Breaking News
light_mode
OPD

Disdikbud Akui Banyak Sekolah di Pedalaman Sintang yang Belum Punya RDG

  • calendar_month Jum, 11 Okt 2024
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Sintang, Yustinus mengakui bahwa persoalan rumah dinas guru (RDG) di daerah pedalaman masih menjadi pekerjaan rumah (PR) pemerintah daerah.

“Dari jumlah rumah dinas guru yang ada di Sintang ini, rata-rata masih banyak kekurangan ya. Artinya, masih banyak sekolah-sekolah juga yang belum punya rumah dinas,” kata Yustinus, Jumat (11/10/2024).

Kendati demikian, kata Yustinus, pihaknya setiap tahun selalu makukan pembangunan maupun rehab rumah dinas guru.

“Tahun ini ada, cuma saya lupa berapa jumlah semua yang dibangun dan direhab rumah dinas guru ini,” ujar Yustinus.

“Paling tidak setiap tahun ada 5 atau 10 persen lah untuk pembangunan rumah dinas guru atau rehab rumah dinas itu,” tambah Yustinus.

Ke depannya, Yustinus berharap bila diberikan kewenangan pemerintah untuk mengelolanya, maka pihaknya akan menfokuskan pada perbaikan sarana dan prasarana pendidikan.

“Ya, harapan kita paling tidak dari pemerintah, kalau ada yang memang bisa kita kelola ya kita kelola dan fokuskan juga pada perhatian fasilitas sarana dan prasarana gedung sekolah , rumah dinas, laboratorium, ruang perpus, dan lainnya,” kata Yustinus.

Sayangnya, ungkap Yustinus, mulai tahun 2025 mendatang, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Sintang tidak lagi diberikan kewenangan untuk melakukan pembangunan fisik.

“Jadi, mulai tahun 2025 nnti kita tidak lagi mengelola dana DAK, karena berdasarkan hasil pertemuan secara zoom metting bersama Kemendikbud RI, nanti bagunan fisik DAK itu di serahkan ke PUPR. Artinya, tidak lagi di dinas pendidikan ya,” ungkap Yustinus.

Dengan demikian, kata Yustinus, tugas Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) lebih ringan dibandingkan dengan sebelumnya.

“Tentunya tugas kita ke depan lebih ringan lagi ya, karena kita akan lebih fokus pada mutu dan kualitas pendidikan dan tenaga pendidik,” pungkas Yustinus. (Dex)

  • Penulis: Achmad Munandar

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Edi Kamtono Apresiasi Pengusaha dan Yayasan Bantu Tangani Covid-19

    Edi Kamtono Apresiasi Pengusaha dan Yayasan Bantu Tangani Covid-19

    • calendar_month Rab, 15 Apr 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono menerima sejumlah bantuan dari para pengusaha dan yayasan untuk penanggulangan Covid-19. Bantuan tersebut berasal dari Tim Pengusaha Kalbar Peduli, PT Fajar Bahari Nusantara, PT Lintas Abadi Sejahtera dan Yayasan Bhakti Suci bersama Masyarakat Pontianak Peduli. Bantuan yang diberikan diantaranya perlengkapan Alat Pelindung Diri (APD), thermometer infrared, beras […]

  • Dewan Dukung Dukcapil Luncurkan Program LAPORRAMA

    Dewan Dukung Dukcapil Luncurkan Program LAPORRAMA

    • calendar_month Kam, 12 Okt 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Anggota Dewan Perwakilan Rakkyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Lim Hie Soen mendukung Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) menggandeng semua stakeholder untuk mensukseskan program LAPORRAMA. “Upaya ini sangat kita dukung ya, dengan begitu program LAPORRAMA dapat berjalan sesuai dengan yang diharapkan,” kata Lim Hie Soen, belum lama ini. Lim Hie Soe menilai dengan […]

  • Sidak dan Stressing ASN Sintang

    Sidak dan Stressing ASN Sintang

    • calendar_month Rab, 3 Jan 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pascalibur Natal dan tahun baru, Bupati Sintang, Jarot Winarno melakukan Inspeksi mendadak (Sidak) ke sejumlah Satuan Organisasi Perangkat Daerah (SKPD). Disertai stressing pelayanan dan program pembangunan tahun ini. Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Dara Juanti, menjadi fasilitas pelayanan yang kali pertama didatangi Jarot, Selasa (2/1). Pantauannya, pelayanan yang diberikan kepada masyarakat sudah lumayan baik. Jarot melanjutkan […]

  • Rayakan Hari Kemenangan dengan Introspeksi Diri

    Rayakan Hari Kemenangan dengan Introspeksi Diri

    • calendar_month Sab, 22 Apr 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono dan Wakil Wali Kota Pontianak Bahasan melaksanakan Salat Id 1 Syawal 1444 Hijriyah di Masjid Al Khalifah Komplek Kantor Wali Kota Pontianak, Sabtu (22/4/2023). Pelaksanaan Salat Id sedianya digelar di lapangan Jalan Rahadi Usman, namun dikarenakan kondisi cuaca hujan sehingga dialihkan ke Masjid Al Khalifah Kantor Wali Kota. […]

  • Distanbun Siap Dampingi Petani Sawit Mandiri Kantongi Sertifikasi ISPO
    OPD

    Distanbun Siap Dampingi Petani Sawit Mandiri Kantongi Sertifikasi ISPO

    • calendar_month Sen, 28 Okt 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Dinas Pertanian dan Perkebunan (Distanbun) Kabupaten Sintang saat ini sedang fokus mendorong para petani sawit mandiri untuk mengantongi sertifikasi Indonesia Sustainable Palm Oil (ISPO). Olehkarenanya, Distanbun Sintang melakukan pendampingan dalam proses pengurusan sertifikasi ISPO bagi petani sawit mandiri di Kabupaten Sintang. “Kalau sertifikasi ini memang banyak sekali kendala, terutama kalau kita biarkan petani […]

  • Tiba di Padang Tikar, Sutarmidji Disambut Wabup KKR

    Tiba di Padang Tikar, Sutarmidji Disambut Wabup KKR

    • calendar_month Rab, 3 Apr 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Tatkala melakukan kunjungan kerja di Kecamatan Padang Tikar, Kabupaten Kubu Raya, Gubernur Kalbar, Sutarmidji disambut langsung Wakil Bupati Kubu Raya, Sujiwo, dan masyarakat setempat,  Rabu (3/4/2019). Dalam kesempatan tersebut, Sutarmidji menyampaikan berbagai program dan kebijakan dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat pesisir. Masyarakat pun diajaknya untuk meningkatkan produktifitas hasil perikanan dalam berbagai olahan pangan berkualitas […]

expand_less