Breaking News
light_mode

Sekda Yosepha: Jabatan Adalah Amanah dan Kepercayaan

  • calendar_month Sel, 7 Mar 2023
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Sintang, Yosepha Hasnah menghadiri acara perpisahan yang dilaksanakan Pengurus dan Anggota Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kabupaten Sintang di Pendopo Bupati Sintang, Selasa, (7/3/2023).

Pada kesempatan tersebut, Sekda Yosepha menyampaikan, satu hal yang harus diingat, bahwa jabatan sesuguhnya adalah sebuah amanah dan kepercayaan yang diberikan, tidak hanya dari atasan dan pemerintah daerah, namun jabatan adalah amanah dan kepercayaan dari masyarakat.

“Saya anak orang kampung dan saya ingat pesan orangtua saya, bahwa apapun jabatan yang kita jalankan, itu semua merupakan amanah, kepercayaan dan titipan. Artinya, harus dilakukan atau dijalankan dengan baik dan jangan sombong,” ujar Sekda Yosepha dihadapan pengurus dan anggota Dharma Wanita Persatuan (DWP).

Selain itu, Sekda Yosepha juga akan berpesan agar DWP Sintang dapat berperan aktif dan bersinergi dalam membangun daerah, sehingga apa yang menjadi tujuan utama kita dapat terwujudkan.

“Ingat ya, selalu berbuat baik dan bangun komunikasi yang baik dengan semua pihak. 1 Mei 2023 saya akan kembali sebagai warga biasa, dan saya merasa masih sehat sehingga saya akan melanjutkan kegiatan di dunia politik lagi,” Pungkas Sekda Yosepha.

Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kabupaten Sintang, Marsiana Timben menyampaikan, selain melaksanakan pertemuan rutin bulanan, DWP Kabupaten Sintang juga secara khusus melaksanakan perpisahan dengan Sekretaris Daerah Kabupaten Sintang, mengingat per 1 Mei 2023 mendatang Sekda Sintang memasuki masa purna tugas.

“Ini kegiatan rutin bulanan ini, istimewanya karena sekaligus melaksanakan perpisahan dengan penasihat DWP Kabupaten Sintang yakni Ibu Sekda Kabupaten Sintang. Kami sengaja mempercepat perpisahan ini, karena kalau diundur ke April 2023, waktunya tidak tepat karena merupakan bulan suci ramadhan,” katanya.

Selain itu, Marsiana Timben menyampaikan terima kasihnya atas arahan dan bimbingan Ibu Sekda kepada DWP Sintang.

“Bimbingan selama ini kami rasakan luar biasa. Banyak nasihat, bantuan, dan arahan kepada kami. Dan itu semua berguna bagi kami sebagai istri ASN yang harus mendukung dan mendampingi suami, baik di rumah maupun saat menjalankan tugas,” pungkas Marsiana Timben. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Manfaatkan Usia Emas untuk Tumbuh Kembang Anak

    Manfaatkan Usia Emas untuk Tumbuh Kembang Anak

    • calendar_month Sab, 27 Agu 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Hari Ulang Tahun Himpunan Pendidik dan Tenaga Pendidik Anak Usia Dini Indonesia (HIMPAUDI) ke -17 tingkat Provinsi Kalbar, digelar di Halaman Dinas Dikporapar Kabupaten Mempawah, Sabtu (27/8/2022). Peringatan HUT Himpaudi tersebut juga dilakukan dengan berbagai perlombaan yang ikuti 14 kontingen dari kabupaten/kota se- Kalbar. Bupati Mempawah, Hj Erlina mengatakan di usianya yang ke […]

  • HUT KOPRI ke-51, Bupati Erlina Ajak ASN Tingkatkan Pelayanan dan Pembangunan Daerah

    HUT KOPRI ke-51, Bupati Erlina Ajak ASN Tingkatkan Pelayanan dan Pembangunan Daerah

    • calendar_month Sel, 6 Des 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke-51 Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI), Pemerintah Kabupaten Mempawah gelar upacara peringatan di Aula Balairung Setia, Kantor Bupati Mempawah, Senin (5/12/2022). Upacara dipimpin Bupati Mempawah, Hj Erlina dan diikuti Wakil Bupati Mempawah, H Muhammad Pagi, Sekda Mempawah, H Ismail, Pejabat Eselon II, III, IV dan Fungsional serta […]

  • Forum Data Kota Pontianak Sajikan Update Satu Data

    Forum Data Kota Pontianak Sajikan Update Satu Data

    • calendar_month Rab, 31 Mar 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Pontianak menggelar Forum Data Kota Pontianak di Aula Rohana Muthalib Kantor Bappeda Kota Pontianak, Rabu (31/3/2021). Kepala Bappeda Kota Pontianak Amirullah menjelaskan, Forum Data Kota Pontianak ini digelar dalam rangka mendukung Pekan Satu Data Indonesia yang sudah dicanangkan Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional beberapa waktu lalu. Forum data […]

  • Gelar Rapat Paripurna, 8 Fraksi DPRD Sampaikan Pandangan Umum Raperda APBD 2021

    Gelar Rapat Paripurna, 8 Fraksi DPRD Sampaikan Pandangan Umum Raperda APBD 2021

    • calendar_month Rab, 6 Jul 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang menggelar Rapat Paripurna ke-5 Masa Sidang II dengan agenda Penyampaian Pandangan Umum Fraksi-Fraksi DPRD Kabupaten Sintang Terhadap Raperda Tentang Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD Tahun 2021, Rabu (6/7/2022). Rapat yang berlangsung di Ruang Paripurna DPRD Sintang inipun dipimpin Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD), Heri Jambri dan […]

  • Millenial Jangan Apatis Terhadap Politik!

    Millenial Jangan Apatis Terhadap Politik!

    • calendar_month Sab, 13 Apr 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Generasi muda atau yang karib disebut kaum millenial hendaknya aktif berpolitik secara profesional dan proporsional. Jangan apatis hanya gara-gara melihat oknum elit politik sering cekcok. “Tanpa Anda, negara ini tidak bisa berkelanjutan,” kata anggota DPRD Sintang, Kusnadi, Sabtu (13/4/2019). Menurut Kusnadi, berbeda pilihan, jagoan atau dukungan dalam Pemilu itu hal yang biasa dalam […]

  • DMI Launching dan Resmikan Depot Air Minum

    DMI Launching dan Resmikan Depot Air Minum

    • calendar_month Ming, 30 Okt 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Tak hanya berupaya memakmurkan masjid, Dewan Masjid Indonesia (DMI) Mempawah juga melaunching Depot Air Minum “Nikmat Qua” yang dikelola langsung pengurus Masjid Ni’maturrahman di Desa Sungai Purun Kecil, Minggu (30/10/2022). Wakil Bupati Mempawah, H Muhammad Pagi meresmikan dan melaunching Depot Air Minum “Nikmat Qua” tersebut. Menurut Wabup Pagi, ketersediaan air baku bersih dari […]

expand_less