Breaking News
light_mode

Jangan Abaikan Protokol Kesehatan, Covid-19 Belum Berakhir!

  • calendar_month Sel, 20 Apr 2021
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Bupati Mempawah, Hj Erlina mengingatkan masyarakat Kabupaten Mempawah untuk tidak merenggangkan, apalagi abai terhadap protokol kesehatan (protkes) mengingat penyebaran virus mematikan itu belum berakhir.

Untuk itu, orang nomor satu di Bumi Galaherang inipun berharap agar masyarakatnya senantiasa mematuhi protokol kesehatan. Caranya dengan melakukan 3M (Memakai Masker, Mencuci Tangan Pakai Sabun dengan Air mengalir secara teratur, dan Menjaga Jarak serta menghindari dan mencegah terjadinya Kerumunan.

“Kita imbau kembali masyarakat untuk benar-benar tetap menerapkan protokol kesehatan dalam segala aktivitas,” ujar Bupati Mempawah, Hj Erlina, Selasa (20/4/2021).

Penerapan 3M diyakini Bupati Erlina dapat memutus rantai penyeberan virus Covid-19. Olehkarenanya, dia meminta kepada seluruh masyarakat Kabupaten Mempawah agar tidak mengabaikan protokol kesehatan.

“Bagaimanapun covid-19 masih ada di sekitar kita,” ucapnya.

Selain itu, kata Bupati, Pemerintah Kabupaten Mempawah melalui Tim Satgas Covid-19 akan kembali melakukan razia protkes. Hal ini dilakukan guna menekan penyebaran Covid-19.

“Mungkin kita akan melakukan pertemuan untuk membahas perihal ini, dan satgas Covid juga akan kita intruksikan gencar melakukan penertiban Prokes di jam malam, terutama tempat keramaian yang menjadi titik kumpul masyarakat,” katanya.

Untuk menekan penyebaran Covid-19 ini, kata Bupati Erlina, semua pihak harus bekerjasama.

“Harus bekerjasama lah antara pemerintah dan stakeholder yang ada, serta masyarakat untuk ikut serta menekan penyebaran Covid-19 di Kabupaten Mempawah,” pungkasnya. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Selain Ruas Protokol, Jalan Desa Diperhatikan Donk!

    Selain Ruas Protokol, Jalan Desa Diperhatikan Donk!

    • calendar_month Sen, 21 Okt 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sintang, Lim Hie Soen menyambut baik upaya pemerintah daerah (Pemda) melakukan perbaikan di sejumlah ruas jalan protokol Kota Sintang. Namun, pemerintah juga harus memeprhatikan sejumlah ruas jalan yang memang dalam kondisi rusak berat. Contoh di beberapa ruas jalan desa. Sampai saat ini ada yang belum ditangani. “Perbaikan […]

  • DLH Antisipasi Lonjakan Sampah di Hari Lebaran

    DLH Antisipasi Lonjakan Sampah di Hari Lebaran

    • calendar_month Sel, 18 Apr 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Berkaca dari pengalaman lebaran tahun lalu, Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Pontianak akan bekerja ekstra keras untuk menangani sampah yang diperkirakan terjadi lonjakan pada Hari Raya Idulfitri 1444 Hijriah tahun ini. Untuk menghadapi membludaknya tumpukan sampah pada Hari Raya Idulfitri, DLH Kota Pontianak menyiagakan petugas yang akan melakukan pengangkutan sampah untuk dibawa ke […]

  • Ulang Tahun Bupati Erlina ke 50 Tepat dengan Satu Tahun Pemerintahannya di Mempawah, Berharap Covid -19 Segera Berlalu

    Ulang Tahun Bupati Erlina ke 50 Tepat dengan Satu Tahun Pemerintahannya di Mempawah, Berharap Covid -19 Segera Berlalu

    • calendar_month Sel, 14 Apr 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Selasa 14 April 2020, menjadi hari spesial bagi Bupati Mempawah, Hj Erlina. Tepat hari ini, Bupati perempuan pertama di Bumi Galaherang ini berulang tahun yang ke 50. Bupati Mempawah itu terlahir dari pasangan H Abdul Fattah Moesa dan Hj Djubaidah pada 14 April 1970 silam. Di usiannya yang ke 50 ini, tidak banyak […]

  • Tak Buka Pendaftaran, NasDem Kembali Usung Jarot Winarno di Pilkada Sintang

    Tak Buka Pendaftaran, NasDem Kembali Usung Jarot Winarno di Pilkada Sintang

    • calendar_month Sel, 24 Sep 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – DPD Partai NasDem Sintang memastikan tidak membuka pendaftaran calon kepala daerah. Pasalnya, partai besutan Surya Paloh itu mengusung Jarot Winarno (incambent) pada pemilihan kepala daerah (Pilkada) Sintang 2020 mendatang. “NasDem Sintang tidak buka pendaftaran lagi, karena sudah lamgsung mengusung pak Jarot Winarno,” tegas Ketua DPD NasDem Sintang, H Herry Syamsuddin, Selasa (24/9/2019). Menurut […]

  • Wabup Juli dan Istri Dikukuhkan sebagai Ayah Bunda GenRe Mempawah

    Wabup Juli dan Istri Dikukuhkan sebagai Ayah Bunda GenRe Mempawah

    • calendar_month Kam, 24 Jul 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Bupati Mempawah, Juli Suryadi dan Ketua TP PKK Mempawah, Rosnilawati Juli Suryadi, resmi dikukuhkan sebagai Ayah dan Bunda Generasi Berencana (GenRe) Kabupaten Mempawah, dalam seremoni yang digelar di Aula Besar Kantor Bupati Landak, Kamis (24/7/2025). Pengukuhan dilakukan oleh Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Kalimantan Barat, Nuryamin, dan disaksikan langsung oleh Gubernur Kalbar, Ria […]

  • Tak Menyala, Polisi Selidiki Dugaan Korupsi PJU Sintang

    Tak Menyala, Polisi Selidiki Dugaan Korupsi PJU Sintang

    • calendar_month Ming, 13 Agu 2017
    • 0Komentar

    LensaKalbar –  Sat Reskrim Polres Sintang kini tengah fokus melakukan penyelidikan dugaan tindak pidana korupsi Penerangan Jalan Umum (PJU) Kabupaten Sintang. “Iya benar. Tapi dugaan tindak pidana korupsinya masih dalam penyelidkan,” kata Kasat Reskrim Polres Sintang AKP Eko Mardianto, Minggu (13/8). Namun AKP Eko tidak merincikan setiap titik PJU yang sedang diselidiki jajarannya. Hanya saja, dia memastikan jajarannya sedang fokus melakukan penyelidikan dan penyidikan […]

expand_less