Breaking News
light_mode

Wabup Melkianus Harap SMKN 1 Sintang Lahirkan Sosok Pemimpin Masa Depan

  • calendar_month Rab, 18 Jan 2023
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Sekolah adalah lembaga yang menjadi pondasi pendidikan dalam membentuk generasi muda dengan karakter yang baik dan berprestasi. Harapannya kelak akan muncul sosok pemimpin hebat dari kalangan pelajar yang saat ini sedang mengenyam pendidikan di sekolah.

Ihwal ini diungkapkan Wakil Bupati Sintang, Melkianus ketika memberikan motivasi kepada pelajar Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 1 Sintang, Selasa (17/1/2023).

Kata Wabup Melkianus, masa sekolah mesti dimanfaatkan tiap pelajar untuk menuntut ilmu pengetahuan dengan sungguh-sungguh. Pengetahuan, kemampuan dan keterampilan yang didapat di sekolah akan dapat membentuk pelajar menjadi generasi muda yang berprestasi dan menjadi sumber daya manusia (SDM) yang berguna di masa depan.

“Saya harap suatu saat nanti kalian semua bisa menjadi orang sukses dan semoga satu di antara kalian menjadi sosok pemimpin di Kabupaten Sintang,” ujar Wabup Melkianus berharap.

Wabup Melkianus, mengapresiasi atas raihan prestasi Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 1 Sintang baru-baru ini. Prestasi yang membanggakan bagi Kabupaten Sintang itu diharapkannya dapat terus dipertahankan dan ditingkatkan.

“Tetap pertahankan prestasi yang diraih ini. Dan kami juga berharap SMKN 1 Sintang dapat melahirkan sosok pemimpin Sintang di masa depan,” ucap Wabup Melkianus.

Menurut Wabup Melkianus, tidak ada yang mustahil, karena untuk mencapai suatu tujuan memerlukan kerja keras dan kolaborasi semua pihak. Begitu juga di Sintang, bahwa proses pembangunan memerlukan dukungan dari semua pihak.

Olehkarenanya, Wabup Melkianus berharap dewan guru, pelajar, serta wali murid agar tetap menjaga kekompakan dan kebersamaan.

“Kalian semua merupakan generasi penerus yang memiliki kemampuan dan keterampilan tinggi. Jadi, jangan takut bersaing dengan lainnya. Tapi terus tingkatkan semangat belajar kalian semua, dan kembangkan segala potensi diri kalian, sehingga ke depannya kali dapat menjadi SDM unggul, kreatif, tangguh dan berkontribusi bagi pembangunan daerah ini,” pungkas Wabup Melkianus. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Perpustakaan Diminta Bangun Peradaban Literasi
    OPD

    Perpustakaan Diminta Bangun Peradaban Literasi

    • calendar_month Sab, 13 Mar 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sintang saat ini gencar lakukan gerakan literasi untuk mengalakkan kaum muda. Salah satunya dengan membangun strategi pengembangan literasi berbasis inklusi sosial. Menyikapi ihwal tersebut, anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Lim Hie Soen berujar, saat kita sedang dihadapkan disrubsi teknologi yaitu perubahan cepat, banyak kalangan muda menggunakan alat […]

  • Pj Bupati Ismail Ajak HMI Majukan Mempawah

    Pj Bupati Ismail Ajak HMI Majukan Mempawah

    • calendar_month Jum, 5 Jul 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Penjabat (Pj) Bupati Mempawah, Ismail menerima audiensi Pengurus Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Mempawah di Ruang Kerjanya, Jumat (5/7/20224). Selain silaturahmi, audiensi yang dilakukan bertujuan miminta arahan kepada Pj Bupati Mempawah terkait kepengurusan HMI Cabang Mempawah yang baru sekaligus mengundang Pj Bupati pada pelantikan kepengurusan baru yang akan digelar di bulan Juli ini. […]

  • Wabup Melkianus Buka Festival Kreativitas Anak Paud Sintang

    Wabup Melkianus Buka Festival Kreativitas Anak Paud Sintang

    • calendar_month Sen, 30 Okt 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Bupati Sintang, Melkianus membuka secara resmi kegiatan Festival Kreativitas Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) se-Kabupaten Sintang di Pendopo Bupati Sintang pada Senin (30/10/2023). Adapun lomba-lomba yang dilaksanakan pada Festival Kreativitas PAUD yaitu lomba menggambar, lomba mewarnai, lomba celoteh serta lomba menyanyi. Wakil Bupati Sintang menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada pihak Dinas Pendidikan […]

  • Jadikan Masa Pensiun untuk Lebih Berkarya

    Jadikan Masa Pensiun untuk Lebih Berkarya

    • calendar_month Sel, 28 Feb 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Sekretaris Daerah (Sekda) Mempawah, Ismail membuka kegiatan Sosialisasi dan Enrollment Aparatur Sipil Negara (ASN) Purna Tugas Tahun 2024 di Wisma Chandramidi, Kabupaten Mempawah, Selasa (28/2/2023). Pada kesempatan tersebut, kata Sekda Ismail, oorganisasi pemerintahan, peranan dan kedudukan ASN sangatlah strategis. Sebab menurutnya, ASN merupakan unsur aparatur negara, abdi negara dan abdi masyarakat, serta sebagai […]

  • Wabup Pagi Pimpin Upacara Hari Kesaktian Pancasila 2022

    Wabup Pagi Pimpin Upacara Hari Kesaktian Pancasila 2022

    • calendar_month Sab, 1 Okt 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Bupati Mempawah, H Muhammad Pagi memimpin Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila di Halaman Kantor Bupati Mempawah, Sabtu (1/10/2022). Pada kesempatan tersebut, H Muhammad Pagi bertindak sebagai inspektur upacara. Adapun upacara ini diikuti seluruh ASN dan OPD dan Forkopimda di lingkungan Pemerintah Kabupaten Mempawah. Untuk diketahui, upacara Kesaktian Pancasila di Mempawah mengusung tema […]

  • Wabup Juli Hadiri Kenal Pamit Kapolres Mempawah

    Wabup Juli Hadiri Kenal Pamit Kapolres Mempawah

    • calendar_month Kam, 10 Apr 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Bupati Mempawah, Juli Suryadi menghadiri acara kenal pamit Kapolres Mempawah yang berlangsung di Gedung Mempawah Convention Center (MCC), Kamis (10/4/2025) malam. Acara ini menandai serah terima jabatan dari AKBP Sudarsono kepada AKBP Jonathan David Harianto. Dalam sambutannya, Wakil Bupati menyampaikan terima kasih dan apresiasi atas dedikasi AKBP Sudarsono selama menjabat. “Kami mengucapkan […]

expand_less