Breaking News
light_mode

Sintang Budidaya Tanaman “Kakao”

  • calendar_month Sen, 15 Mar 2021
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Wakil Bupati Sintang, Sudiyanto membuka kegiatan pelatihan pembudidayaan tanaman kakao bagi Komunitas Petani Milenial Sintang (KOMPAS) di Taman Edukasi Komunitas Petani Milenial Sintang, Desa Kunyai, Kecamatan Sungai Tebelian, Kabupaten Sintang, Senin, (15/3/2021).

Pada kesempatan tersebut, Sudiyanto mengapresiasi atas terselenggaranya kegiatan pembudidayaan tanaman kakao ini. Selain itu, orang nomor dua di Bumi Senentang inipun mengaku senang dengan melakukan hal-hal yang berhubungan dengan pertanian.

“Saya pernah melakukan kunjungan untuk belajar serta melihat bagaimana membudidaya kakao ini. Jadi, dari mulai menanamnya, kemudian ada kolam di antara tanaman kakao, dan melihat penanganan pasca panen. Nah, dari semua pembelajaran saya tersebut, saya simpulkan tidak terlalu sulit kalau kita mau menekuni hal ini,” ungkap Wabup Sudiyanto.

Karena itu, Wabup Sudiyanto berpesan kepada seluruh peserta yang mengikuti kegiatan pelatihan pembudidayaan kakao ini dapat belajar dengan serius dan tekun.

“Ikuti dengan serius, belajar dengan tekun, karena kita bicara soal pengalaman, bukan bicara sisi keuangan. Bagaimanapun pengalaman tidak akan ditinggalkan sampai kapanpun. Dan yang paling penting adalah senantiasa bekerjasama, mampu berinovasi serta memiliki jiwa semangat kewirausahaan,” tegas Wabup Sudiyanto.

“Jangan tunggu generasi yang akan datang, mulailah dari kita sendiri, karena inilah investasi kita untuk dimasa yang akan datang dengan membawa perubahan,” tambahnya.

Ketua Panitia Penyelenggara, Zulkarnaen menilai bahwa Kabupaten Sintang sangat cocok untuk budidaya kakao.

“Kalau kita perhatikan secara topografi, Sintang merupakan salah satu daerah yang cocok untuk budidaya kakao. Untuk itu, saya pribadi tertarik untuk mengembangkan budidaya komoditi kakao di Sintang,” kata Zulkarnaen.

Menurutnya, selain topografi Sintang yang memadai, produksi pabrik kakao sangatlah tinggi, yakni 8000 metrik ton/tahun. Untuk itu, dia berharap dengan adanya budidaya kakao ini bisa berdampak bagi sektor pertanian di wilayah Indonesia, dan khususnya di Kabupaten Sintang.

“Saya sangat senang bisa mengembangkan budidaya kakao ini, karena bisa untuk memenuhi ketahanan pangan nasional bahkan ketahanan pangan dunia,” pungkasnya. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Jadikan Momentum MTQ Sambut Ramadan

    Jadikan Momentum MTQ Sambut Ramadan

    • calendar_month Rab, 16 Mar 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Musabaqah Tilawatil Quran XXX Tingkat Kecamatan Pontianak Tenggara mulai digelar. Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Pontianak, Mulyadi membuka secara resmi MTQ tersebut di Aula Kantor Camat Pontianak Tenggara, Rabu (16/3/2022). Sebelumnya MTQ tingkat kecamatan digelar di Kecamatan Pontianak Kota, Pontianak Utara dan Pontianak Barat. Mulyadi mengatakan digelarnya MTQ yang dimulai dari tingkat kecamatan pada […]

  • Butuh Gudang Penyimpanan Logistik Pemilu, KPU Audiensi ke Pemkot

    Butuh Gudang Penyimpanan Logistik Pemilu, KPU Audiensi ke Pemkot

    • calendar_month Jum, 19 Mei 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Pontianak beserta Komisioner Penyelenggara Pemilu Kota Pontianak melakukan audiensi dengan Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak. Pertemuan ini untuk membahas proses Penyelenggaraan Pemilihan Umum dan Pemilihan Serentak di Kota Pontianak Tahun 2024. Wakil Wali Kota Pontianak Bahasan menerima kedatangan KPU beserta rombongan di Ruang Rapat Wali Kota, Jumat (19/5/2023). Bahasan […]

  • Karyawan Bank Ditemukan Meninggal Dunia di Kos Sintang

    Karyawan Bank Ditemukan Meninggal Dunia di Kos Sintang

    • calendar_month Sen, 21 Okt 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Seorang pria berinisial MS (49) warga Kelurahan Sungai Jawi, Kecamatan Pontianak Kota ditemukan meninggal dunia di dalan kamar kos, Jalan Akcaya III, Kelurahan Tanjung Puri, Kecamatan Sintang, Senin (21/10/2024) sekitar pukul 07.20 WIB. Kapolres Sintang AKBP I Nyoman Budi Artawan melalui Kasi Humas Polres Sintang, Iptu Nikadelis Dekok membenarkan adanya penemuan mayat seorang […]

  • Kompetensi Pejabat Eselon IV Dipetakan

    Kompetensi Pejabat Eselon IV Dipetakan

    • calendar_month Rab, 11 Okt 2017
    • 3Komentar

    LensaKalbar – Sebagai bentuk implementasi demokrasi dalam tata kelola kepegawaian, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sintang memetakan kompetensi Pejabat Eselon IV. Ini juga bagian dari mekanisme lelang jabatan. “Jadi bukan saudara yang memerlukan jabatan. Tetapi jabatan yang memerlukan saudara,” kata Marchues Afen, Asisten Administrasi Umum, Sekretariat Daerah (Setda) Sintang, ketika membuka Pemetaan Kompetensi Pejabat Eselon IV, di […]

  • Pesan Wagub Kalbar untuk ASN Mempawah, Tingkatkan Kinerja!

    Pesan Wagub Kalbar untuk ASN Mempawah, Tingkatkan Kinerja!

    • calendar_month Jum, 21 Mei 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Gubernur (Wagub) Kalimantan Barat, Ria Norsan, mengingatkan ASN Pemerintah Kabupaten Mempawah meningkatkan kinerja. Sebab, dia menilai kemajuan dan perkembangan daerah Mempawah harus diimbangi dengan kinerja aparatur. “Mempawah menjadi salah satu daerah maju dan berkembang di Kalimantan Barat. Pemicunya adalah realisasi Proyek Strategis Nasional (PSN) Pelabuhan Kijing dan Pabrik Smelter di Sungai Kunyit,” […]

  • Wabup Melkianus Lantik 30 Pejabat Struktural dan 3 Fungsional

    Wabup Melkianus Lantik 30 Pejabat Struktural dan 3 Fungsional

    • calendar_month Jum, 20 Jan 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Bupati Sintang, Melkianus melantik 33 orang pejabat struktural dan pejabat fungsional di Pendopo Bupati Sintang, Jumat (20/1/2023). Turut hadir pada Pengukuhan dan Pelantikan serta Pengambilan Sumpah/Janji Jabatan Pejabat Struktural dan Pejabat Fungsional di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sintang tahun 2023 tersebut, Bupati Sintang, Jarot Winarno, Sekda Sintang, Yosepha Hasnah, para Staf Ahli Bupati, […]

expand_less