

Supomo menjelaskan bahwa konsultasi publik adalah syarat wajib dalam proses penyusunan RTRW, yang juga menjadi dasar untuk memperoleh substansi dari berbagai sektor guna memperkaya dokumen perencanaan.

Supomo menambahkan bahwa penyusunan RTRW merupakan proses panjang yang akan berujung pada penetapan peraturan daerah.

“RTRW ini akan melalui tahapan penilaian di provinsi dan pusat, termasuk sidang lintas sektor yang melibatkan lebih dari 20 kementerian/lembaga. Ini adalah proses yang serius dan membutuhkan tenaga, pikiran, serta anggaran yang memadai,” tambah Supomo.

Dalam laporannya tersebut, Supomo merinci tahapan yang telah dan akan dilalui dalam penyusunan RTRW Kabupaten Sintang:

  • 2022: Kabupaten Sintang mendapat rekomendasi dari Menteri ATR/BPN untuk merevisi RTRW lama karena perubahan peraturan dan dinamika wilayah.
  • 2023: Revisi dimulai secara resmi, dan disusun paralel dengan Kajian Lingkungan Hidup Strategis (KLHS).
  • Telah disepakati pola dan struktur ruang dengan Kabupaten Gunung Mas, Kalimantan Tengah.
  • November 2024: Telah dilakukan Konsultasi Publik ke-1.
  • Sebelum Konsultasi Publik ke-2, dilaksanakan 3 FGD besar dan 6 FGD kecil untuk menjaring masukan kebijakan sektoral.

“Jadi setelah Konsultasi Publik ke-2 ini, proses akan bergeser ke tingkat provinsi melalui Forum Penataan Ruang Provinsi Kalimantan Barat. Tahapan berikutnya adalah bimbingan teknis dari Direktorat Bina Penataan Ruang Daerah Wilayah I, Ditjen Tata Ruang, Kementerian ATR/BPN,” beber Supomo.

Setelah dinyatakan layak, lanjut Supomo, dokumen RTRW akan disidangkan dalam forum lintas sektor nasional, sebelum mendapatkan persetujuan substansi dari Menteri ATR/BPN. Kemudian dilakukan harmonisasi dengan Kanwil Kemenkumham Kalbar dan evaluasi gubernur, sebelum akhirnya disepakati bersama antara Bupati dan DPRD Kabupaten Sintang melalui rapat paripurna untuk ditetapkan menjadi Peraturan Daerah RTRW Kabupaten Sintang.

“Penyusunan RTRW ini didanai oleh APBD Kabupaten Sintang Tahun 2025, dengan dukungan dari berbagai mitra pembangunan,” pungkas Supomo. (Koninfo/LK1)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bersama Jadi Benteng Pancasila   

    Bersama Jadi Benteng Pancasila   

    • calendar_month Sel, 3 Okt 2017
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah, Ria Norsan tampil sebagai Inspektur Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila ke-52 di halaman Kantor Bupati Mempawah, Senin (2/10) pagi. Berlangsung khidmat, upacara diikuti personel TNI/Polri, Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemerintah Kabupaten Mempawah, dan para pelajar. Upacara diisi dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya, mengheningkan cipta, pembacaan teks Pancasila, pembacaan naskah Pembukaan […]

  • Arena Sabung Ayam di Wajok Hulu Digerbek Polisi

    Arena Sabung Ayam di Wajok Hulu Digerbek Polisi

    • calendar_month Sab, 22 Jan 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Ratusan warga yang diduga pemain dan penonton arena sabung ayam kocar kacir saat dilakukan penggerebekan oleh petugas kepolisian sektor Siantan, Polres Mempawah, di Sungai Selamat, Kecamatan Wajok Hulu, Kabupaten Mempawah, Sabtu (22/1/2022). Arena sabung ayam di lokasi itu terbilang cukup tersembunyi. Yakni berada di tengah perkebunan sawit dan berada jauh dari pemukiman warga. […]

  • Terima Sertifikat Lintas Tugu Khatulistiwa, Sandiaga Kampanyekan “Ayo ke Pontianak”

    Terima Sertifikat Lintas Tugu Khatulistiwa, Sandiaga Kampanyekan “Ayo ke Pontianak”

    • calendar_month Kam, 10 Mar 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) RI Sandiaga Uno merasa senang ketika menerima sertifikat yang menandakan dirinya telah melintasi Tugu Khatulistiwa. Sertifikat itu diserahkan Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono pada saat kunjungan Menparekraf Sandiaga Uno ke Tugu Khatulistiwa. Sandi, sapaan akrab Sandiaga, menyatakan bahwa hidup di Zamrud Khatulistiwa belum lengkap apabila belum […]

  • Sintang Terima Sapi Kurban Presiden 2025 dengan Bobot Hampir 1 Ton

    Sintang Terima Sapi Kurban Presiden 2025 dengan Bobot Hampir 1 Ton

    • calendar_month Sab, 24 Mei 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Dalam momentum Hari Raya Iduladha 1446 H/2025 M, Kabupaten Sintang untuk pertama kalinya menerima bantuan hewan kurban dari Presiden Republik Indonesia. Bantuan berupa satu ekor sapi dengan bobot mendekati satu ton ini akan diserahkan kepada Masjid Baitulsalam yang terletak di Desa Dak Jaya, Kecamatan Binjai Hulu. Penyerahan sapi akan dilakukan satu hari sebelum […]

  • Dewan Minta Pemerintah Atasi Masalah Kelangkaan Elpiji 3 Kg di Perbatasan Sintang

    Dewan Minta Pemerintah Atasi Masalah Kelangkaan Elpiji 3 Kg di Perbatasan Sintang

    • calendar_month Kam, 17 Okt 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Jimi Manopo mendesak pemerintah daerah melalui instansi terkaitnya untuk memperhatikan kondisi kelangkaan gas elpiji 3 Kg, khususnya di daerah perbatasan kabupaten ini. “Perlu teman-teman ketahui ya, saya baru dapat informasi 3 hari yang lalu, bahwa masyarakat yang berada di kawasan perbatasan kita  kesulitan mendapatkan gas […]

  • Penanganan ODGJ Perlu Peran Keluarga dan Dukungan BPJS
    OPD

    Penanganan ODGJ Perlu Peran Keluarga dan Dukungan BPJS

    • calendar_month Jum, 30 Mei 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Sintang, Ulidal Muhtar mengimbau masyarakat untuk aktif melaporkan keberadaan Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ) di lingkungan mereka. Menurutnya, laporan dari masyarakat menjadi langkah awal yang sangat penting dalam proses penanganan ODGJ di Kabupaten Sintang. “Masalah ODGJ ini sangat bergantung pada laporan masyarakat. Kalau memang ada anggota keluarga yang […]

expand_less