Breaking News
light_mode

MTQ Bangkitkan Gemar Baca Al Quran

  • calendar_month Sen, 21 Mar 2022
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Sekretaris Daerah Kota Pontianak, Mulyadi menuturkan, dibukanya Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) XXX Kecamatan Pontianak Selatan, Senin (21/3/2022) di Kantor Camat Pontianak Selatan, menjadi gelaran MTQ XXX tingkat kecamatan yang kelima di Kota Pontianak.

“Yang pertama di Kecamatan Pontianak Kota, kemudian Kecamatan Pontianak Utara, Kecamatan Pontianak Barat dan Kecamatan Pontianak Tenggara, dan terakhir nanti Sabtu di Kecamatan Pontianak Timur,” terangnya saat memberikan sambutan.

Mulyadi, yang juga selaku Ketua Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Kota Pontianak menyebut, dilaksanakannya perlombaan dan seleksi MTQ XXX pada akhir trisemester awal tahun 2022 ini sekaligus menyambut momentum bulan suci Ramadan. Sehingga menurut dia, MTQ akan membangkitkan kembali semangat umat muslim untuk membaca Al Quran, khususnya pada bulan puasa nanti.

“Membaca Al Quran di bulan lain sudah banyak kebaikan, apalagi saat Ramadan. Karena di bulan itu diturunkannya wahyu pertama Al Quran,” sebutnya.

Dia mengajak seluruh umat muslim untuk memanfaatkan MTQ sebagai ajang syiar dan nasihat bersama, terlebih yang dilantunkan merupakan pedoman umat manusia. “Mari kita semua yang hadir di sini, bergiat dan berusaha segiat mungkin, sesering mungkin untuk membaca Al Quran dengan hati yang tulus dan ikhlas,” ujarnya.

Mulyadi berharap, kepada semua pihak, khususnya peserta lomba untuk mempersembahkan penampilan terbaik. Guna menambah semangat para peserta, dia mengatakan akan memberikan bonus kepada penampil yang berhasil mencapai nilai 98 di tingkat kota mendatang. “Bonusnya apa, tidak saya katakan di sini, biar kejutan nantinya. Saya harap, qori dan qoriah mampu memberikan prestasi terbaik, sampai ke tingkat nasional,” imbuhnya.

Ketua Panitia Pelaksana MTQ XXX Kecamatan Pontianak Selatan, Muhammad Akif menjelaskan, penyelenggaraan MTQ ini berdasarkan Surat LPTQ Kota Pontianak Nomor 01/LPTQKota/1/2022 tanggal 28 Januari 2022 dan Keputusan Camat Pontianak Selatan Nomor 43 Tahun 2022. “Adapun tema MTQ ke XXX Kecamatan Pontianak Selatan Tahun 2022 kali ini adalah, Gali Potensi, Minat dan Bakat Menuju Generasi Qurani yang Unggul, Cerdas dan Berakhlakul Karimah,” paparnya.

Akif menambahkan, pelaksanaan agenda akan dilakukan selama lima hari, dimulai hari ini dan direncanakan akan ditutup pada Jumat (25/3/2022) nanti. Dikatakannya, MTQ kali ini diikuti 229 peserta yang merupakan utusan dari tiap kelurahan di Kecamatan Pontianak Selatan.

“Berdasarkan cabang perlombaan, ada tartil anak, tilawah anak, tilawah remaja, tilawah dewasa, tartil usia emas, qiraat mujawat dewasa, qiraat muratal dewasa, qiraat muratal remaja, tahfidz 5 juz, tahfidz 10 juz, tahfidz 20 juz, tahfidz 30 juz, syahril beregu dan terakhir fahmil quran beregu,” pungkasnya. (kominfo/prokopim/LK1)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Tahun ini, Bupati Jarot Larang Warganya Mudik di Tengah Wabah Covid-19

    Tahun ini, Bupati Jarot Larang Warganya Mudik di Tengah Wabah Covid-19

    • calendar_month Rab, 8 Apr 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Sintang, Jarot Winarno meminta kepada warganya yang tinggal di luar Kalbar atau di kabupaten/kota yang sudah terkonfirmasi positif virus Corona atau Covid-19 agar tidak mudik tahun ini. Hal itu sebagai upaya pencegahan penyebaran Covid-19 di Bumi Senentang. “Jangan mudik!. Orang Sintang jangan pulang kampung. Dan bagi warga Sintang yang tinggal di luar […]

  • BPJN Kalbar dan PUPR Landak Tinjau Drainase Kota Ngabang

    BPJN Kalbar dan PUPR Landak Tinjau Drainase Kota Ngabang

    • calendar_month Kam, 23 Jul 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar –  Beberapa hari ini hampir diseluruh Kalimantan Barat mengalami curah hujan yang cukup tinggi, sehingga berdampak banjir dibeberapa tempat khususnya di wilayah Kabupaten Landak. Kota Ngabang sendiri juga mengalami hal yang sama akibat curah hujan yang tinggi tidak luput dari banjir, selain daripada itu di lokasi pertokoan yang berada disekitar terminal ngabang ada beberapa […]

  • Turbin Gelar Gerakan Nasional 1000 Startup Digital Kalbar

    Turbin Gelar Gerakan Nasional 1000 Startup Digital Kalbar

    • calendar_month Kam, 25 Mei 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Gerakan Nasional 1000 Startup Digital Kalimantan Barat kembali digelar. Kali ini, Turbin menjadi inisiator kegiatan. Beberapa agenda dilakukan, salah satunya workshop design sprint, mentoring hingga final pitching. Di sana, peserta yang didominasi mahasiswa itu belajar memahami bisnis rintisan atau yang berbasis startup. Selain itu, segenap praktisi dihadirkan. Dari mulai Co-founder Qara’a Hajon Mahdy, […]

  • Besok, Wabup Askiman Pimpin Tim Pemantauan Sembako Terjun ke Perbatasan

    Besok, Wabup Askiman Pimpin Tim Pemantauan Sembako Terjun ke Perbatasan

    • calendar_month Rab, 15 Apr 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Besok, Kamis (16/4/2020), Tim Pemantauan Sembako Wilayah Perbatasan pergi ke kampung – kampung yang berbatasan langsung dengan negara tetangga (Malaysia). Tim tersebut dipimpin langsung Wakil Bupati Sintang, Askiman. Dimana, mereka ingin memastikan kebutuhan sembako untuk warga yang tinggal di kawasan perbatasan dalam kondisi aman di tengah wabah virus Corona atau Covid-19. Bahkan, Pemerintah […]

  • Sidak Agen dan Distributor Migor di Mempawah

    Sidak Agen dan Distributor Migor di Mempawah

    • calendar_month Rab, 23 Feb 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Menindaklanjuti kelangkaan minyak goreng di masyarakat, Dinas Perindustrian, Perdagangan dan Tenaga Kerja (Perindagnaker) bersama jajaran terkait lainnya melakukan sidak dan pendataan distribusi minyak goreng (migor), Rabu (23/2/2022) siang. Sasarannya agen dan distributor serta toko modern di tiga kecamatan. Tim yang turun melakukan pendataan dan sidak yakni staf kementerian perdagangan, Dinas Perdagangan Pemprov Kalbar, […]

  • Mempawah Raih Penghargaan Universal Health Coverage

    Mempawah Raih Penghargaan Universal Health Coverage

    • calendar_month Kam, 8 Agu 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Kabupaten Mempawah kembali meraih prestasi di tingkat nasional. Terbukti dengan diraihnya penghargaan dari Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Republik Indonesia kepada Pemerintah Kabupaten Mempawah sebagai Pemerintah Daerah dengan Kategori Madya dalam Pencapaian Universal Health Coverage. Penghargaan tersebut diserahkan oleh Presiden International Social Security Association Muhammad Asman bersama Direktur Utama BPJS […]

expand_less