Breaking News
light_mode

Lahirkan Pendangdut yang Berkualitas

  • calendar_month Sel, 7 Feb 2023
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Wakil Bupati Mempawah, Muhammad Pagi membuka secara resmi Liga Dangdut 2023 Kabupaten Mempawah di SM Coffee Susy Marfy, Selasa (7/2/2023) malam.

Wabup Pagi berharap Liga Dangdut 2023 dapat menghasilkan pendangdut yang berkualitas dan nantinya dapat mengikuti event ke tingkat provinsi maupun nasional.

“Saya harap melalui acara ini dapat menjual nama Kabupaten Mempawah ke tingkat lebih tinggi. Dan kedepannya panitia acara dapat berkolaborasi dan bersinergi dengan Pemerintah Daerah Kabupaten Mempawah sehingga event-event yang diselenggarakan dapat sukses sesuai dengan yang diharapkan,” ujar Wabup Pagi berharap.

Pada kesempatan tersebut, Wabup Pagi juga mengapresiasi atas digelarnya Liga Dangdut 2023 Kabupaten Mempawah.

“Atas nama Pemerintah Kabupaten Mempawah memberikan apresiasi dan menyambut baik serta mendukung atas digelarnya Liga Dangdut 2023 Kabupaten Mempawah,” ucap Wabup Pagi.

Liga Dangdut, kata Wabup Pagi, merupakan hal yang dinantikan masyarakat Kabupaten Mempawah karena kurang lebih 2 tahun tidak dapat mengadakan acara hiburan karena pandemi Covid 19.

Karenanya, Wabup mengimbau kepada masyarakat, dalam momen Liga Dangdut tetap menjaga keamanan dan ketertiban. Ia meminta jangan sampai terjadi hal-hal yang dapat merugikan.

“Terpentingnya lagi it, kita tetap protokol kesehatan, meskipun pandemi sudah melandai,” kata Wabup Pagi.

Ketua Panitia Liga Dangdut 2023, Fachturozi menyampaikan Liga Dangdut 2023 Kabupaten Mempawah diikuti 80 peserta yang berasal dari beberapa kabupaten/kota di Kalimantan Barat.

“Kami berharap kepada peserta yang bertanding dapat suportif dan tampil dengan semaksimal mungkin dengan kreasi sendiri,” pungkasnya. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Dewan Minta Operasi Pasar Tepat Sasaran

    Dewan Minta Operasi Pasar Tepat Sasaran

    • calendar_month Ming, 19 Mei 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Operasi pasar yang dilakukan Pemerintah Sintang diniilai kurang tepat sasaran. Sebab masih banyak warga yang tidak tahu adanya operasi pasar maupun sembako murah di beberapa kecamatan yang menjadi target operasi pasar. Hasilnya, banyak menguntungkan oknum-oknum yang memanfaatkan operasi pasar. Mereka memborong sembako murah tersebut dan menjualnya kembali. Ihwal tersebut disampaikan langsung Wakil Ketua […]

  • 6 Desa di Kecamatan Segedong Terima Bantuan Pangan Cadangan Beras

    6 Desa di Kecamatan Segedong Terima Bantuan Pangan Cadangan Beras

    • calendar_month Rab, 27 Mar 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah, Hj Erlina kembali menyerahkan Bantuan Pangan Cadangan Beras untuk masyarakat Kecamatan Segedong, Rabu (27/03/2024). Penyerahan bantuan tersebut dipusatkan di Kantor Desa Sungai Burung, Kecamatan Segedong. Adapun penerima bantuan pangan di Kecamatan Segedong sebagai berikut: Desa Sungai Burung 464 KPM Desa Sungai Purun Besar 674 KPM Desa Parit Bugis 322 KPM Desa […]

  • Pesan Bupati Erlina untuk Dewan Hakim MTQ: Profesional dan Amanah!

    Pesan Bupati Erlina untuk Dewan Hakim MTQ: Profesional dan Amanah!

    • calendar_month Rab, 5 Jul 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) XXXIV Tingkat Kabupaten Mempawah akan digelar pada malam ini, Rabu (5/7/2023), di Kecamatan Sungai Pinyuh. Sebelum membuka kegiatan tersebut, Bupati Mempawah, Hj Erlina melantik Dewan Hakim MTQ XXXIV di Gedung Serbaguna Bhakti Pemuda, Kecamatan Sungai Pinyuh. Kata Bupati Erlina, pengukuhan dan pengambilan sumpah dewan hakim MTQ yang baru […]

  • KMP Jembatan Kapuas Kembali Beroperasi, Layani Penyeberangan Bardan–Siantan

    KMP Jembatan Kapuas Kembali Beroperasi, Layani Penyeberangan Bardan–Siantan

    • calendar_month Rab, 22 Okt 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kabar gembira bagi warga Pontianak. Kapal Feri KMP Jembatan Kapuas kembali beroperasi mulai Kamis (23/10/2025) setelah menjalani perawatan tahunan (docking). Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Pontianak, Yuli Trisna Ibrahim, menyebutkan kapal kini siap melayani rute penyeberangan Bardan–Siantan. “Mulai Kamis masyarakat sudah bisa kembali menggunakan layanan feri. Proses docking telah selesai dan kapal siap […]

  • Pangdam XII/Tpr: Laporkan Kalau Ada Oknum Minta Uang

    Pangdam XII/Tpr: Laporkan Kalau Ada Oknum Minta Uang

    • calendar_month Jum, 19 Apr 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Para peserta yang mengikuti Sidang Panitia Pemilihan Tingkat Pusat Penerimaan Calon Tamtama PK TNI AD Gelombang I Tahun Anggaran 2019 diminta untuk tidak percaya dengan keberadaan oknum calo. Para calo biasa menjanjikan akan membantu meluluskan seseorang sebagai seorang prajurit. “Untuk menjadi seorang prajurit tidak ada siapapun yang mampu menentukan kelulusan. Akan tetapi hanya […]

  • Dorong Percepatan Pembangunan Smelter di Sungai Kunyit

    Dorong Percepatan Pembangunan Smelter di Sungai Kunyit

    • calendar_month Kam, 17 Jun 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Komisi VII DPR-RI melaksanakan kunjungan kerja spesifik pembangunan pabrik smelter di Desa Bukit Batu, Kecamatan Sungai Kunyit, Mempawah, Kamis (17/6/2021). Dalam kunjungan tersebut, Komisi VII mendorong PT BAI merealisasikan pembangunan tepat waktu hingga dapat beroperasional pada 2023 mendatang. Kunjungan kerja tersebut dipimpin oleh Ketua Komisi VII, Sugeng Suparwoto beserta rombongannya seperti Maman Abdurahman, […]

expand_less