Breaking News
light_mode

Catat Nih ! Ini Kendala Pemkab Sintang Rekrut Guru Kontrak

  • calendar_month Rab, 3 Jan 2018
  • comment 0 komentar

LensaKalbar  – Gubernur Kalbar melalui Surat Edarannya, meminta Pemerintah Kabupaten/Kota kembali mengalokasikan anggaran untuk Guru Kontrak. Alhasil, peluang perekrutan baru pun terbuka lebar.

“Artinya, kita dapat kembali membuka dan merekrut Guru Kontrak. Dengan catatan pembiayaannya dikeluarkan masing-masing kabupaten/kota di Kalbar,” kata Wakil Bupati Sintang, Askiman, kemarin.

Tetapi, kata Askiman, pengadaan Guru Kontrak di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sintang perlu disepakati bersama. Sebab, kemampuan keuangan daerah saat ini sedang melemah.

“Pengadaan guru kontrak saat ini juga dibatasi dengan tingkat kemampuan daerah. Apalagi Sintang pada 2018 ini mengalami penurunan DAU (Dana Alokasi Umum). Padahal kita sudah lima tahun menyandang predikat WTP (Wajar Tanpa Pengecualian),” ungkap Askiman.

Baca: Sidak dan Stressing ASN Sintang

Tidak hanya itu, Askiman mengaku, Kabupaten Sintang juga tidak mendapatkan pengalokasian dana infrastruktur daerah melalui Dana Alokasi Khusus (DAK) Reguler. Sehingga keuangan Sintang menurun.

Meskipun demikian, Askiman menegaskan, bahwa Bupati Sintang sudah berkomitmen sesuai dengan yang telah disampaikan beberapa waktu lalu, akan memenerima Guru Kontrak guna mengimbangi Guru Garis Depan (GGD) yang sudah masuk ke Kabupaten Sintang.

Askiman menjelaskan, pembiayaan tenaga kontrak di Kabupaten Sintang sangat bervariasi. Ada yang menggunakan honor kontrak dan honor dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS).

Baca: 4 Calon Kecamatan Baru Sedang Diproses

“Honor kontrak tentunya standar yang ada di Pemerintah Daerah saat ini Rp1.450.000. Sementara honor kontrak yang pembiayaannya melalui dana BOS, mesti disesuaikan dengan kondisi sekolah yang bersangkutan. Sehingga tidak heran juga penghasilan mereka ada yang tidak memadai,” papar Askiman.

Ia tidak menampik, saat ini Pemkab Sintang memang sangat kekurangan tenaga guru. Untuk mengimbanginya, akan dibuka penerimaan Guru Kontrak kembali. Namun harus disepakati kembali dengan melihat tingkat kemampuan daerah pada 2018 ini(Dex)

 

Baca Juga :

Tersangka Korupsi UPJJ dan PJU Sintang Bakal Bertambah

Hati-hati Hujan Lebat dan Angin Kencang Landa 4 Kabupaten/Kota di Kalbar

Kupas Pemilu Serentak KAHMI Sintang Hadirkan KPU Pusat

Wow, Polres Sintang Amankan 159 Kg Emas Ilegal

 

  • Penulis: lk-02 lk-02

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • PDIP Daftarkan 40 Bacaleg ke KPU Sintang, Jeffray: Berkas Lengkap dan Diterima!

    PDIP Daftarkan 40 Bacaleg ke KPU Sintang, Jeffray: Berkas Lengkap dan Diterima!

    • calendar_month Kam, 11 Mei 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) menjadi partai peserta pemilu kedua pada, Kamis (11/5/2023), setelah Partai Hanura mendaftarkan bakal calon anggota legislatif (Bacaleg) atau bakal calon anggota DPRD Kabupaten Sintang ke KPU, Rabu (10/5/2023) kemarin. Ketua DPC Partai PDIP Sintang, Jeffray Edward saat sesi konferensi pers usai memasukkan berkas atau dokumen pendaftaran calon anggota […]

  • Satpol PP Tak Bisa Tindak Langsung APK Liar

    Satpol PP Tak Bisa Tindak Langsung APK Liar

    • calendar_month Sel, 8 Mei 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol) Kabupaten Sintang memastikan akan menertibkan Alat Peraga Kampanye (APK) liar atau tidak sesuai aturan. Namun, tidak bisa menindaknya secara langsung. Penertiban hanya bisa dilakukan atas permintaan Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) dan berkoordinasi den gan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sintang. “Mana APK yang harus diturunkan. Panwaslu menentukan, kami […]

  • Tradisi Budaya Robo-Robo Milik Masyarakat Mempawah

    Tradisi Budaya Robo-Robo Milik Masyarakat Mempawah

    • calendar_month Rab, 21 Sep 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah, Hj Erlina didampingi Wakil Bupati Mempawah, H Muhammad Pagi menghadiri puncak perayaan tradisi budaya Robo-Robo di Pelabuhan Kuala Pasir Wan Salim, Kecamatan Mempawah Timur, Rabu (21/9/2022). Perayaan yang berjalan khidmat ini juga dihadiri Sekda Mempawah, H Ismail, Ketua TP PKK Mempawah, Hj Julina, para Kepala OPD, dan jajaran Forkopimda Kabupaten Mempawah. […]

  • Erlina Ajak Petani Tingkatkan Produktivitas Pangan

    Erlina Ajak Petani Tingkatkan Produktivitas Pangan

    • calendar_month Sel, 24 Sep 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah, Hj Erlina menghadiri panen raya padi Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) Sejahtera Abadi di Desa Sungai Nipah, Kecamatan Siantan, Selasa (24/9/2019). “Saya atas nama Pemerintah Kabupaten Mempawah menyambut baik dan bersyukur kepada Allah SWT, dengan diselenggarakannya panen raya ini. Di tengah-tengah cuaca yang ekstrim, berasap, tidak ada hujan para petani masih bisa […]

  • Sesalkan Tragedi Kanjuruhan

    Sesalkan Tragedi Kanjuruhan

    • calendar_month Sen, 3 Okt 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Tragedi Kanjuruhan yang merenggut hingga ratusan nyawa menjadi perhatian banyak pihak, salah satunya anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Rudy Andryas. “Kami mengucapkan duka cita mendalam atas terjadinya tragedi yang menelan korban jiwa pasca pertandingan sepak bola di Stadion Kanjuruhan, Malang,” kata Rudy Andryas ketika ditemui Lensakalbar.co.id di Gedung DPRD Sintang, […]

  • Mempawah Lepas 56 Atlet POPDA

    Mempawah Lepas 56 Atlet POPDA

    • calendar_month Sen, 27 Jun 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) Provinsi Kalbar akan dihelat pada tanggal 29 Juni hingga 03 Juli 2022. Ajang bergengsi ini melibatkan pelajar dari kabupaten/kota se Kalimantan Barat (Kalbar). Senin (27/6/2022). Pemerinta Kabupaten Mempawah melepas kontingen 56 atlet dan 10 pelatih dari cabang olahraga (Cabor) bulutangkis, bola voly, bola basket, sepak bola, sepak takraw, […]

expand_less