Breaking News
light_mode

Berharap Pegawai Negeri Peduli Sosial

  • calendar_month Sen, 29 Nov 2021
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Memperingati ulang tahun Korps Pegawai Negeri Republik Indonesia (KORPRI) yang ke 50 Tahun 2021, pada (29/11/2021), Ketua Dewan Pengurus Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) Kabupaten Sintang yang juga Sekretaris Daerah Kabupaten Sintang Yosepha Hasnah, menyampaikan bahwa anggota Korpri di Kabupaten Sintang untuk tiga tahun terakhir aktif melakukan bakti sosial pada saat kondisi masyarakat sedang kesulitan.

“Saat virus corona terjadi tahun lalu, kami Korpri Kabupaten Sintang sudah menyalurkan bantuan kepada masyarakat. Saat banjir pun melalui pemerintah kecamatan kami ada menyalurkan bantuan,” terang Yosepha Hasnah.

Ia mengungkapkan, pihaknya mendorong para pegawai negeri yang peduli dengan sosial masyarakat serta lingkungan. Dia berharap juga semoga Korpri semakin maju dan professional dalam melayani masyarkat.

“Kita berharap semoga Korpri semakin maju dan profesional dalam melayani masyarakat,” ucapnya.

Sementara itu, Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Syarief Yasser Arafat,  mengatakan, harapannya melalui HUT emas Korpri 2021, seluruh anggota Korpri terus melanjutkan pengabdian dan dharma bhaktinya untuk bangsa dan negara.

“Kita menaruh harapan yang besar kepada pemerintah pusat untuk memperhatikan peningkatan kesejahteraan dan perlindungan hukum bagi seluruh anggota Korpri terutama yang bertugas di daerah pedalaman, daerah terpencil, dan perbatasan. Tetap semangat untuk menjalan tugas di tengah berbagai tantangan saat ini yang kita hadapi,” katanya usai mengikuti acara puncak HUT Korpri di Command Center.

Asisten Perekonomian dan Pembangunan Yustinus J menyampaikan harapannya agar  momen 50 tahun Korpri ini agar terjadi peningkatan kualitas pelayanan kepada masyarakat dan Negara.

“Dimasa pandemi ini sekalipun, pelayanan kepada masyarakat harus tetap dijaga kualitasnya. Karena sejalan dengan tema hari ulang tahun Korpri tahun ini yakni ASN Bersatu, Korpri tangguh dan Indonesia tubuh. ASN diharapkan harus selalu kreatif dan inovatif,” pungkasnya. (LK1)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Isra Miraj Adalah Peristiwa Bersejarah Nabi Muhammad SAW

    Isra Miraj Adalah Peristiwa Bersejarah Nabi Muhammad SAW

    • calendar_month Kam, 11 Apr 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Korem 121 Alambhanawanawwai menggelar peringatan Isra Miraj di Masjid Darul Muttaqin, Kamis (11/4). Kegiatan Isra Miraj ini, diikuti oleh Kepala Staf Korem (Kasrem)  121/Abw Kolonel Inf Achmad Solihin, Para Kasi Korem 121/Abw Dan Kabalak Aju jajaran Korem 121/Abw ,Persit KCK Koorcab rem 121/Abw. para Perwira, Bintara dan Tamtama Korem 121/Abw Beserta Balak Aju […]

  • Muda: Daerah Harus Punya Mimpi Besar

    Muda: Daerah Harus Punya Mimpi Besar

    • calendar_month Rab, 10 Jul 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kabupaten Kubu Raya harus menjadi bagian penting dari negeri. Meski termuda di Kalimantan Barat, Kubu Raya bertekad tidak menjadi beban bagi Republik Indonesia. Sebaliknya, hendak membuktikan diri mampu berkiprah di gelanggang nasional bahkan internasional. “Kita memang orang kampung tapi kita tidak boleh berpikir dan bertindak kampungan. Kita boleh dari kampung tapi kita buktikan […]

  • Pilgub 2018, Mudah-mudahan Sintang Aman

    Pilgub 2018, Mudah-mudahan Sintang Aman

    • calendar_month Jum, 5 Jan 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Untuk menyukseskan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak Tahap III 26 Juni 2018, Polres Sintang menggelar Apel Mantap Praja Kapuas, sebagai persiapan mengamankannya. Bupati Sintang, Jarot Winarno menilai, apel ini merupakan bentuk kesiapan Kabupaten Sintang menyambut Pemilihan Gubernur (Pilgub) Kalbar 2018. “Mudah-mudahan Sintang ini aman-aman saja ya,” harap Jarot, ditemui usai Apel Mantap Praja Kapuas, […]

  • Pasutri di Tempunak Tewas Minum Racun Rumput

    Pasutri di Tempunak Tewas Minum Racun Rumput

    • calendar_month Kam, 30 Jan 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Cinta sehidup semati seperti cerita Romeo dan Juliet ternyata tidak hanya ada di dunia dongen saja, namun peristiwa tersebut juga terjadi di Kabupaten Sintang tepatnya di Desa Pegal Baru, Kecamatan Tempunak. Dimana sepasang suami istri yakni Sarto (83) dan Suminah (57), pukul 07.30 WIB, pada Kamis (30/1/2020), dikabarkan meninggal dunia setelah minum racun […]

  • Wabup Pagi Gelar Rakoor Antisipasi “Batingsor” Susulan

    Wabup Pagi Gelar Rakoor Antisipasi “Batingsor” Susulan

    • calendar_month Kam, 15 Jul 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Bupati Mempawah, Muhammad Pagi memimpin Rapat Koordinasi Penanganan Batingsor (banjir, puting beliung dan tanah longsor) di Kabupaten Mempawah. Rakoor yang dilaksanakan di Aula Balai Patih, pada Kamis (15/7/2021) itu, dihadari Dandim 1201/Mpw, Kapolres Mempawah, BPBD, Dishub LH, Bappeda, PUPR, Dinas Sosial, Dinas Kesehatan, Dinas Pertanian serta seluruh camat Kabupaten Mempawah. “Saya minta […]

  • Wabup Juli Buka Sosialisasi IBCA-MMA: Dorong Pemuda Raih Prestasi Bela Diri

    Wabup Juli Buka Sosialisasi IBCA-MMA: Dorong Pemuda Raih Prestasi Bela Diri

    • calendar_month Sen, 27 Okt 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Bupati Mempawah, Juli Suryadi, secara resmi membuka Sosialisasi dan Pendidikan Latihan Cabang Olahraga Indonesia Beladiri Campuran Amatir (IBCA-MMA) Kabupaten Mempawah di Mempawah Convention Center (MCC), Senin (27/10/2025). Kegiatan bertema “Membangun Semangat Pemuda dalam Ajang Bela Diri untuk Menggapai Prestasi” itu menjadi langkah awal memperkuat pembinaan atlet muda di bidang bela diri campuran. […]

expand_less