Breaking News
light_mode

Jangan Lagi Padamkan Listrik !

  • calendar_month Ming, 19 Nov 2017
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Sejak beberapa hari terakhir, Kabupaten Sintang kerap gelap gulita, karena listrik padam. Warga pun resah. Sehingga Anggota DPRD Sintang, Herimaturida angkat bicara.

“Listrik sering padam di Kecamatan Sintang, Binjai Hulu, Serawai, Sepauk, Tempunak. Entah sampai kapan ini akan berakhir,” kesal Herimaturida,kemarin.

Selain meresahkan, tambah dia, listrik yang sering padam itu menyebabkan aktivitas warga terganggu. Belum lagi muncul kekhawatirkan, kemungkinan terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.

Legislator Partai Gerindra ini berharap, PLN bisa segera mengatasi persoalan listrik padam yang kerap melanda daerah tersebut.

“Saya harap petugas PLN bisa turun langsung ke lapangan untuk melihat kondisinya,” pinta Herimaturida.

Dia menegaskan, PLN harus dapat melayani masyarakat dengan semaksimal mungkin. “Kalau beginikan merugikan pelanggan. Tolong PLN agar benar-benar memperhatikan persoalan ini,” tegas Herimaturida.

Senada, Anggota DPRD Sintang, Kusnadi meminta PLN segera mencari solusi terkait pemadaman listrik yang kerap melanda Kota Sintang. “Tidak hanya di Kota Sintang. Pemadaman juga terjadi di 14 kecamatan di Kabupaten Sintang. Kondisi ini jelas meresahkan dan menimbulkan rasa kekhawatiran masyarakat,” kata Kusnadi.

Ia berharap tidak ada lagi pemadaman listrik di Kabupaten Sintang. Apalagi sudah masuk sistem Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU).

“Sistem PLTU ke PLN saat ini telah sinkron. Artinya, kebutuhan daya saat ini sudah menjawab wilayah yang belum teraliri listrik,” ulasnya. (Dex)

  • Penulis: lk-02 lk-02

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sintang Kirab Patung Garuda

    Sintang Kirab Patung Garuda

    • calendar_month Rab, 9 Mei 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Upacara Peringatan Hari Jadi (Harjad) ke-656 Kota Sintang di Stadion Baning Sintang, Rabu (9/5) diawali dengan kirab Patung Burung Garuda. Kemudian diarak peserta dan diiringimarching band SMK Muhammadiyah Sintang ke lapangan upacara. Patung Burung Garuda tersebut merupakan lambang Kerajaan Sintang dan juga menjadi cikal bakal Lambang Negara RI, Garuda Pancasila saat ini. Kirab […]

  • Masyarakat Adat Dayak Tolak Program Transmigrasi di Kalbar

    Masyarakat Adat Dayak Tolak Program Transmigrasi di Kalbar

    • calendar_month Sen, 21 Jul 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Bupati Mempawah, Juli Suryadi, menerima langsung aksi damai dari berbagai organisasi masyarakat adat Dayak di Halaman Kantor Bupati Mempawah, Senin (21/7/2025). Aksi tersebut digelar sebagai bentuk penolakan terhadap rencana program transmigrasi di wilayah Kalimantan Barat, khususnya di Kabupaten Mempawah. Massa yang tergabung dalam aliansi masyarakat adat Dayak menyampaikan kekhawatiran atas dampak sosial, […]

  • Bawaslu Ingatkan Pentingnya Netralitas Pengawas TPS
    OPD

    Bawaslu Ingatkan Pentingnya Netralitas Pengawas TPS

    • calendar_month Kam, 31 Okt 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Dalam upaya memastikan pengawasan pemilihan berjalan optimal dan demokratis, Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Sintang menggelar kegiatan penguatan kelembagaan, sekaligus persiapan pelantikan dan bimbingan teknis (Bimtek) untuk pengawas Tempat Pemungutan Suara (TPS) pada Pilkada serentak 2024, Kamis (31/10/2024). Kegiatan ini merupakan langkah strategis untuk membekali para pengawas TPS dengan keterampilan dan pengetahuan […]

  • Patung Santo Johanes Paulus II Diresemikan

    Patung Santo Johanes Paulus II Diresemikan

    • calendar_month Jum, 28 Agu 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah, Hj Erlina meresmikan patung Santo Johanes Paulus II di Rumah Retret Johanes Paulus II, di Desa Kepayang, Kecamatan Anjongan, Kabupaten Mempawah, Jumat (28/8/2020). Terlihat hadir, Uskup Agung Pontianak, Mgr Agustinus Agus, Aster Kodam XII Tanjungpura, Kolonel Inf Utten Simbolon, Kapolres Mempawah, AKBP Tulus Sinaga, Paban Ketahanan Wilayah Perbatasan Spotmar Lantamal XII, […]

  • Lalui Proses Panjang, 46 Personil Polres Sintang Naik Pangkat

    Lalui Proses Panjang, 46 Personil Polres Sintang Naik Pangkat

    • calendar_month Jum, 4 Jan 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Sebanyak 46 orang personil kepolisian di lingkungan Polres Sintang mendapat kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi, Jumat (4/1/2019). Acara kenaikan pangkat ini pun diawali dengan upacara Korps Raport kenaikan pangkat yang digelar di halaman Mapolres Sintang. Upacara ini dipimpin langsung oleh Kapolres Sintang, AKBP Adhe Hariadi. Upacara diikuti oleh seluruh pejabat di lingkungan […]

  • Bupati Mempawah Terima DIPA dan TKDD 2021

    Bupati Mempawah Terima DIPA dan TKDD 2021

    • calendar_month Sen, 30 Nov 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah, Hj Erlina menerima Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) dan Daftar Alokasi Dana Transfer Ke Daerah dan Dana Desa (TKDD) tahun anggaran 2021. Penyerahan dokumen tersebut dilakukan langsung Gubernur, H Sutarmidji didampingi Kepala Direktorat Jenderal Perbendaharaan Kalbar, Edih Mulyadi, di Balai Petitih Kantor Gubernur Kalbar, Senin (30/11/2020). “Alhamdulillah, hari ini saya bersama […]

expand_less