Beranda Mempawah 364 CPNS Mempawah Jalani Tes SKB

364 CPNS Mempawah Jalani Tes SKB

364 peserta CPNS Mempawah menjalanu tes Seleksi Kompetisi Bidang (SKB), Jumat (11/9/2020)

LensaKalbar – Sebanyak 364 Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Mempawah yang lulus Seleksi Kompetensi Dasar (SKD), saat ini tengah menjalani Tahap ke II yaitu Seleksi Kompetensi Bidang (SKB).

SKB berlangsung di Kantor Regional BKN Pontianak, Jumat (11/9/2020). Mereka yang lulus SKB nantinya akan mengisi 157 Formasi Jabatan PNS yang disiapkan Pemerintah Kabupaten Mempawah.

Pelaksana Tugas Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Mempawah, R. Sumanto, mengatakan, pelaksanaan SKB sekarang sangat berbeda dengan SKD yang telah dijalani para peserta yang lalu.

Hal ini dikarenakan kondisi dan situasi Indonesia yang masih dalam Pandemi Covid-19. Para peserta yang menjalani SKB harus melalui Protokol Kesehatan yang ketat.

“Bupati Mempawah, ibu Erlina, secara tegas juga meminta kami selaku panitia agar menjaga para peserta tidak menjadi cluster baru bagi penyebaran Covid-19 di Kabupaten Mempawah,” tegas Sumanto.

SKB CPNS Kabupaten Mempawah berlangsung selama empat hari, yakni 10-13 September 2020. Para peserta dibagi dalam beberapa kelompok sesuai dengan perangkat yang tersedia di ruang ujian.

“Setiap hari CPNS dibagi tiga sesi, masing-masing sesi terdiri dari 45 peserta. Mereka wajib datang 1 jam sebelum pelaksanaan tes dimulai. Dengan demikian, peserta lebih tenang untuk mengikuti ujian,” beber dia.

Terkait kenapa pelaksanaan seleksi berlangsung di Kantor Regional V BKN Pontianak, Sumanto menjawab, hal itu didasari pertimbangan sarana dan prasarana yang dimiliki Pemkab Mempawah belum memadai.

“Kita di Mempawah tidak memiliki perangkat komputer yang memadai, karenanya harus menumpang di Kantor Regional V BKN Pontianak. Butuh anggaran yang cukup besar untuk menyediakan tempat asessment untuk seleksi seperti ini,” jelasnya.

Sumanto yang juga menjabat Inspektur Daerah Kabupaten Mempawah ini memaparkan, pelaksanaan SKB sangat transparan, akuntable dan bersistem online. Pihak Inspektorat dan BPKP ikut aktif dalam mengawasi jalannya proses SKB.

“Masyarakat maupun CPNS dapat langsung mengetahui hasilnya melalui kanal Youtube resmi UPT BKN Regional Pontianak. Luar biasa transparansinya. Jadi tidak ada istilah titip-menitip dalam pelaksanaan tes CPNS sekarang ini,” pungkasnya. (Dex)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here