Breaking News
light_mode
OPD

BPMPD Minta PPKD Patuhi Perbup 94 Tahun 2021

  • calendar_month Rab, 26 Mei 2021
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Kepala Badan pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintah desa (DPMPD) Kabupaten Sintang, Herkulanus Roni menyatakan bahwa pihaknya telah mengintruksikan kepada Panitia Pemilihan Kepala Desa (PPKD) dan pmerintah kecamatan agar pelaksanaan pemungutan suara di setiap TPS tidak lebih dari 500 orang.

Hal itu dilakukan guna menekan penyebaran Covid-19. “Sudah kita tegaskan agar pemerintah kecamatan dan Panitia Pemilihan Kepala Desa di kecamatan mengingat kepada desa bahwa kita sudah memberlakukan PPKM Mikro. Diharapkan benar-benar dipatuhi dan Pilkades bisa berlangsung sukses,” ungkap Herkulanus Roni, Rabu (26/5/2021).

Uuntuk menyikapi pelaksanaan Pilkades Serentak dalam masa pandemi Covid-19, kata Roni, pihaknya mengacu pada Peraturan Bupati (Perbup) Nomor 94 Tahun 2021 tentang penerapan protokol kesehatan pencegahan penyebaran wabah Covid-19 dalam penyelenggaraan pemilihan kepala desa.

“Rincian perlengkapan protokol kesehatan juga sesuai dengan yang telah direkomendasikan oleh Satgas Covid Kabupaten Sintang dan akan ditertibkan sesuai dengan protokol kesehatan di setiap tempat pemilihan tentunya,” kata Roni.

Tiap desa, tegas Roni, wajib menerapkan protokol kesehatan. Terutama menyediakan tempat cuci tangan di tiap TPS. Kemudian, jarak kotak suara juga diatur sesuai protokol kesehatan. “Panitia Pilkades dan masyarakat yang menggunakan hak pilihnya agar tetap memakai masker ketika mendatangi TPS. Tentunya ini dilakukan agar  kita semua tidak terinfeksi dengan virus covid-19,” katanya.

Selain itu, Roni juga mengingatkan kepada pemerintah desa agar tetap melakukan sosialisasi secara intens kepada masyrakatnya terkait disiplin menerapakn protokol kesehatan dalam segala aktivitas sehari-harinya. Terutama 5M. Yakni menggunakan masker, mencuci tangan ketika beraktivitas ataupun sebelum, menjaga jarak, menghindari kerumunan, dan mengurangi mobilitas.

“langkah ini diyakini dapat memutus laju penyebaran virus yang mengancam kesehatan dan keselamatan kita semua,” pungkasnya. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Wabup Mempawah Hadiri Pelantikan HIPMI, Dorong Aksi Nyata Pengusaha Muda

    Wabup Mempawah Hadiri Pelantikan HIPMI, Dorong Aksi Nyata Pengusaha Muda

    • calendar_month Sel, 22 Apr 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Bupati Mempawah, Juli Suryadi menghadiri pelantikan pengurus Badan Pengurus Cabang (BPC) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Kabupaten Mempawah masa bakti 2024–2027 di Rumah Budaya Melayu Mempawah, Selasa (22/4/2025). Dalam acara yang mengusung tema “Inovasi dan Aksi Nyata, Menyongsong Masa Depan Ekonomi Bangsa” itu, Wabup Juli mendorong para pengusaha muda untuk bertindak nyata […]

  • Sekda Yosepha Sarankan Kades dan BPD Usulkan 5 atau 6 Prioritas Pembangunan pada Musrenbang

    Sekda Yosepha Sarankan Kades dan BPD Usulkan 5 atau 6 Prioritas Pembangunan pada Musrenbang

    • calendar_month Rab, 8 Feb 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Sekretaris Daerah (Sekda) Sintang, Yosepha Hasnah menyarankan agar tiap desa di Kecamatan Sungai Tebelian untuk mengusulkan 5 atau 6 skala prioritas pembangunan untuk masyarakat desanya masing-masing. “Usulkan saja 5 atau 6 skala prioritas pembangunan yang sangat dibutuhkan masyarakat desa, sehingga ke depannya tiap desa bisa naik status menjadi desa mandiri,” ujar Sekda Yosepha […]

  • Pemkab Sintang Gelar Pisah Sambut Bupati dan Wakil Bupati Periode 2016-2021

    Pemkab Sintang Gelar Pisah Sambut Bupati dan Wakil Bupati Periode 2016-2021

    • calendar_month Rab, 3 Mar 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Kabupaten Sintang menggelar malam ramah tamah dan pisah sambut Bupati dan Wakil Bupati Sintang periode 2016-2021 dan Bupati dan Wakil Bupati Sintang terpilih tahun 2020. Kegiatan yang berlangsung di Pendopo Bupati Sintang, Selasa (2/3/2021) malam, dihadiri Bupati dan Wakil Bupati terpilih tahun 2020 yakni Jarot Winarno – Sudiyanto serta Wakil Bupati Sintang […]

  • Wabup Melkianus Resmikan TK Negeri 7 di Kelurahan Ladang

    Wabup Melkianus Resmikan TK Negeri 7 di Kelurahan Ladang

    • calendar_month Sab, 8 Feb 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Bupati Sintang, Melkianus, meresmikan Taman Kanak-Kanak (TK) Negeri 7 di Kelurahan Ladang, Kecamatan Sintang, Sabtu (8/2/2025). Peresmian ini merupakan bagian dari kebijakan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan yang menargetkan setiap kecamatan memiliki satu TK negeri. Menurut Wabup Melkianus, dengan adanya TK negeri di setiap kecamatan, bantuan dana DAU earmark akan lebih mudah dialokasikan. […]

  • Penerimaan Anggota Polri 2019, Midji: Jangan Gunakan Jasa Calo!

    Penerimaan Anggota Polri 2019, Midji: Jangan Gunakan Jasa Calo!

    • calendar_month Ming, 24 Mar 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Apabila telah lulus melewati seleksi penerimaan anggota Polri TA. 2019, diharapkan dapat menjadi sosok polisi yang dapat memberikan rasa aman, nyaman dan damai di tengah kehidupan masyarakat. Ihwal tersebut disampaikan Gubernur Kalbar, Sutarmidji saat menghadiri Penandatanganan Pakta Integritas On The Road (PINTER) dan Pengambilan Sumpah Panitia, Orang Tua dan Peserta Seleksi Penerimaan Anggota […]

  • Jalankan Amanah dan Bekerja Sesuai Tupoksi

    Jalankan Amanah dan Bekerja Sesuai Tupoksi

    • calendar_month Kam, 17 Okt 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Sintang, Jarot Winarno didampingi Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Sintang, Kartiyus berpesan kepada pejabat eselon III yang dilantik hari ini, Kamis (17/10/2024), agar dapat menjalankan amanah yang diberikan dengan sebaik mungkin, serta dapat melaksanakan tugas pokok dan fungsi (Tupoksi) sebaik-baiknya dan juga menjunjung tinggi kedisiplinan serta profesionalitas. Hal ini disampaikan Sekda Sintang, Kartiyus […]

expand_less