Breaking News
light_mode

Wabup Melkianus Harap Dekranasda Gali Potensi Daerah

  • calendar_month Jum, 17 Feb 2023
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Dewan Kerajinan Nasional Daerah
(Dekranasda) dinilai sebagai organisasi nirlaba yang menghimpun pecinta dan peminat seni untuk melestarikan warisan tradisi dan budaya yang tercermin dari berbagai produk kerajinan di daerah.

Di Kabupaten Sintang, terdapat produk unggulan berupa kain tenun ikat, anyaman dari rotan, dan anyaman dari bambu.

Hal inipun diungkapkan Wakil Bupati Sintang, Melkianus ketika menghadiri pelantikan pengurus Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Sintang periode 2021 – 2026 di Pendopo Bupati Sintang, Jumat (17/2/2023).

Pada kesempatan tersebut, Wabup Melkianus mengatakan bahwa pemerintah daerah mendukung penuh aktivitas Dekranasda dalam melaksanakan programnya. Namun, dirinya juga berharap agar adanya terobosan dan inovasi baru yang diciptakan Dekranasda dalam menggali berbagai potensi daerah yang dapat dikembangkan.

“Semoga semakin tergali lagi karya cipta dan produksi para pengrajin dalam mengembangkan ekonomi kreatif dan memberikan peran positif dalam meningkatkan pertumbuhan ekonomi masyarakat,” ujar Wabup Melkianus berpesan.

“Selamat kepada pengurus yang baru di lantik. Semoga para pengurus yang telah dilantik mempunyai kreativitas tinggi dalam mengembangkan para pengrajin di Sintang,” pungkas Wabup Melkianus menambahkan.

Para pengurus Dekranasda ini dilantik langsung oleh Ketua Dekranasda Sintang, Ny Rita Cendanawangi. Pada kesempatan ini diterimakan juga bantuan mesin jahit kepada Organisasi Wanita Pekarya Desa Umin Jaya.

“Saya percaya bahwa saudara – saudara akan mampu melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya dan dengan penuh rasa tanggung jawab demi kemajuan organisasi. Dekranasda sebagai mitra pemerintah yang selalu bersinergi melaksanakan program pembinaan kepada para masyarakat pengrajin,” katanya.

“Kami akan senantiasa bekerja sama dengan segala pihak pemangku kepentingan untuk mengembangkan usaha kerajinan dengan langkah – langkah strategis yang tepat sasaran. Semoga amanah yang pengurus terima bisa membuat kami lebih produktif untuk mewujudkan Sintang berkelanjutan, bermartabat dan sejahtera,” tambahnya. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Butuh Ilmu dan Keterampilan Atasi Kegawatdaruratan Infrastruktur

    Butuh Ilmu dan Keterampilan Atasi Kegawatdaruratan Infrastruktur

    • calendar_month Kam, 19 Okt 2017
    • 1Komentar

    LensaKalbar – Mengatasi permasalahan infrastruktur jalan dan jembatan di Kabupaten Sintang tidak semudah membalikkan telapak tangan. Selain dukungan keuangan, penguasaan ilmu dan keterampilan juga menjadi modal utama. Kesulitan untuk mengatasi kegawatdaruratan infrastruktur tidak menyurutkan langkah Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sintang. “Komitmen kita jelas,” kata Murjani, Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kabupaten Sintang ketika TNI Manunggal Membangun […]

  • Napak Tilas Pencak Silat: Ini Jati Diri Bangsa!

    Napak Tilas Pencak Silat: Ini Jati Diri Bangsa!

    • calendar_month Jum, 1 Agu 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Bupati Mempawah, Juli Suryadi, mengajak masyarakat menjaga dan melestarikan pencak silat sebagai bagian dari identitas budaya bangsa. Hal inipun disampaikannya saat menghadiri kegiatan Napak Tilas Yayasan Silat Pukul Tujuh di Desa Sungai Purun Besar, Kecamatan Segedong, Jumat (1/8/2025). “Pencak silat adalah warisan leluhur yang mencerminkan nilai-nilai budaya bangsa. Ia bukan hanya tentang […]

  • Pj Bupati Ismail Teken DHD Pilkada Mempawah 2024

    Pj Bupati Ismail Teken DHD Pilkada Mempawah 2024

    • calendar_month Sel, 4 Jun 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Penjabat (Pj) Bupati Mempawah, Ismail menghadiri dan melakukan Penandatanganan Naskah Perjanjian Dana Hibah Daerah Kelancaran Pelaksanaan Pemilihan Bupati/ Wakil Bupati Mempawah Tahun 2024 bersama Kapolres AKBP Sudarsono Mempawah dan Dandim 1201/Mph Letkol Benu Supriantoko. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Aula Balai Junjung Titah, Kantor Bupati Mempawah, Selasa, (4/6/2024). Dalam kesempatan tersebut, Pj Bupati Ismail […]

  • Wabup Mempawah Sambut Kolaborasi Koperasi Merah Putih untuk Dorong Ekonomi Desa

    Wabup Mempawah Sambut Kolaborasi Koperasi Merah Putih untuk Dorong Ekonomi Desa

    • calendar_month Rab, 15 Okt 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Bupati Mempawah, Juli Suryadi, menyatakan dukungannya terhadap upaya Koperasi Merah Putih yang digagas Presiden Prabowo Subianto dalam memperkuat ekonomi masyarakat desa. Hal itu disampaikannya saat menerima audiensi Tim Koperasi Merah Putih di ruang kerjanya, Rabu (15/10/2025). Pertemuan tersebut membahas peluang kerja sama antara Pemerintah Kabupaten Mempawah dan program nasional Koperasi Merah Putih […]

  • Bupati ke Dirjen Imigrasi, Berharap UKK di Mempawah Segera Terealisasi

    Bupati ke Dirjen Imigrasi, Berharap UKK di Mempawah Segera Terealisasi

    • calendar_month Rab, 25 Nov 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah, Hj Erlina beserta rombongan mengunjungi Kantor Direktorat Jenderal (Dirjen) Imigrasi Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkum-HAM) RI di Jakarta, Senin (23/11/2020). Dalam kunjungan tersebut, Bupati berharap keberadaan Unit Kerja Keimigrasian (UKK) di Kota Mempawah dapat segera diwujudkan oleh Dirjen Imigrasi Kemenkum-HAM. Sebab keberadaan UKK sangat dibutuhkan dan dinantikan masyarakat Mempawah. UKK, kata […]

  • Tempati Rumah Dinas, Wabup Sudiyanyo Gelar Ritual Adat “Sumpah Jenang”

    Tempati Rumah Dinas, Wabup Sudiyanyo Gelar Ritual Adat “Sumpah Jenang”

    • calendar_month Rab, 10 Mar 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Bupati Sintang, Sudiyanto menggelar ritual adat sumpah jenang di Rumah Dinas Wakil Bupati Sintang, Rabu (10/3/2021). Ritual adat yang digelar itupun merupakan tanda bagi Wakil Bupati Sintang untuk mendiami rumah dinasnya. Ihwal tersebut diyakini dapat memberikan keselamatan dan kesehatan. Bupati Sintang, Jarot Winarno yang hadir pada kegiatan tersebut menyampaikan hal yang luar […]

expand_less