Breaking News
light_mode

Wabup Melkianus Ajak DAD Bersinergi Membangun Sintang

  • calendar_month Kam, 5 Jan 2023
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Wakil Bupati Sintang, Melkianus mengajak seluruh pengurus Dewan Adat Dayak (DAD) Kabupaten Sintang periode 2022-2027 yang telah dilantik pada hari ini, Kamis (5/1/2023), agar dapat bersinergi bersama pemerintah daerah dalam melakukan pembangunan daerah.

“Harapan saya DAD Kabupaten Sintang bisa bersinergi dan bermitra dengan pemerintah daerah,” kata Wabup Melkianus usai menghadiri pelantikan pengurus Dewan Adat Dayak (DAD) Kabupaten Sintang periode 2022-2027 di Rumah Betang Tampun Juah, Jerora Satu, Kecamatan Sintang.

Pada momen tersebut, Wabup Melkianus berpesan DAD Sintang dapat menjaga tanah leluhur, adat istiadat, dan kearifan lokal. “Dan yang paling pentingnya lagi DAD dapat memperjuangkan kepentingan dan hak-hak masyarakat Dayak,” kata Wabup Melkianus berpesan.

Karenanya, Wabup Melkianus optimis DAD dibawah kepemimpinan Jeffray Edward yang kedua kalinya mampu menjaga dan memperjuangkan hak-hak masyarakat Dayak.

“Kami yakin DAD di era kepimimpinan Jeffray Edward mampu menjaga adat budaya, kearifan lokal dan hak masyarakat Dayak. Dan kami juga harap DAD semakin memberikan kontribusi yang lebih besar dan nyata bagi daerah Kabupaten Sintang, terutama dalam mendukung program pembangunan daerah,” ujar Wabup Melkianus berharap.

Kendati demikian, Wabup Melkianus mengucapkan selamat atas terpilihnya kembali Jeffray Edward sebagai Ketua DAD Sintang periode 2022-2027.

“Saya atas nama Pemerintah Daerah dan pribadi menyampaikan apresiasi atas pelantikan pengurus DAD Kabupaten Sintang. Terpilihnya Jeffray Edward juga sudah melalui proses demokrasi yang berjalan tertib dan damai. Dan hari ini dilaksanakan pelantikan,” ucap Wabup Melkianus.

“Rangkul organisasi masyarakat yang ada, tunjukan bahwa orang Dayak itu beradab, beretika dan bertoleransi serta bisa bekerjasama dengan siapa pun,” pungkas Wabup Melkianus. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Datang ke Sintang, Andrinof Bawa Peluang Emas Kota Sungai

    Datang ke Sintang, Andrinof Bawa Peluang Emas Kota Sungai

    • calendar_month Kam, 22 Feb 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Menteri Perencaan Pembangunan Nasional (PPN) atau Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) periode 2014-2015, Andrinof A Chaniago hadir di Kabupaten Sintang. Memberikan kuliah umum (studium generale). Di hadapan 500 peserta di Pendopo Bupati Sintang, Rabu (21/2), Andrinof mempresentasikan “Peluang Emas Kota Sungai”. Lengkap dengan gambar-gambar Kota Sungai di Asia dan Eropa. “Foto-foto ini […]

  • Lima Desa di Sintang Gagal Ikut Pilkades Serentak, Ini Alasan DPMPD…
    OPD

    Lima Desa di Sintang Gagal Ikut Pilkades Serentak, Ini Alasan DPMPD…

    • calendar_month Sel, 25 Mei 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemungutan suara Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Serentak di Kabupaten Sintang akan dilangsungkan pada 7 Juli mendatang. Dari 297 desa yang seharusnya ikut dalam memilih pemimpinnya, 5 desa dinyatakan tidak memenuhi syarat. Ihwal tersebut diungkapkan Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat dan pemerintah Desa (BPMPD) Kabupaten Sintang, Herkulanus Roni, Kamis (27/5/2021). “Ada 5 desa yang tidak […]

  • Alhamdulillah, Pencoblosan dan Penghitungan Suara Berjalan Aman dan Lancar

    Alhamdulillah, Pencoblosan dan Penghitungan Suara Berjalan Aman dan Lancar

    • calendar_month Rab, 17 Apr 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Di mulai sejak pukul 07.00 WIB – 13.00 WIB. Itulah durasi waktu pencoblosan pada proses demokrasi Pemilu 2019. Tapi ada yang berbeda pemilu tahun ini dengan sebelumnya. Di Pemilu 2014 silam penghitungan suara selesai dilakukan hingga sore hari atau menjelang petang. Tapi di Pemilu 2019 penghitungan suara berlangsung hingga larut malam. Kendati demikian, […]

  • DPRD Siap Dukung Program Pemerintah yang Bermanfaat untuk Rakyat
    OPD

    DPRD Siap Dukung Program Pemerintah yang Bermanfaat untuk Rakyat

    • calendar_month Rab, 31 Mar 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang akan terus mendukung semua program Pemerintah, apabila memberikan manfaat yang jelas. Hal tersebut dikatakan Ketua DPRD Sintang, Florensius Ronny ketika mendampingi kunjungan kerja (Kunker) Bupati Sintang, Jarot Winarno dan Wakil Bupati Sintang, Sudiyanto di Desa Nanga Tebidah, Kecamatan Kayan Hulu, Rabu (31/3/2021). “Sepanjang itu memberi manfaat […]

  • Pemerkosa dan Pembunuh di Ketungau Tengah Terancam 20 Tahun Penjara

    Pemerkosa dan Pembunuh di Ketungau Tengah Terancam 20 Tahun Penjara

    • calendar_month Rab, 23 Agu 2017
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Tersangka pemerkosaan dan pembunuhan, Nana alias Kasna terancam 20 tahun penjara. Tersangka pun dijerat dengan pasal 80 ayat (3), ayat (4), pasal 81 UU RI Nomor 17 tahun 2016 tentang perubahan kedua UU RI Nomor 23 tahun 2002 tentang perlindungan anak dan atau pasal 338 KUHP. “Ya, tersangka terancam 20 tahun penjara atas […]

  • Lawan Covid-19, Bupati Ajak ASN Mempawah Rutin Berolahraga

    Lawan Covid-19, Bupati Ajak ASN Mempawah Rutin Berolahraga

    • calendar_month Jum, 23 Jul 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah, Hj Erlina dan Wakil Bupati Mempawah, H Muhammad Pagi mengikuti agenda senam pagi rutin di Halaman Kantor Bupati Mempawah, Jumat (23/7/2021). Hadir dalam kegiatan tersebut, Sekda Mempawah, H Ismail Kadis Dikporapar, El Zuratnam, Kepala OPD terkait, dan sejumlah Aparatur Sipil Negera (ASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Mempawah. Pada masa pandemi covid-19 […]

expand_less